Olahraga

Lewis Hamilton Bakal jadi Sir Lewis Hamilton

P Suryo RP Suryo R - Sabtu, 02 Januari 2021
Lewis Hamilton Bakal jadi Sir Lewis Hamilton

Kerajaan Inggris akan anugerahi Hamilton gelar ksatria. (Foto: ABC)

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

KERAJAAN Inggris akan memberikan pada Juara Dunia Formula 1 tujuh kali, Lewis Hamilton gelar ksatria dengan predikit 'Sir'.

Dilansir dari Antaranews, Kamis (31/12), Reuters meungkapkan nama Hamilton masuk ke dalam daftar orang-orang yang bakal menerima gelar ksatria pada tahun baru dari kerajaan Inggris yang dipublikasikan pada Rabu.

Baca Juga:

Lewis Hamilton Cetak Rekor Setelah Menangkan GP Emilia Romagna

balap
Lewis Hamilton Juara Formula 1 tujuh kali bersama Mercedes. (Foto: Planet F1)

Hamilton telah menjadi pebalap paling sukses sepanjang masa. Dia menyamai rekor Michael Schumacher dengan tujuh gelar juara dunia serta mengungguli capaian 91 kemenangan Grand Prix sang pebalap asal Jerman itu. Selain itu kemenangan Hamilton juga membantu Mercedes meraih titel konstruktor ketujuh secara berturut-turut.

Hamilton juga aktif di luar sirkuit, seperti menjadi pegiat sosial lewat Komisi Hamilton yang ia dirikan. Seperti mempromosikan keberagaman di dunia balapan. Dia juga vokal menyuarakan perjuangan memerangi ketidakadilan rasial, perubahan iklim, dan isu-isu sosial lainnya.

Hamilton pun menerima status Laureus World Sportsman of The Year, masuk ke dalam daftar 100 orang paling berpengaruh versi majalah Time, dan olahragawan paling berpengaruh tahun ini versi BBC Sports.

Baca Juga:

Penggemar F1 Harus Tahu Model Mobil Balap ini!

balap
Selalu vokal menyuarakan anti rasis. (Foto: Evening Standard)

"Lewis benar-benar seorang raksasa di olahraga kami dan pengaruhnya sangat besar baik di dalam maupun di luar mobil. Apa yang dia capai fenomenal dan masih akan ada lagi," kata CEO F1, Stefano Domenicali, seperti dikutip laman resmi F1, Kamis (31/12).

Toto Wolf di laman resmi Mercedes menyebutkan, Hamilton adalah fenomena dalam dunia olahraga. Pencapaiannya mendapatkan pengakuan oleh dunia.

"Dia gabungkan kemahirannya di trek dengan suara yang kuat untuk melawan diskriminasi. Dalam segala hal, dia memimpin di 2020," kata Wolff.

Baca Juga:

Musim Balap 2021, Gresini Racing Tetap Didukung Federal Oil

balap
Hamilton telah menjadi pebalap paling sukses sepanjang masa. (Foto: mercedesamgf1)

Wolff juga mengatakan, gelar ksatria tersebut menunjukkan bahwa Hamilton telah menerima pengakuan dalam kariernya yang spektakluler di dunia balap.

"UK (Britania Raya) bisa sangat bangga memiliki seorang juara dan duta sekaliber Sir Lewis Hamilton." Katanya.

Hamilton akan menjadi pebalap F1 keempat yang menerima gelar 'Sir' dari kerajaan Inggris. Pebalap F1 lainnya yang mendapatkan gelar ksatria itu, mendiang Jack Brabham dari Australia, Stirling Moss, dan juara dunia tiga kali Jackie Stewart. Hamilton merupakan satu-satunya pebalap yang menerima gelar ksatria ketika masih aktif dalam dunia balap. (Kna)

Baca Juga:

Wow, Lewis Hamilton Beli LaFerrari dengan Tulisan Namanya di Body

#Otomotif #Olahraga #Lewis Hamilton #F1 #Formula 1
Bagikan
Ditulis Oleh

P Suryo R

Stay stoned on your love

Berita Terkait

Olahraga
Jadwal, Link Streaming, hingga Prediksi F1 GP Brazil 2025: Piastri, Norris, dan Verstappen Berebut Gelar Juara
F1 GP Brazil 2025: Oscar Piastri, Lando Norris, dan Max Verstappen masih berpeluang untuk merebut gelar juara musim ini.
Ananda Dimas Prasetya - Jumat, 07 November 2025
Jadwal, Link Streaming, hingga Prediksi F1 GP Brazil 2025: Piastri, Norris, dan Verstappen Berebut Gelar Juara
Lifestyle
Buka Dealer Baru di Puri Indah, BAIC Bagi-bagi Hadiah hingga Layanan Servis Gratis!
Dealer BAIC Puri Indah resmi dibuka. Para konsumen bisa mendapatkan hadiah premium hingga menikmati layanan servis gratis.
Soffi Amira - Rabu, 05 November 2025
Buka Dealer Baru di Puri Indah, BAIC Bagi-bagi Hadiah hingga Layanan Servis Gratis!
Lifestyle
BAIC Tancap Gas Lagi, Buka Dealer Baru di Puri Indah dengan Segudang Fasilitas Modern
BAIC Indonesia kini kembali tancap gas. BAIC baru saja meresmikan dealer baru di Puri Indah, Jakarta Barat.
Soffi Amira - Rabu, 05 November 2025
BAIC Tancap Gas Lagi, Buka Dealer Baru di Puri Indah dengan Segudang Fasilitas Modern
Indonesia
Turunkan 'Tim Lapis Kedua' di ISG Riyadh 2025, Indonesia Yakin Bisa Bikin Kejutan
Indonesia menurunkan tim lapis kedua di Islamic Solidarity Games (ISG) Riyadh 2025. Ada 38 atlet dari tujuh cabor yang ikut berpartisipasi.
Soffi Amira - Rabu, 05 November 2025
Turunkan 'Tim Lapis Kedua' di ISG Riyadh 2025, Indonesia Yakin Bisa Bikin Kejutan
Olahraga
David Beckham Resmi Dianugerahi Gelar Ksatria, Diakui atas Jasanya bagi Dunia Sepak Bola dan Masyarakat Inggris
Beckham telah 115 kali membela tim nasional Inggris dan menjadi kapten ‘Three Lions’ selama enam tahun pada 2000 hingga 2006.
Dwi Astarini - Rabu, 05 November 2025
David Beckham Resmi Dianugerahi Gelar Ksatria, Diakui atas Jasanya bagi Dunia Sepak Bola dan Masyarakat Inggris
ShowBiz
Gesrek Festival 2025, Kolaborasi Musik Multi-Genre dan Komunitas Motor Besar
Gesrek Festival 2025 hadir di Ancol 28–30 November. Slank, JKT48, hingga Sound Horeg siap meriahkan perayaan 10 tahun GSrek Indonesia.
Ananda Dimas Prasetya - Selasa, 04 November 2025
Gesrek Festival 2025, Kolaborasi Musik Multi-Genre dan Komunitas Motor Besar
Fun
GSrek Indonesia Gelar The Grand Tour 2, Touring sambil Mengabdi untuk Negeri
Komunitas GSrek Indonesia menggelar The Grand Tour 2 Adv Rally 2025 bertema “Rise, The Phoenix” dengan 64 riders membawa misi kemanusiaan dan sejarah dari Malang ke Jakarta.
Ananda Dimas Prasetya - Selasa, 04 November 2025
GSrek Indonesia Gelar The Grand Tour 2, Touring sambil Mengabdi untuk Negeri
Olahraga
Indonesia Amankan 3 Emas di Para Badminton International 2025, Siap Buru Gelar Juara Umum
Tim para bulu tangkis Indonesia sukses mengamankan tiga medali emas di ajang Polytron Indonesia Para Badminton International 2025. Leani Ratri Oktila jadi bintang dengan dua emas, Indonesia kini bersaing ketat dengan India untuk gelar juara umum.
Ananda Dimas Prasetya - Minggu, 02 November 2025
Indonesia Amankan 3 Emas di Para Badminton International 2025, Siap Buru Gelar Juara Umum
Indonesia
Pramono: Belum Lengkap Jadi Warga Jakarta Kalau Belum Coba Padel, Khususnya Orang Jaksel
Gubernur Jakarta Pramono Anung mengakui olahraga padel tidak hanya menjadi ajang kompetisi, tetapi kini juga menjadi gaya hidup sebagai masyarakat Jakarta.
Wisnu Cipto - Sabtu, 01 November 2025
Pramono: Belum Lengkap Jadi Warga Jakarta Kalau Belum Coba Padel, Khususnya Orang Jaksel
Indonesia
Masuk Rangking 5 Besar, Indonesia jadi Poros Pengembangan Woodball Asia dan Dunia
Hasil resmi International Woodball Tour Ranking 2025 menempatkan para atlet Indonesia di posisi teratas dunia, baik di sektor putra maupun putri.
Dwi Astarini - Jumat, 31 Oktober 2025
Masuk Rangking 5 Besar, Indonesia jadi Poros Pengembangan Woodball Asia dan Dunia
Bagikan