Pemerintah Didesak Tetapkan OPM sebagai Organisasi Teroris
Anggota TNI berpatroli di Wamena, Papua, Rabu (1/10). (Foto: ANTARA PHOTO/Iwan Adisaputra)
MerahPutih.com - Dewan Ulama Thariqah Internasional (DUTI) Indonesia meminta pemerintah pusat menetapkan Organisasi Papua Merdeka (OPM) sebagai kelompok teroris terkait dengan kerusuhan di Wamena, Papua.
Dewan Pembina Dewan Ulama Thariqah Internasional Syekh Maulana Muhammad Ali Hanafiah Ar-Rabbani di Padang, Senin (7/10), mengatakan bahwa pihaknya membuat pernyataan sikap terkait dengan kerusuhan di Wamena. Demikian dikutip Antara.
Baca Juga:
Di Depan Mabes Polri, Habib Novel Siap Bantu Polisi Basmi OPM
Pertama, pihaknya menyatakan bahwa OPM adalah organisasi teroris yang telah banyak melakukan teror, pembunuhan, dan kerusuhan bagi warga negara yang tidak berdosa.
Kedua, pihaknya menuntut kepada pemerintah Republik Indonesia menyatakan OPM sebagai organisasi teroris.
Selain itu, dia meminta pemerintah Indonesia mengusulkan kepada PBB untuk menetapkan OPM sebagai organisasi teroris.
Selanjutnya, pihaknya mengajak anggota Dewan Ulama Thariqah di seluruh dunia mengusulkan kepada masing-masing negaranya menyatakan OPM merupakan organisasi teroris.
Baca Juga:
Ia mengatakan bahwa Dewan Ulama Thariqah Internasional berdiri diawali dari pertemuan ulama Thariqah se-Sumbar yang diadakan beberapa tahun lalu.
Kegiatan itu dilanjutkan dengan pertemuan se-Sumatra hingga ASEAN.
Pada tahun 2018, Dewan Ulama Thariqah bertranformasi menjadi internasional yang berpusat di Istanbul, Turki.
Beberapa negara telah bergabung dalam Dewan Ulama Thariqah Internasional ini, di antaranya Maroko, Aljazair, Jerman, Prancis, Sudan, Mesir, dan Amerika Serikat. (*)
Baca Juga:
OPM Pancing Konflik Papua Meluas Lewat Pengibaran Bintang Kejora di Depan Istana Negara
Bagikan
Berita Terkait
Lamarannya Ditolak, Jadi Motif Mahasiswa Informatikan Bikin Teror ke Sekolah
Presiden AS Trump Tetapkan Ikhwanul Muslimin Organisasi Teroris Global
Kecanduan dan Broken Home, Paket Kombo Anak Rawan Direkrut Jaringan Teroris
Polisi Bongkar Sindikat Teroris ‘ISIS’ Perekrut Anak-Anak, Lakukan Propaganda via Gim Online sampai Medsos
Menko Yusril Sebut Pengadilan Militer AS Akan Adili Hambali Bulan Depan
4 Teroris Ditangkap di Sumut dan Sumbar, Diduga Sebarkan Paham Radikal hingga Dukung ISIS
TNI-Polri Berhasil Evakuasi 5 Jenazah Pendulang Emas Korban KKB di Pedalaman Yahukimo
785 Korban Terorisme Telah Terima Kompensasi Dari Negara, Tertinggi Rp 250 Juta
ASN Kemenag Jadi Tersangka NII, Wamenag Minta Densus 88 Tidak Gegabah Beri Label Teroris
Terungkap, Penghubung Teroris dengan Penyedia Dana dan Logistik Selama Ini Bersembunyi di Bogor