Kuliner

Kimchi Khas Korsel, Tiongkok Punya Pao Cai

Ikhsan Aryo DigdoIkhsan Aryo Digdo - Rabu, 23 Desember 2020
Kimchi Khas Korsel, Tiongkok Punya Pao Cai

Pao Cai yang difermentasi dalam stoples kaca (Foto: 123Rf/David Cabrera Navarro)

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

UNTUK acar atau sayuran fementasi, orang Jerman punya sauerkraut, orang India punya achaar, dan orang Korea punya kimchi. Sayuran fermentasi pedas itu menjadi hidangan nasional Korea Selatan. Tradisi membuat dan membagikannya terdaftar sebagai Warisan Budaya Takbenda oleh Unesco yang "menegaskan kembali identitas Korea".

Kimchi menjadi hidangan yang tidak pernah alpa dari setiap santapan mereka. Sedemikian pentingnya, sehingga ketika Korea Selatan meluncurkan astronaut pertamanya ke luar angkasa pada 2008, mereka mengirim kimchi bersamanya.

Baca juga:

Manfaat Kesehatan di Balik Kecutnya Kimchi

Namun dalam beberapa pekan terakhir, klaim Korea Selatan atas salah satu budaya dan kuliner paling populer tersebut terancam. Semuanya dimulai akhir bulan lalu ketika Organisasi Internasional untuk Standardisasi (ISO) yang berbasis di Swiss memposting peraturan baru untuk pembuatan pao cai, hidangan sayur acar serupa dari Sichuan,Tiongkok.

Seperti yang dilaporkan BBC News (22/12), meskipun daftar ISO dengan jelas menyatakan "dokumen ini tidak berlaku untuk kimchi," surat kabar Tiongkok Global Times dengan cepat menerkam sertifikasi tersebut, mengklaimnya sebagai "standar internasional untuk industri kimchi yang dipimpin oleh Tiongkok".

Kimchi, sayuran fermentasi khas Korea (Foto: 123RF/nungning20)

Kementerian Pertanian Korea Selatan menolak klaim Tiongkok tersebut dan mengeluarkan pernyataan yang mengatakan, "Tidak pantas untuk melaporkan [sertifikasi pao cai] tanpa membedakan kimchi dari pao cai di Sichuan di Tiongkok."

Pernyataan resmi tersebut tidak mampu membendung kotroversi di dunia internet. "Perang kimchi" online pun terjadi dan menghidupkan kembali perselisihan selama puluhan tahun antara negara-negara tetangga yang mencakup segala hal mulai dari hak menangkap ikan di Laut Kuning hingga komentar terbaru anggota band K-Pop tentang peran Tiongkok dalam Perang Korea.

Pertarungan tentang siapa yang memiliki kimchi mungkin bermuara pada kesalahpahaman sederhana yang keliru dalam terjemahan. Menurut Dr Sojin Lim, co-direktur Institute of Korean Studies di University of Central Lancashire, kimchi Korea sering disajikan di Tiongkok dengan nama pao cai, dan - untuk menambah kebingungan - Tiongkok memiliki hidangan fermentasi sendiri yang itu juga disebut pao cai, hidangan yang baru-baru ini memenangkan sertifikasi ISO.

Baca juga:

Kimchi Baik Untuk Kesehatan, Masa Sih?

Cabbage Kimchi, radish kimchi, dan white kimchi. (Foto: 123RF/bbtreesubmission)

"Pao cai sangat berbeda dari kimchi. Kimchi adalah kubis yang difermentasi, [dibuat dengan] jenis yang sangat berbeda dari [bahan] pedas [dan] non-pedas. Tapi pao cai ini, yang diklaim Tiongkok sebagai bagian dari kimchi, adalah acar sayur, sesuatu yang sangat berbeda dari kimchi," kata Lim kepada BBC Newshour.

Dia menambahkan, "Pao cai rasanya sangat berbeda, [dan dibuat] sangat berbeda. Tetapi untuk pemahaman Tiongkok, kimchi adalah bagian dari pao cai, jadi itulah titik awal dari argumen ini."

#Kimchi #Kuliner #Tiongkok #Korea Selatan
Bagikan
Ditulis Oleh

Ikhsan Aryo Digdo

Learner.

Berita Terkait

Kuliner
Sambut Tahun Baru Imlek 2026, Hennessy Hadirkan Koleksi Tahun Kuda nan Berani
Dalam rangka merayakan Tahun Baru Imlek 2026 dan menyambut Tahun Kuda, Hennessy kembali meluncurkan koleksi edisi terbatas terbaru.
Dwi Astarini - Selasa, 20 Januari 2026
Sambut Tahun Baru Imlek 2026, Hennessy Hadirkan Koleksi Tahun Kuda nan Berani
Dunia
Duet Drum PM Jepang dan Presiden Korea Selatan, Diplomasi K-Pop untuk Hubungan Rumit
Tak sembarang main drum, aksi tersebut menjadi bagian dari pendekatan diplomatik Jae-myung kepada kekuatan regional, termasuk Jepang.
Dwi Astarini - Kamis, 15 Januari 2026
Duet Drum PM Jepang dan Presiden Korea Selatan, Diplomasi K-Pop untuk Hubungan Rumit
Dunia
Mantan Presiden Korea Selatan Yoon Suk-yeol Dituntut Hukuman Mati, Sidang Putusan Dijadwalkan 19 Februari
Para jaksa khusus menggambarkan deklarasi darurat militer tersebut sebagai tindakan perusakan konstitusi yang belum pernah terjadi sebelumnya dan sangat serius.
Dwi Astarini - Kamis, 15 Januari 2026
 Mantan Presiden Korea Selatan Yoon Suk-yeol Dituntut Hukuman Mati, Sidang Putusan Dijadwalkan 19 Februari
Dunia
Mantan Presiden Korea Selatan Yoon Suk-yeol Dituntut Hukuman Mati, Dituduh Makar dan Antinegara
Para jaksa khusus menyebut deklarasi darurat militer tersebut sebagai tindakan perusakan konstitusi yang belum pernah terjadi sebelumnya dan sangat serius.
Dwi Astarini - Rabu, 14 Januari 2026
Mantan Presiden Korea Selatan Yoon Suk-yeol Dituntut Hukuman Mati, Dituduh Makar dan Antinegara
Indonesia
Aksi Kemanusiaan Nelayan Indramayu Sugianto di Korea Selatan Diganjar Penghargaan dari Presiden Lee Jae-myung
Pemerintah Korea Selatan menilai tindakan Sugianto sebagai bentuk kemanusiaan luar biasa yang dilakukan tanpa pamrih, meski dengan risiko besar terhadap keselamatan diri.
Frengky Aruan - Minggu, 04 Januari 2026
Aksi Kemanusiaan Nelayan Indramayu Sugianto di Korea Selatan Diganjar Penghargaan dari Presiden Lee Jae-myung
ShowBiz
Film Pendek Natal Shin Woo Seok Resmi Rilis, Lagu 'The Christmas Song' yang Byeon Woo Seok Jadi Sorotan
Film pendek Natal Shin Wooseok’s Urban Fairy Tale: The Christmas Song Part 1 resmi dirilis. Dibintangi Karina aespa, Jang Wonyoung, hingga Byeon Woo Seok.
Ananda Dimas Prasetya - Kamis, 25 Desember 2025
Film Pendek Natal Shin Woo Seok Resmi Rilis, Lagu 'The Christmas Song' yang Byeon Woo Seok Jadi Sorotan
Fun
30 Kuliner Khas Riau yang Wajib Dicoba: Cita Rasa Melayu yang Kaya Rempah dan Sulit Dilupakan
Temukan 30 kuliner khas Riau mulai dari gulai patin, mie sagu, bolu kemojo, hingga otak-otak Selatpanjang. Lengkap dengan lokasi hingga harga.
ImanK - Jumat, 12 Desember 2025
30 Kuliner Khas Riau yang Wajib Dicoba: Cita Rasa Melayu yang Kaya Rempah dan Sulit Dilupakan
Kuliner
Merayakan Malam Tahun Baru ala Argentina, Menikmati Torta Galesa hingga Asado
Seluruh rangkaian ini menjadi cara Sudestada menutup 2025 dengan meriah.
Dwi Astarini - Kamis, 04 Desember 2025
Merayakan Malam Tahun Baru ala Argentina, Menikmati Torta Galesa hingga Asado
Fun
Babak Baru Restoran Latin: Pembagian Menu Lunch dan Dinner untuk Pengalaman Bersantap Lebih Fokus
CasaLena Jakarta memperkenalkan menu lunch dan dinner terbaru mulai 1 Desember 2025, menghadirkan pengalaman kuliner Latin American Grill yang lebih fokus dan premium.
Ananda Dimas Prasetya - Jumat, 28 November 2025
Babak Baru Restoran Latin: Pembagian Menu Lunch dan Dinner untuk Pengalaman Bersantap Lebih Fokus
ShowBiz
Chef Paik Jong-won Balik ke TV, Diam-Diam Hapus Video Pengumuman Hiatus
Video yang dihapus itu berisi permintaan maaf Chef Paik terkait dengan isu pelanggaran label asal produk, iklan menyesatkan, serta tuduhan penyalahgunaan siaran.
Dwi Astarini - Selasa, 25 November 2025
Chef Paik Jong-won Balik ke TV, Diam-Diam Hapus Video Pengumuman Hiatus
Bagikan