Lomba "Kolek", Silaturahmi Berbalut Adu Ketangkasan
Warga Kabupaten Karimun biasanya menggelar Lomba "Kolek" di hari yang berdekatan dengan Idul Fitri. (Foto: ANTARA/Iggoy el Fitra)
Warga Kabupaten Karimun, Provinsi Kepulauan Riau, memiliki tradisi unik. Adalah lomba "Kolek" atau sampan layar yang digelar untuk mempererat tali silaturahmi. Lomba ini biasanya diadakan berdekatan dengan Idul Fitri.
"Beginilah tradisi kami tiap perayaan Idul Fitri. Ada lomba "Kolek"," ujar tokoh masyarakat Lubuk Puding, Abdullah (75).
Lomba "Kolek" biasanya diadakan atas swadaya warga. Pesertanya ialah warga yang bermukim di pulau-pulau kecil di sekitar kabupaten Karimun seperti Pulau Karimun Besar, Pulau Buru, Pulau Parit, Pulau Hutan, Pulau Air, Pulau Kundur dan Pulau Moro. Dahulu lomba "Kolek" dilakukan untuk menguji sampan yang baru dibuat. Sekarang siapapun dapat mengikuti lomba, tidak sebatas nelayan.
Lomba ini biasanya digelar di depan rumah Abdullah karena berhadapan dengan laut luas. Sehari sebelum lomba, sampan atau perahu yang terbuat dari kayu telah berjejer di sepanjang pantai. Kompetisi dilakukan secara berkelompok. Ada sampan yang diisi tiga, lima, tujuh hingga sembilan pendayung. "Masing-masing ada kategorinya dan ada peraturan yang harus ditaati," ujar Abdullan.
Melalui lomba "Kolek", warga yang tinggal terpencar akibat dipisahkan lautan dapat berkumpul. Di mata salah seorang turis dari Batam, Dimas, lomba "Kolek" merupakan bentuk keunikan bahari yang dimiliki masyarakat Karimun.
Saat ini akses ke Pulau Buru telah dipermudah sehingga warga kota lain dapat menuju ke sana dengan gampang dan cepat.
Baca juga artikel Sejarah Tradisi Halal Bi Halal Di Indonesia.
Bagikan
Berita Terkait
Promo Ancol 2026: Tiket Masuk Rp 35 Ribu, Gratis Voucher Makan Rp 20 Ribu
Syahbandar Larang Kapal Wisata Labuan Bajo Berlayar Malam Hari
Kereta Panoramic Jadi Favorit Wisata Nataru 2025-2026, Pelanggan Capai 11.819 Orang
Cirebon Jadi Tujuan Pariwisata Baru saat Nataru 2026, KAI Catat 274 Ribu Penumpang Kereta Api Turun dan Naik
Penumpang KA Panoramic Tembus 150 Ribu Orang per Tahun, Bukti Naik Kereta Jadi Tren Baru Berlibur
Menikmati Keindahan Senja di Pantai Pattaya, Wajah Lain Wisata Alam Thailand
Teater Bintang Planetarium Buka Sampai April 2026, Fasilitas Canggih Siap Bikin Pemuda Jakarta Pintar
Setelah Kemalingan, Museum Louvre Alami Kebocoran yang Merusak Koleksi Buku
Ketok Harga Bikin Orang Kapok Liburan di Banten, DPRD Desak Regulasi Tarif Wisata
Wisatawan Indonesia Andalkan Fitur AI untuk Rekomendasi dan Layanan Hotel