Netanyahu Tiba di AS, Bertemu Trump Bahas Tahap Kedua Gencatan Senjata
Perdana Menteri Israel Benjamin Netanyahu (ANTARA FOTO/REUTERS/Francois Lenoir)
MerahPutih.com - Perdana Menteri Israel, Benjamin Netanyahu, terbang ke Amerika Serikat untuk membahas tahap kedua gencatan senjata antara militer negaranya dan kelompok Hamas Palestina, Senin (3/2). Netanyahu sudah tiba di AS pada Minggu kemarin.
Presiden AS, Donald Trump, yang mengklaim berperan besar dalam kesepakatan gencatan senjata yang ditandatangani pada 19 Januari, diperkirakan akan menjamu Netanyahu di Gedung Putih pada Selasa. Ini akan menjadi pertemuan pertama Trump dengan pemimpin asing sejak ia dilantik pada 20 Januari.
"Netanyahu akan datang pada Selasa, dan saya rasa kita punya pertemuan besar yang sudah dijadwalkan," kata Trump, dikutip dari Aljazeera.
Sebelum bertemu Trump, Netanyahu dijadwalkan memulai pembicaraan dengan utusan Timur Tengah AS, Steve Witkoff, pada Senin. Diskusi ini akan membahas rincian tahap kedua gencatan senjata, yang mencakup pembebasan lebih lanjut para sandera serta kemungkinan langkah menuju perdamaian yang lebih permanen.
Baca juga:
Hamas Kembali Bebaskan Warga Israel, 2 Sandera Langsung Terima Perawatan dari Palang Merah
Perjalanan Netanyahu ini terjadi dua minggu setelah tahap pertama gencatan senjata yang memungkinkan pembebasan 33 warga Israel dengan imbalan hampir 2.000 tahanan Palestina. Tahap kedua diharapkan mencakup pembebasan sandera yang tersisa dan pembicaraan mengenai penghentian perang yang lebih langgeng.
Gencatan senjata di Gaza ini menghentikan genosida Israel selama 15 bulan di wilayah tersebut, yang telah merenggut lebih dari 61.000 nyawa warga Palestina, menurut laporan pemerintah Palestina pada Senin.
Jumlah korban meningkat setelah sekitar 14.000 orang yang sebelumnya dinyatakan hilang dan diduga tertimbun di bawah reruntuhan ditambahkan ke angka sebelumnya, yang sudah mencapai 47.000 korban jiwa. (ikh)
Bagikan
Berita Terkait
Israel 813 Kali Langgar Gencatan Senjata Gaza, Banjir Kecaman Negara Eropa
Israel Lakukan 813 Kali Pelanggaran Gencatan Senjata di Gaza, Akses Bantuan Masih Dihambat
ICC Tolak Banding Israel, Status PM Benjamin Netanyahu Tetap Buron Kejahatan Perang
Trump Bakal Jabat Ketua Dewan Perdamaian, Kelola Administrasi Gaza
Israel Serbu Kantor PBB untuk Pengungsi Palestina, Staf Internasional Dipaksa Pergi
8 Negara Muslim Termasuk Indonesia Desak Israel Buka Gerbang Rafah 2 Arah
Presiden Lebanon Utamakan Bahasa Negosiasi Ketimbang Perang Hadapi Israel
Disidang dalam Kasus Korupsi, Benjamin Netanyahu Minta Pengampunan dari Presiden Israel
Israel 591 Kali Langgar Gencatan Senjata Sejak 10 Oktober, Tewaskan 357 Warga Palestina
Israel Kembali Serang Gaza, Langgar Perjanjian Gencatan Senjata