Makna Masjid Al Mumtadz di Permakaman Eril

Andreas PranataltaAndreas Pranatalta - Senin, 13 Juni 2022
Makna Masjid Al Mumtadz di Permakaman Eril

Desain Masjid Al Mumtadz. (Foto: Instagram@ridwankamil)

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

DESAINNYA megah, indah, bernuansa putih, dan dikelilingi taman yang hijau, itulah gambaran Masjid Al Mumtadz yang didirikan di permakaman Emmeril Kahn Mumtadz atau akrab disapa Eril. Sang ayah, Ridwan Kamil pun membagikan alasan dan makna dari Masjid Al Mumtadz.

Dari unggahan di Instagram Ridwan Kamil, terlihat masjid itu juga dikelilingi pilar yang berbentuk silinder. Pilar megah tersebut menjulang ke atas bak bambu runcing. Kumpulan pilar megah inilah yang membuat masjid ini semakin indah dan elegan. Terdapat pula tiga kubah dengan satu kubah pusat di bagian tengah yang nampak lebih besar.

"Sudah aku siapkan sebuah tempat yang istimewa. Sudah aku desainkan sebuah rumah akhirmu yang indah. Di sebelah sungai kecil dengan pemandangan gunung dan pesawahan yang hijau permai," ujar Ridwan Kamil di Instagram-nya, Sabtu (11/6).

Baca juga:

186 Personel Gabungan Jaga Pemakaman Eril

Masjid Al Mumtadz merupakan masjid yang dirancang Ridwan Kamil dan diambil dari nama belakang Eril, yakni Mumtadz. Lokasinya berada di lahan keluarga di kawasan Cimaung, Kabupaten Bandung, Jawa Barat.

"Rumah akhirmu berada di sebelah masjid. Dan yang terpenting, masjid ini dinamai seperti namamu, Masjid Al Mumtadz. Yang artinya terbaik. Terbaik ialah caramu menjalani hidup di dunia fana ini. Tidak sia-sia kami pilihkan nama penuh doa itu untukmu," ungkap Ridwan Kamil.

Baca juga:

Pemakaman Eril Berlangsung Khidmat

Makna Masjid Al Mumtadz, Tempat Pemakaman Eril
Emmeril Kahn Mumtadz. (Foto: Instagram@ataliapr)

Di sebelah masjid inilah jenazah Eril dimakamkan sebagai tempat peristirahatan terakhirnya. Pemberian nama masjid ini penuh dengan doa dan makna yang mengagumkan. Ridwan Kamil dan Atalia Praratya mengaku bangga dengan putra sulungnya itu.

Diketahui, masjid tersebut masih dalam bentuk fondasi. Dari gambar yang diunggah Ridwan Kamil, Masjid Al Mumtadz akan didominasi warna putih dan hijau.

Eril dinyatakan hilang saat berenang di Sungai Aare, Bern, Swiss, Kamis (26/5). Menurut pernyataan polisi setempat, pemuda 22 tahun itu mengalami situasi darurat saat berenang di sungai tersebut. Jenazahnya ditemukan di Bendungan Engehalde di Kota Bern, Rabu (8/6). (and)

Baca juga:

Putra Ridwan Kamil Dikebumikan di Permakaman Keluarga

#Ridwan Kamil
Bagikan
Ditulis Oleh

Andreas Pranatalta

Stop rushing things and take a moment to appreciate how far you've come.

Berita Terkait

Indonesia
Lisa Mariana Tidak Hadir Pemeriksaan Tersangka, Kubu RK Ingatkan Konsekuensi Hukum Jemput Paksa
Tersangka Lisa seharusnya menjalani pemeriksaan di Bareskrim Polri pada Senin (20/10), namun absen karena alasan kesehatan.
Wisnu Cipto - Selasa, 21 Oktober 2025
Lisa Mariana Tidak Hadir Pemeriksaan Tersangka, Kubu RK Ingatkan Konsekuensi Hukum Jemput Paksa
Indonesia
KPK Usut Aliran Dana Korupsi Bank BJB ke Keluarga Ridwan Kamil
KPK bekerja sama dengan Pusat Pelaporan dan Analisis Transaksi Keuangan (PPATK) untuk menelusuri aliran dana tersebut yang terjadi pada 2021-2023 tersebut.
Dwi Astarini - Kamis, 02 Oktober 2025
KPK Usut Aliran Dana Korupsi Bank BJB ke Keluarga Ridwan Kamil
Indonesia
Kembalikan Mercy BJ Habibie yang Disita dari Ridwan Kamil, KPK: Status Kepemilikannya Belum Tuntas secara Hukum
Mobil Mercedes Benz 280 SL milik mendiang Presiden ke-3 RI BJ Habibie sempat disita KPK dari Ridwan Kamil.
Ananda Dimas Prasetya - Kamis, 02 Oktober 2025
Kembalikan Mercy BJ Habibie yang Disita dari Ridwan Kamil, KPK: Status Kepemilikannya Belum Tuntas secara Hukum
Indonesia
KPK Kembalikan Mercy Klasik BJ Habibie yang Disita dari Ridwan Kamil ke Keluarga
Ilham Habibie telah meneken berita acara pengembalian mobil Mercy klasik milik ayahanya itu di Gedung KPK, Jakarta, Selasa (30/9)
Wisnu Cipto - Selasa, 30 September 2025
KPK Kembalikan Mercy Klasik BJ Habibie yang Disita dari Ridwan Kamil ke Keluarga
Indonesia
KPK Dalami Pengakuan Lisa Mariana Dugaan Aliran Duit RK ke Sejumlah Perempuan
Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) mengungkapkan alasan masih juga belum memanggil mantan Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil setelah melakukan penggeledahan di rumahnya 200 hari lalu.
Wisnu Cipto - Jumat, 26 September 2025
KPK Dalami Pengakuan Lisa Mariana Dugaan Aliran Duit RK ke Sejumlah Perempuan
Indonesia
Kubu Lisa Mariana Siap Hadapi Tantangan Ridwan Kamil Tarung Habis-habisan di Pengadilan
Kubu terlapor Lisa Mariana menyatakan siap menerima tantangan Ridwan Kamil untuk melanjutkan proses hukum selanjutnya kepada Dittipidsiber Bareskrim Polri.
Wisnu Cipto - Rabu, 24 September 2025
Kubu Lisa Mariana Siap Hadapi Tantangan Ridwan Kamil Tarung Habis-habisan di Pengadilan
Indonesia
Tutup Pintu Damai, Ridwan Kamil Beralasan Biar Lisa Mariana Jera
Ridwan Kamil melaporkan Lisa Mariana ke Dittipidsiber Bareskrim Polri pada 11 April 2025 atas dugaan pencemaran nama baik dan manipulasi dokumen elektronik.
Wisnu Cipto - Selasa, 23 September 2025
Tutup Pintu Damai, Ridwan Kamil Beralasan Biar Lisa Mariana Jera
Indonesia
Ridwan Kamil Tolak Datang Mediasi di Bareskrim, Pilih Pidanakan Lisa Mariana Sampai Pengadilan
Sikap Ridwan Kamil untuk melanjutkan proses hukum hingga ke pengadilan itu juga bertujuan untuk memberikan efek jera kepada Lisa.
Wisnu Cipto - Selasa, 23 September 2025
Ridwan Kamil Tolak Datang Mediasi di Bareskrim, Pilih Pidanakan Lisa Mariana Sampai Pengadilan
Indonesia
Bareskrim Coba Mediasi Ridwan Kamil dan Lisa Mariana Sebelum Gelar Perkara, Ini Jadwalnya
Bareskrim menetapkan jadwal mediasi antara Ridwan Kamil dan selebgram Lisa Mariana pada Selasa (23/9) pekan depan.
Wisnu Cipto - Kamis, 18 September 2025
Bareskrim Coba Mediasi Ridwan Kamil dan Lisa Mariana Sebelum Gelar Perkara, Ini Jadwalnya
Indonesia
Lisa Mariana di Mabes Polri Bilang Terima Duit Banyak dari RK, KPK Janji Dalami Libatkan PPATK
Hari ini di Mabes Polri, Lisa Mariana mengaku menerima uang dari mantan Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil.
Wisnu Cipto - Kamis, 11 September 2025
Lisa Mariana di Mabes Polri Bilang Terima Duit Banyak dari RK, KPK Janji Dalami Libatkan PPATK
Bagikan