Pentingnya Edukasi dan Deteksi Dini Kanker

Raden Yusuf NayamenggalaRaden Yusuf Nayamenggala - Kamis, 22 April 2021
Pentingnya Edukasi dan Deteksi Dini Kanker

Edukasi dan deteksi dini kanker sangat penting (Foto: pixabay/pdpics)

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

UPAYA deteksi dini kanker merupakan kunci menghadapi masalah kanker. Hal tersebut dikemukakan oleh Ketua Umum PB Ikatan Dokter Indonesia, dr. Daeng M Faqih.

Dokter Daeng mengungkapkan, bahwa masih banyak masyarakat yang belum mengetahui aspek-aspek tentang kanker.

Baca Juga:

Angka Kematian Akibat Kanker Paru-Paru Meningkat, Ini Penyebabnya

"Contohnya bagaimana cara melakukan secara dini deteksi kanker. Masyarakat awam masi belum tahu, kadang-kadang dianggap masalah biasa," tutur Dokter Daeng seperti yang dikutip dari laman Antara.

Deteksi dini kanker merupakan kunci menghadapi masalah kanker (foto: pixabay/colin00b)

Lebih lanjut Dokter Daeng mengatakan, bahwa deteksi kanker sangat penting, bahkan kunci menghadapi masalah kanker.

Karena, bila deteksi kanker terlambat biasa menimbulkan penyakit yang lebih berat. Seperti halnya pada kasus kanker stadium 4, pasien cenderung mengalami tingkat kesakitan lebih tinggi dan kemungkinan penyembuhan menjadi lebih sulit.

Karena itu, agar masyarak paham tentang hal tersebut, dibutuhkan informasi dan edukasi yang baik. Salah satunya yakni dengan memanfaatkan layanan kesehatan berbasis online atau telemedicine.

Selain Deteksi dini, edukasi tentang kanker juga penting (Foto: pixaba/mohamed_hassan)

Dari layanan tersebut, masyarakat dapat belajar tentang tanda-tanda kanker, bahkan bisa bisa memeriksa sendiri gejala yang dialami oleh tubuhnya.

"Masayarakat bila sudah mengenali dengan baik, dia akan terbantu kemana harus mencari pertolongan," ucap Daeng.

Baca Juga:

Kisah Perjuangan Berdirinya Yayasan Kanker Anak Amaryllis, Penyelamat Penyintas Kanker

Sementara itu, khusus penanganan kanker, selain dari pengobatan, Daeng menyorot pentingnya pendampingan tenaga medis untuk para pasien, seperti halnya dalam bentuk konsultasi.

Menurut Daeng, masalah psikologis kerap dialami pasien kanker, dan konsultasi dengan pakar kesehatan, dikatakan bisa membuat pasien dikuatkan. Dalam hal ini, layanan telemedicine dapat mengambil peranan.

Dokter Daeng sendiri mengapresiasi hadirnya platform kesehatan digital, yang menjangkau sejumlah masalah kesehatan, termasuk edukasi serta deteksi dini kanker, bekerjasama dengan layanan medis.

Terkait aplikasi tersebut, Daeng berharap platform semacam ini bisa diakses seluruh masyarakat, dan menambah kedekatan dokter dan pasien, salah satu kunci keberhasilan penanganan kesehatan.

Akhir kata Daeng menjelaskan, bahwa telemedicine penting untuk deteksi awal kanker, dan mengajak masyarakat melakukan pemeriksaan mandiri. Bila memerlukan perawatan tatap muka dokter, telemedicine juga bisa membantu ke dokter mana kamu harus berkonsultasi. (Ryn)

Baca Juga:

Bahaya Ponsel Pada Bayi yang Baru Lahir, Berisiko Terkena Tumor Hingga Kanker!

#Kesehatan #Kanker #Bahaya Kanker
Bagikan
Ditulis Oleh

Raden Yusuf Nayamenggala

I'm not perfect but special

Berita Terkait

Indonesia
Pengecekan Kesehatan Cepat kini Tersedia di Stasiun MRT Jakarta Dukuh Atas
Diharapkan mempermudah para pengguna moda transportasi publik, komuter, pekerja, dan warga sekitar dalam mengakses layanan kesehatan yang cepat, nyaman, dan profesional.
Dwi Astarini - Rabu, 22 Oktober 2025
Pengecekan Kesehatan Cepat kini Tersedia di Stasiun MRT Jakarta Dukuh Atas
ShowBiz
Bisa Ditiru nih Ladies, Cara Davina Karamoy Hindari Anemia tanpa Ribet
Konsumsi suplemen zat besi sejak dini penting bagi perempuan.
Dwi Astarini - Selasa, 14 Oktober 2025
Bisa Ditiru nih Ladies, Cara Davina Karamoy Hindari Anemia tanpa Ribet
Lifestyle
The Everyday Escape, 15 Menit Bergerak untuk Tingkatkan Suasana Hati
Hanya dengan 15 menit 9 detik gerakan sederhana setiap hari, partisipan mengalami peningkatan suasana hati 21 persen lebih tinggi jika dibandingkan ikut wellness retreat.
Dwi Astarini - Senin, 13 Oktober 2025
The Everyday Escape, 15 Menit Bergerak untuk Tingkatkan Suasana Hati
Dunia
Joe Biden Terapi Radiasi & Hormon Lawan Kanker Prostat Agresif, Hasilnya Ada Harapan
Tubuh Biden disebutkan merespons positif terapi radiasi dan hormon yang dijalani.
Wisnu Cipto - Minggu, 12 Oktober 2025
Joe Biden Terapi Radiasi & Hormon Lawan Kanker Prostat Agresif, Hasilnya Ada Harapan
Indonesia
DPR Kritik BPJS Kesehatan Nonaktifkan 50.000 Warga Pamekasan, Tegaskan Hak Kesehatan tak Boleh Disandera
Penonaktifan itu dilakukan BPJS Kesehatan karena Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Pamekasan menunggak pembayaran iuran sebesar Rp 41 miliar.
Dwi Astarini - Jumat, 10 Oktober 2025
DPR Kritik BPJS Kesehatan Nonaktifkan 50.000 Warga Pamekasan, Tegaskan Hak Kesehatan tak Boleh Disandera
Indonesia
[HOAKS atau FAKTA]: Terlalu Sering Makan Mi Instan Bisa Bikin Usus Tersumbat
Terlalu sering mengonsumsi mi instan bisa membuat usus tersumbat akibat cacing. Namun, apakah informasi ini benar?
Soffi Amira - Rabu, 08 Oktober 2025
[HOAKS atau FAKTA]: Terlalu Sering Makan Mi Instan Bisa Bikin Usus Tersumbat
Indonesia
Smart Posyandu Difokuskan untuk Kesehatan Jiwa Ibu setelah Melahirkan
Posyandu Ramah Kesehatan Jiwa diperkuat untuk mewujudkan generasi yang sehat fisik dan mental.
Dwi Astarini - Senin, 06 Oktober 2025
Smart Posyandu Difokuskan untuk Kesehatan Jiwa Ibu setelah Melahirkan
Indonesia
Pemerintah Bakal Hapus Tunggakan BPJS Kesehatan Warga
Langkah ini merupakan bagian dari agenda besar pemerintah dalam memperkuat jaring pengaman sosial, terutama bagi masyarakat rentan.
Alwan Ridha Ramdani - Kamis, 02 Oktober 2025
Pemerintah Bakal Hapus Tunggakan BPJS Kesehatan Warga
Lifestyle
Waspadai Tanda-Tanda Mata Minus pada Anak
Pertambahan mata minus ini akan mengganggu aktivitas belajar maupun perkembangan anak
Angga Yudha Pratama - Rabu, 01 Oktober 2025
Waspadai Tanda-Tanda Mata Minus pada Anak
Fun
Strategi Sehat Kontrol Kolesterol, Kunci Sederhana Hidup Berkualitas
Satu dari tiga orang dewasa di Indonesia memiliki kadar kolesterol tinggi.
Ananda Dimas Prasetya - Selasa, 30 September 2025
Strategi Sehat Kontrol Kolesterol, Kunci Sederhana Hidup Berkualitas
Bagikan