Kondisi Teheran 'dalam Bahaya', WNI Diminta Waspada dan Hindari Kerumunan
Gedung Kementerian Luar Negeri RI.(foto: dok Kemenlu)
MERAHPUTIH.COM - KEMENTERIAN Luar Negeri (Kemlu) memastikan ratusan warga negara Indonesia (WNI) di Iran aman meski demonstrasi besar tengah berlangsung selama 10 hari terakhir. Pelaksana Tugas Direktur Pelindungan WNI Kemenlu Heni Hamidah menyampaikan, hingga saat ini, belum ada laporan WNI yang terdampak aksi unjuk rasa di berbagai wilayah Iran, meski beberapa korban sipil dilaporkan.
“Kondisi WNI masih baik. Berdasarkan data per Juni 2025, jumlah WNI di Iran sebanyak 386 orang,” jelas Heni kepada wartawan di Jakarta, Senin (12/1).
Juru Bicara Kemenlu Yvonne Mewengkang menyebut Kemenlu terus memantau situasi melalui Kedutaan Besar Republik Indonesia (KBRI) di Teheran. “Kami berkoordinasi intensif dengan dubes di Teheran dan memantau perkembangan demonstrasi serta keamanan di lapangan,” ujar Yvonne.
KBRI Teheran telah mengeluarkan imbauan kepada WNI agar meningkatkan kewaspadaan, menghindari kerumunan, serta selalu membawa identitas diri saat beraktivitas di luar rumah. Yvonne menyebut hotline KBRI siap dihubungi setiap saat bagi WNI yang membutuhkan bantuan. Kemenlu menegaskan terus menjalankan langkah-langkah perlindungan WNI dan berharap kondisi di Iran segera kembali normal.
Baca juga:
Gelombang demonstrasi besar-besaran akibat krisis ekonomi yang kian parah melanda Iran sejak akhir Desember 2025. Ini menjadi salah satu tantangan paling serius bagi pemerintahan Republik Islam Iran sejak Revolusi Islam pada 1979. Protes yang semula dipicu persoalan ekonomi kini berkembang menjadi kritik politik terbuka terhadap pemerintah.
Demonstrasi di Iran pertama kali pecah di ibu kota Teheran pada 28 Desember 2025, bermula dari aksi mogok para pedagang di Grand Bazaar Tehran, pusat aktivitas perdagangan ibu kota. Aksi ini dipicu anjloknya nilai tukar rial Iran ke titik terendah sepanjang sejarah terhadap dolar Amerika Serikat (AS). Nilai mata uang tersebut sebelumnya telah menembus 1,35 juta rial per dolar AS dan kemudian terus melemah hingga sekitar 1,42 juta rial per dolar AS, di tengah memburuknya kondisi ekonomi nasional.
Gelombang protes dengan cepat menyebar ke berbagai kota dan hingga kini belum menunjukkan tanda-tanda mereda. Pada 9 Januari, pemerintah Iran menerapkan pemadaman internet nasional, yang menyebabkan panggilan telepon ke luar negeri terputus, sejumlah penerbangan dibatalkan, serta akses terhadap situs-situs berita domestik dibatasi.(knu)
Baca juga:
Iran Membara, Trump Masih 'Keep Calm' Belum Kirim Pasukan ke Teheran
Bagikan
Joseph Kanugrahan
Berita Terkait
Kondisi Teheran 'dalam Bahaya', WNI Diminta Waspada dan Hindari Kerumunan
Demo di Iran Tewaskan Sekitar 500 Orang, DPR: Siapkan Rencana Evakuasi WNI, Jangan Tunggu Situasi Memburuk
Iran Membara, Trump Masih 'Keep Calm' Belum Kirim Pasukan ke Teheran
KJRI Johor Bahru Jemput Bola Selesaikan Rencana Pemulangan WNI Bermasalah
Kemenlu Pulangkan 3 WNI Terjebak di Yaman
Trump Tebar Lagi Ancaman, Siap Serang Iran
Indonesia dan Negara OKI Kecam Kunjungan Pejabat Israel ke Somaliland
37 WNI di Venezuela Diimbau Waspada, KBRI Buka Hotline Darurat
Kemenlu Tengah Berupaya Keluarkan WNI dari Yaman, Wilayah Udara Masih Ditutup
Indonesia Undang Presiden Turkiye Hadiri KTT D8 di April 2026