Polisi Periksa Lebih dari 10 Saksi Terkait Kecelakaan Transjakarta
Kecelakaan Bus TransJakarta. (Foto: Antara)
Merahputih.com - Direktorat Lalu Lintas Polda Metro Jaya telah memeriksa lebih dari 10 orang saksi terkait peristiwa tabrakan bus TransJakarta di Cawang, Jakarta Timur, Senin (25/10). Dalam insiden itu, dua orang dinyatakan tewas.
"Kurang lebih ada sekitar 15 saksi yang kami periksa," kata Kasubdit Gakkum Ditlantas Polda Metro Jaya AKBP Argo Wiyono di Jakarta, Jumat (29/10).
Baca Juga:
Polisi Periksa Sampel Darah Sopir TransJakarta yang Tewas karena Kecelakaan
Saksi yang diperiksa antara lain penumpang bus yang terlibat tabrakan tersebut. Adapun keterangan yang digali oleh penyidik antara lain kesesuaian keterangan sesama penumpang bus.
"Untuk mencari keterkaitan antara saksi penumpang satu dengan kedua, kan sudah ada beberapa itu, nah ini kan menguatkan. Apakah pada saat kejadian tidak ada upaya pengereman dan sebagainya," tandas Argo.
Sebelumnya polisi telah meminta keterangan dari sejumlah saksi antara lain dari pihak HRD, mitra operator bus Bianglala Metropolitan (BMP), rekan kerja sopir bus, dan rekan satu indekos sopir bus.
Baca Juga:
TransJakarta Tabrakan Beruntun, Anies Minta Evaluasi
Polisi juga telah menggelar olah tempat kejadian perkara (TKP) tabrakan bus TransJakarta di Cawang. Hasilnya, ditemukan fakta bahwa bus yang menabrak melaju pada kecepatan 55,4 kilometer per jam. Sementara, bus yang ditabrak sempat terdorong hingga 17 meter.
Namun, polisi belum bisa memastikan apakah kecelakaan tersebut disebabkan oleh kelalaian manusia atau kesalahan teknis, karena proses penyelidikan masih berjalan. (Knu)
Bagikan
Joseph Kanugrahan
Berita Terkait
Transjakarta Modifikasi Rute 2F dan 8D, Simak Daftar Lengkap Agar Tidak Salah Naik dan Terjebak Kemacetan
Jakarta Running Festival Digelar 25-26 Oktober, Transjakarta Lakukan Penyesuaian Layanan
Imbas Demo di Gedung Trans7, Sejumlah Layanan Transjakarta Terganggu
Bengkel Kebakaran, TransJakarta Koridor 13 Mampang-Ciledug Cuma Sampai Halte JORR Petukangan
Kemacetan Parah di Pluit karena Kontainer, Transjakarta Sesuaikan Rute Koridor 9
Dishub dan PT Transjakarta Minta Naikkan Tarif, Dari Rp 3500 Menjadi Rp 5000
Truk Kontainer Membeludak Bikin Keterlambatan Layanan di Kasawan Grogol, TransJakarta Minta Maaf
Tragis, Diduga Pengemudi Mengantuk, Mobil Travel Daytrans Bandung -Jakarta Kecelakaan di Tol Perbaleunyi hingga Sebabkan Korban Tewas
Pesawat Smart Air Tergelincir di Lapangan Terbang Tiom, Papua, tak Ada Korban Jiwa
Wacana Pemprov DKI Jakarta Kaji Kenaikan Tarif TransJakarta Pasca DBH Dipotong