Mabes Polri Larang Anggota Swafoto, Kenapa Ya?
Kadiv Humas Mabes Polri Irjen Pol Setyo Wasisto. (MP/Ponco Sulaksono)
Merahputih.com - Kadiv Humas Polri Irjen Setyo Wasisto berpesan kepada anggota Polri yang ditugaskan melakukan pengamanan ataupun pengawalan untuk tidak melakukan swafoto bersama dengan bakal calon kepala daerah.
Bahkan, anggota Polri tak diperkenankan menggungah foto bersama dengan bakal calon kepala daerah di media sosial pribadi.
"Sehingga nanti ada image yang berbeda," ujar Setyo di Mabes Polri, Jakarta, Senin (15/1).
Dalam pilkada serentak tahun ini, tercatat ada 3 orang Perwira Tinggi Polri yang akan ikut kontestasi. Sementara, 7 orang Perwira Menengah atau Pamen juga akan meramaikan Pilkada 2018.
Polri sendiri sudah melakukan pemetaan terhadap daerah-daerah yang rawan konflik. Pemetaan itu berdasarkan kriteria yang dibagi dalam 3 wilayah. Ketiga kriterianya adalah rawan, kurang rawan, dan aman.
"Jadi, sudah ada perencanaan untuk bagaimana mengamankan, cara bertindak sudah diatur semua. Itu staf operasi sudah siapkan," jelas Setyo tanpa menyebut daerah mana saja yang masuk salam 3 kategori itu.
Setyo berharap, dalam suatu wilayah yang menyelenggarakan pilkada nanti tak ada perpecahan antarmasyarakat. "Kita harap, masyarakat bersama-sama beri kesejukan," harap Setyo.
"Pak kapolri sudah menyatakan mesin politik sudah mulai start, berarti sudah mulai pemanasan. Diharapkan tidak sampai overheat. Ini tanggung jawab kita bersama memberikan kontribusi menyejukan masyarakat," beber Setyo. (Ayp)
Baca berita terkait Mabes Polri lainnya: Mabes Polri Minta Kampanye Balon Kepala Daerah Tak Bawa Atribut Polisi
Bagikan
Angga Yudha Pratama
Berita Terkait
BPOM Apresiasi SPPG Polri, Makanan Anak Diuji Layaknya Hidangan VIP
MK Bolehkan Polisi Bertugas di Jabatan Sipil asal Sesuai Undang-Undang, Pengamat Minta tak Ada lagi Keraguan
Polda Sulsel Siapkan Tim Identifikasi Jenazah Penumpang Pesawat ATR 42-500 yang Diduga Jatuh di Maros, Kapolda Jamin Hasil Keluar secara Cepat dan Akurat
Kapolri Naikkan Pangkat Anggota Polisi Peraih Medali SEA Games 2025 Thailand
Usai Banjir Bandang, Warga Aceh Tamiang Banyak Alami Gangguan Kesehatan
Kapolda Ajak Masyarakat Aceh Tamiang Jadikan Lumpur Sisa Banjir untuk Media Tanam Tumbuhan
Sejumlah Warga Asrama Polisi di Mampang Terjebak Banjir Besar, Prioritas Evakuasi
Polri Pastikan Layanan Contact Center 110 Diakses Gratis, Masyarakat Bisa Lapor 24 Jam
Polri Pastikan Layanan 110 Bisa Diakses Seluruh Warga Indonesia Tanpa Biaya
DPR Jamin Polri tak ‘Turun Kasta’ Jadi Kementerian, Tetap Langsung di Bawah Presiden