Pelantikan Menpan RB Direncanakan di IKN Nusantara

Andika PratamaAndika Pratama - Rabu, 17 Agustus 2022
Pelantikan Menpan RB Direncanakan di IKN Nusantara

Presiden Joko Widodo menjadi inspektur Peringatan Detik-Detik Proklamasi tahun 2022 di Istana Merdeka Jakarta, Rabu (17/8/2022) (ANTARA/Desca Lidya Natalia)

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

MerahPutih.com - Presiden Joko Widodo (Jokowi) dijadwalkan akan mengunjungi Ibu Kota Negara (IKN) Nusantara. Ada dua agenda yang bakal dilakukan Kepala Negara di ibu kota baru tersebut.

Kepala Sekretariat Presiden Heru Budi Hartono menjelaskan, kedua kegiatan tersebut yakni peletakan batu pertama atau ground breaking Istana Negara dan pelantikan Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Menpan RB).

Baca Juga

Sebelum Tentukan Menpan-RB, Jokowi Berkonsultasi dengan Megawati

"Ada dua insya Allah. Insya Allah ground breaking Istana Negara dengan pelantikan menteri nanti, tapi tidak tahu, itu kami serahkan ke Presiden (Joko Widodo)," ujarnya di lingkungan Istana Kepresidenan Jakarta, Rabu (17/8).

Kepala Sekretariat Presiden Heru Budi Hartono di Istana Negara Jakarta, Rabu (17/8/2022). (ANTARA/Rangga Pandu Asmara Jingga)

Saat ini, posisi menpan RB diisi oleh Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum, dan Keamanan (Menkopolhukam) Mahfud MD selaku Pelaksana Tugas (Plt) sejak Tjahjo Kumolo meninggal dunia pada 1 Juli 2022.

Baca Juga

Megawati Kantongi Nama Menpan RB yang Baru

Heru mengatakan belum ada pelantikan menteri baru pengganti Tjahjo Kumolo itu karena jadwal Presiden Jokowi cukup sibuk.

"Karena kesibukan beliau sebagai seorang Presiden, kemarin juga baru pergi ke Beijing,Tokyo, Seoul, mempersiapkan materi. Sebelumnya ke Eropa, baru kembali kemarin, sudah mempersiapkan 17 Agustus, pidato kenegaraan. Mudah-mudahan beliau sempatlah untuk bisa memilih menteri yang memang akan dipilih Pak Presiden," kata Heru

Menurut dia, Presiden juga sudah mengantongi nama-nama kandidat Menpan RB.

"Ini ranah Pak Mensesneg dan Pak Seskab, doain ada waktu untuk beliau bisa," tambahnya.

Heru juga menyampaikan jadwal Jokowi usai perayaan HUT ke-77 RI tetap padat.

"Beliau besok kan kunjungan kerja ke Karawang. Akhir Agustus, kunjungan ke daerah timur, tapi sebelum Agustus berakhir itu ada kunjungan ke IKN dan (wilayah) timur," pungkasnya. (*)

Baca Juga

Calon Menpan RB Masuki Tahap Finalisasi Jokowi dan Megawati

#IKN Nusantara #Menpan RB #Heru Budi Hartono #Presiden Jokowi
Bagikan
Ditulis Oleh

Andika Pratama

Berita Terkait

Indonesia
Komisi II DPR Nilai Kunjungan Prabowo ke IKN Bawa Pesan Politik Keberlanjutan
Ketua Komisi II DPR RI, Rifqinizamy Karsayuda menilai, kunjungan Presiden RI, Prabowo Subianto, ke Ibu Kota Nusantara (IKN) membawa pesan politik.
Soffi Amira - Selasa, 13 Januari 2026
Komisi II DPR Nilai Kunjungan Prabowo ke IKN Bawa Pesan Politik Keberlanjutan
Indonesia
Akhir Tahun Ini Kantor Wapres di IKN Rampung
Penyelesaian pembangunan IKN tahap satu menandai kesiapan infrastruktur IKN menyambut fase kedua pembangunan
Alwan Ridha Ramdani - Rabu, 17 Desember 2025
Akhir Tahun Ini Kantor Wapres di IKN Rampung
Indonesia
Masa HGU di IKN Dipangkas, Komisi II DPR Dorong Kajian Regulasi Tanpa Ganggu Investasi
Wakil Ketua Komisi II DPR RI, Aria Bima menegaskan putusan MK yang memangkas masa HGU di IKN harus dipatuhi tanpa menimbulkan kepanikan investor.
Ananda Dimas Prasetya - Jumat, 21 November 2025
Masa HGU di IKN Dipangkas, Komisi II DPR Dorong Kajian Regulasi Tanpa Ganggu Investasi
Indonesia
Respon Putusan MK Soal HGU IKN, Komisi II DPR Dorong Prabowo Terbitkan Perppu
Wakil Ketua Komisi II DPR RI Dede Yusuf meminta Presiden Prabowo menerbitkan Perppu usai MK membatalkan aturan HGU, HGB, dan HP di IKN hingga 190 tahun.
Ananda Dimas Prasetya - Jumat, 21 November 2025
Respon Putusan MK Soal HGU IKN, Komisi II DPR Dorong Prabowo Terbitkan Perppu
Indonesia
Putusan Final, Menteri PANRB Bakal Ikuti Aturan Polisi Dilarang Jabat di Lembaga Sipil
Rini mengatakan, jajarannya siap menjalankan putusan tersebut dan segera berkoordinasi dengan Polri untuk melaksanakan putusan tersebut.
Alwan Ridha Ramdani - Selasa, 18 November 2025
Putusan Final, Menteri PANRB Bakal Ikuti Aturan Polisi Dilarang Jabat di Lembaga Sipil
Indonesia
Putusan MK Soal HGU 95 Tahun Sesuai UU Agraria, Sama Dengan Australia dan Malaysia
Putusan MK ini harus segera diikuti dengan penyusunan regulasi turunan yang jelas dan transparan.
Alwan Ridha Ramdani - Senin, 17 November 2025
Putusan MK Soal HGU 95 Tahun Sesuai UU Agraria, Sama Dengan Australia dan Malaysia
Indonesia
HGU IKN tak lagi Dekati 2 Abad, DPR Sebut Bagus untuk Kepastian Hukum dan Bentuk Keadilan dalam Pengelolaan Tanah
Putusan itu mempertegas pentingnya keadilan dalam pengelolaan tanah di kawasan strategis nasional.
Dwi Astarini - Jumat, 14 November 2025
HGU IKN tak lagi Dekati 2 Abad, DPR Sebut Bagus untuk Kepastian Hukum dan Bentuk Keadilan dalam Pengelolaan Tanah
Indonesia
MK Putuskan HGU IKN Jadi 95 Tahun, Komisi II DPR: Harus Diikuti Regulasi yang Jelas
Anggota Komisi II DPR RI menyambut baik putusan MK yang memangkas masa HGU di IKN menjadi 95 tahun dan meminta pemerintah segera menyiapkan regulasi turunan.
Ananda Dimas Prasetya - Jumat, 14 November 2025
MK Putuskan HGU IKN Jadi 95 Tahun, Komisi II DPR: Harus Diikuti Regulasi yang Jelas
Indonesia
Puluhan Pesepeda Usia 60 Tahun ke Atas Ikut Gowes dari Jakarta ke IKN
Gowes sepeda ini digelar dengan rute Jakarta - Cirebon - Semarang - Tuban - Surabaya - Banjarmasin - Penajam- Balikpapan - IKN sepanjang 1.500 kilometer.
Dwi Astarini - Kamis, 13 November 2025
Puluhan Pesepeda Usia 60 Tahun ke Atas Ikut Gowes dari Jakarta ke IKN
Indonesia
Otorita IKN Gencar Bikin Workshop Cegah HIV/AIDS, Ternyata Ini Tujuannya
Indonesia saat ini menduduki peringkat ke-14 dalam jumlah orang yang hidup dengan HIV (ODHIV) di seluruh dunia.
Wisnu Cipto - Kamis, 06 November 2025
Otorita IKN Gencar Bikin Workshop Cegah HIV/AIDS, Ternyata Ini Tujuannya
Bagikan