Pemuda Muhammadiyah Ajak Alumni 212 Tolak Reklamasi Teluk Jakarta
Sekjen PP Pemuda Muhammadiyah Pedri Kasman. (MP/Fadhli)
MerahPutih.com - Pimpinan Pusat Pemuda Muhammadiyah berencana membawa agenda penolakan reklamasi Teluk Jakarta ke forum Reuni Akbar Alumni 212.
Rencananya, Presidium Alumni 212 bakal menggelar ulang tahun pertama alumni 212 di Silang Monas, Desember mendatang.
PA 212 menginisiasi kegiatan tersebut untuk memperingati peristiwa setahun aksi massa besar pada 2 Desember 2016 lalu.
Sekjen PP Pemuda Muhammadiyah Pedri Kasman mengatakan akan mendorong isu tersebut saat Reuni Alumni 212.
"Akan kita sampaikan di ulang tahun alumni 212 nanti, kita mendorong alumni 212 turut merespons penolakan reklamasi Teluk Jakarta," kata Pedri saat ditemui di Gedung PP Muhammadiyah, Menteng, Jakarta Pusat, Jumat (17/11).
Menurutnya, isu reklamasi harus menjadi perhatian khusus karena nyata adanya di tengah masyarakat. Sehingga perlu direspons cepat.
"Kita berharap reuni mendatang tidak hanya jadi acara kumpul-kumpul, tapi harus bermanfaat buat masyarakat, salah satunya dengan membuat pernyataan sikap soal reklamasi, karena bahayanya dahsyat," tandasnya. (Fdi)
Baca juga berita lainnya terkait reklamasi Teluk Jakarta dalam artikel: Cari Dugaan Korupsi, Polisi Mulai Telisik Pajak Pulau Reklamasi
Bagikan
Berita Terkait
Tak Beri Mandat, PP Muhammadiyah Jelaskan Status Hukum Aliansi Muda Muhammadiyah
Pembangunan Pulau Sampah Jakarta Masih Butuh Kroscek Regulasi Reklamasi
Diduga tak Berizin, Pagar Laut yang Ganggu Nelayan di Tangerang akan Dibongkar
Ridwan Kamil Bakal Audit Aturan Reklamasi Utara Jakarta Jika Jadi Gubernur
Muhammdiyah Minta Polisi Ungkap Penembakan di Kantor MUI
Polri Periksa Saksi dan Pelapor Terkait Laporan Pemuda Muhammadiyah
Muhammadiyah Desak Polisi Segera Tahan Peneliti BRIN AP Hasanuddin