Polda Metro Lakukan Operasi Khusus Hadapi Mobilitas Tinggi pada Natal-Tahun Baru

Zulfikar SyZulfikar Sy - Kamis, 14 Desember 2023
Polda Metro Lakukan Operasi Khusus Hadapi Mobilitas Tinggi pada Natal-Tahun Baru

Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Polisi Trunoyudo Wisnu Andiko saat diwawancarai di Polda Metro Jaya, Senin (11/12/2023). ANTARA/HO-Humas Polda Metro Jaya

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

MerahPutih.com - Polda Metro Jaya melakukan operasi khusus selama musim libur Natal dan Tahun Baru 2024.

Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Trunoyudo Wisnu Andiko menuturkan, operasi ini bertujuan untuk mengamankan kegiatan ibadah serta memastikan kelancaran perayaan di wilayah aglomerasi Jabodetabek.

“Langkah ini merupakan bagian dari upaya kepolisian dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat,” kata Trunoyudo di Jakarta, Kamis (14/12).

Baca Juga:

Dishub Solo Pantau Kelayakan Armada Bus Jelang Libur Natal dan Tahun Baru

Operasi tersebut didasari oleh data dari Kementerian Perhubungan melalui Badan Kebijakan Transportasi (BKT), yang menunjukkan potensi pergerakan masyarakat secara nasional.

“Data menunjukkan bahwa ada potensi pergerakan signifikan terutama dari wilayah Jabodetabek, seperti Jakarta, Bekasi, Tangerang, dan Depok,” tambahnya.

Menurut Trunoyudo, prediksi arus mudik dan balik telah dianalisis.

Puncak arus mudik pertama diprediksikan pada tanggal 22 dan 23 Desember, sementara arus mudik kedua pada tanggal 29 dan 30 Desember.

“Sedangkan arus balik pertama diperkirakan pada tanggal 26 dan 27 Desember, dan arus balik kedua pada tanggal 1 dan 2 Januari,” jelasnya.

Baca Juga:

Nyaris 3 Juta Kendaraan Diprediksi Tinggalkan Jabodetabek saat Libur Natal-Tahun Baru

Operasi ini tidak hanya fokus pada pengamanan pergerakan masyarakat, tetapi juga memperhatikan potensi kerawanan lainnya.

“Kita perlu antisipasi terkait cuaca musim penghujan dan potensi bencana alam. Selain itu, penumpukan kendaraan di terminal, stasiun, bandara, dan jalan tol juga menjadi perhatian dalam operasi ini,” papar Trunoyudo.

Operasi Natal dan Tahun Baru ini mencakup penguatan pengamanan di tempat-tempat ibadah, terminal, stasiun, bandara, dan lokasi wisata.

Ia menegaskan bahwa kepolisian akan berupaya maksimal untuk menjaga keamanan dan kenyamanan masyarakat selama libur Natal dan Tahun Baru.

“Kami mengajak masyarakat untuk bekerja sama dan mematuhi aturan yang berlaku demi keselamatan bersama,” tandasnya. (Knu)

Baca Juga:

Masyarakat Diminta Tetap Taat Prokes saat Libur Natal dan Tahun Baru

#Polda Metro Jaya
Bagikan

Berita Terkait

Indonesia
Polisi Ngaku Belum Lakukan Pemeriksaan Saksi Atas Laporan ke Komika Pandji
Polda Metro Jaya telah menerima sejumlah barang bukti terkait laporan pencemaran nama baik yang diduga dilakukan oleh komika Pandji Pragiwaksono.
Alwan Ridha Ramdani - Jumat, 09 Januari 2026
Polisi Ngaku Belum Lakukan Pemeriksaan Saksi Atas Laporan ke Komika Pandji
Indonesia
Polda Metro Terima 3 Barang Bukti Laporan Pemidanaan Pandji: Flashdisk Hingga Rilis
Hingga kini belum ada pemeriksaan terhadap saksi-saksi. Penyidik masih menyusun rencana penyelidikan berdasarkan laporan yang diterima.
Wisnu Cipto - Jumat, 09 Januari 2026
Polda Metro Terima 3 Barang Bukti Laporan Pemidanaan Pandji: Flashdisk Hingga Rilis
Indonesia
Penyelidikan Kasus Kematian Arya Daru Dihentikan, Polisi Buka Peluang Jika Ada Bukti Baru
Polisi membuka peluang kembalinya dibuka kasus kematian Arya Daru, jika ada bukti baru. Sebelumnya, penyelidikan kasus ini telah dihentikan.
Soffi Amira - Jumat, 09 Januari 2026
Penyelidikan Kasus Kematian Arya Daru Dihentikan, Polisi Buka Peluang Jika Ada Bukti Baru
Indonesia
Kasus Kematian Arya Daru Dihentikan, Polda Metro Jaya tak Temukan Bukti Pidana
Kasus kematian diplomat Arya Daru resmi dihentikan. Polda Metro Jaya menyebutkan, bahwa tidak ditemukan bukti pidana.
Soffi Amira - Jumat, 09 Januari 2026
Kasus Kematian Arya Daru Dihentikan, Polda Metro Jaya tak Temukan Bukti Pidana
Indonesia
Dilaporkan ke Polisi, Pandji Pragiwaksono Buka Suara soal Materi Stand Up 'Mens Rea'
Pandji Pragiwaksono buka suara soal materi stand up Mens Rea. Ia dilaporkan ke Polda Metro Jaya atas dugaan penghasutan.
Soffi Amira - Jumat, 09 Januari 2026
Dilaporkan ke Polisi, Pandji Pragiwaksono Buka Suara soal Materi Stand Up 'Mens Rea'
Indonesia
Pandji Pragiwaksono Dilaporkan atas Dugaan Penghasutan, Polisi Segera Lakukan Pendalaman
Komika Pandji Pragiwaksono dilaporkan atas dugaan penghasutan di pertunjukan Mens Rea. Polisi segera melakukan pendalaman.
Soffi Amira - Jumat, 09 Januari 2026
Pandji Pragiwaksono Dilaporkan atas Dugaan Penghasutan, Polisi Segera Lakukan Pendalaman
Indonesia
Polda Metro Jaya Gandeng 3 Kejati Sinkronkan KUHP Biar Rakyat Gampang Pantau Kasus
Selain aspek teknis, Polda Metro Jaya dan pihak kejaksaan sepakat membangun sistem komunikasi terintegrasi melalui forum koordinasi Criminal Justice System
Angga Yudha Pratama - Rabu, 07 Januari 2026
Polda Metro Jaya Gandeng 3 Kejati Sinkronkan KUHP Biar Rakyat Gampang Pantau Kasus
Indonesia
Kapolda Metro Perintahkan Kapolres Perkuat Deteksi Dini, Bikin Jakarta 'Nol' Tawuran
Polda Metro Jaya menggelar acara pisah sambut Pejabat Utama (PJU) dan Kapolres jajaran di Gedung Balai Pertemuan Metro Jaya (BPMJ) pada Senin (5/1) pagi.
Frengky Aruan - Senin, 05 Januari 2026
Kapolda Metro Perintahkan Kapolres Perkuat Deteksi Dini, Bikin Jakarta 'Nol' Tawuran
Indonesia
Rotasi Jabatan di Polda Metro Jaya, Sejumlah Pejabat Utama dan Kapolres Diganti
Polda Metro Jaya menggelar upacara serah terima jabatan terhadap pejabat utama dan Kapolres.
Soffi Amira - Senin, 05 Januari 2026
Rotasi Jabatan di Polda Metro Jaya, Sejumlah Pejabat Utama dan Kapolres Diganti
Indonesia
Premanisme di Jakarta Masih Marak, 250 Kasus Terungkap Sepanjang 2025
Polda Metro Jaya mengungkap 250 kasus premanisme dengan 348 tersangka sepanjang 2025. Kejahatan terhadap perempuan dan anak tercatat menurun.
Ananda Dimas Prasetya - Rabu, 31 Desember 2025
Premanisme di Jakarta Masih Marak, 250 Kasus Terungkap Sepanjang 2025
Bagikan