Keseruan Anak-Anak Bereksperimen Kimia di Kid's Lab Water Wonderland: A Chemistry Adventure

Dwi AstariniDwi Astarini - Kamis, 19 September 2024
Keseruan Anak-Anak Bereksperimen Kimia di Kid's Lab Water Wonderland: A Chemistry Adventure

Suasana eksperimen di acara Kid's Lab Water Wonderland: A Chemistry Adventure di Ice Palace, Jakarta Selatan (foto: Merahputih.com/Tika Ayu)

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

MERAHPUTIH.COM - BASF mendukung eksplorasi kimia anak-anak lewat eksperimen edukatif dan menghibur dalam Water Wonderland: A Chemistry Adventure. Kid's Lab BASF Water Wonderland: A Chemistry Adventure mengajak anak-anak lebih dekat dengan dunia kimia. Mereka diajak memahami unsur-unsur kimia yang berangkat dari isu lingkungan yang dekat dengan kehidupan sehari-hari.

"Ini bagian dari komitmen perusahaan terhadap keberlangsungan dan berkomitmen pada edukasi. Kami ingin meningkatkan rasa ketertarikan kepada dunia sains. Pada akhirnya, adik-adik di masa depan akan menjadi talenta yang bisa berkontribusi pada dunia sains dan kimia," kata Presiden Direktur BASF Indonesia Christofer Arisandy saat ditemui di Ice Palace, Jakarta Selatan, pekan lalu.

Sebanyak 100 anak murid kelas 5 dan 6 dari sekolah MI Fatahillah, Depok, diajak bereksperimen mengenal benda cair serta sifat kimianya. Uniknya, anak-anak meracik berbagai jenis melalui tiga praktik yang berbeda.

Praktik pertama bertajuk Lava Lamp. Di praktik ini, anak-anak belajar perbedaan massa jenis antara minyak dan air. Ketika dicampur, minyak dan air tidak bisa menyatu. Pengalaman seru kemudian bertambah seru saat mencoba mencampurkan soda kue lalu menunggu reaksi kimia berupa gas karbondioksida sehingga tercipta gelembung-gelembung gas seperti efek lava yang menakjubkan.

Baca juga:

Belum Ada Batasan Usia Pasti soal Rencana Australia Larangan Media Sosial untuk Anak-anak



Praktik kedua bertajuk Water Purifiyer. Eksperimen ini dilakukan sebagai cara sederhana memurnikan air dengan bantuan bubuk arang dan kertas filter yang dapat menyerap kotoran pada air kotor sehingga air menjadi bersih.

Praktik ketiga bertajuk Salt Water Density Rainbow Tower. Pada praktikum ini, anak-anak belajar membuat pelangi dari air yang memiliki takaran garam yang berbeda. Ketiga percobaan ini dirancang untuk mengajarkan konsep kimia dasar sederhana yang menyenangkan dan mudah dicerna.

Salah seorang peserta, Muhammad Danish Syafaat, mengatakan kegiatan praktikum yang diikutinya sangat menyenangkan. Pasalnya, praktik sangat mudah dilakukan dan reaksi dari unsur-unsur yang digunakan sangat berbeda. "Iya acaranya seru. Mau dicoba lagi karena cara membuatnya sangat mudah," kata murid kelas 4 itu.

Christofer mengatakan, untuk Kid's Lab ini, pihaknya menyasarkan target anak kelas 4-6 SD tahun. Setiap tahunnya pihaknya melakukan agenda serupa dengan tema yang berbeda-beda.

"Jumlah partisipasi Kid's Lab dari tahun ke tahun berbeda. Jumlah partisipasi pun tergantung seperti apa lokasi dan jumlah volunter yang terlibat. Per tahun, peserta mencapai 600 orang. Pernah tercatat 1.200 orang dengan volunter memadai dan lokasinya juga," kata dia.(tka)

Baca juga:

Ketika Kecantikan Bertemu dengan Sains di Beauty Science Fest 2023






#Sains #Sains Pada Anak
Bagikan
Ditulis Oleh

Tika Ayu

Berita Terkait

Indonesia
Temui Profesor Oxford hingga Imperial College, Prabowo Ingin Bangun 10 Kampus Baru di Indonesia
Presiden Prabowo Subianto bertemu profesor dari 24 universitas top Inggris yang tergabung dalam Russell Group. Kerja sama pendidikan hingga rencana bangun 10 kampus baru di Indonesia.
Ananda Dimas Prasetya - Kamis, 22 Januari 2026
Temui Profesor Oxford hingga Imperial College, Prabowo Ingin Bangun 10 Kampus Baru di Indonesia
Fun
Water Turbine Project: Inisiatif Pendidikan Seni Museum MACAN untuk Isu Air dan Lingkungan
Museum MACAN meluncurkan Water Turbine Project, program pendidikan seni kolaborasi dengan Grundfos Indonesia. Angkat isu air, lingkungan, dan keberlanjutan.
Ananda Dimas Prasetya - Kamis, 18 Desember 2025
Water Turbine Project: Inisiatif Pendidikan Seni Museum MACAN untuk Isu Air dan Lingkungan
Lifestyle
Ribuan Jejak Kaki Dinosaurus Ditemukan di Pegunungan Italia, Polanya Rapi bahkan Membentuk Pertahanan
Jejak-jejak yang sebagian berdiameter hingga 40 sentimeter itu tersusun sejajar dalam barisan paralel.
Dwi Astarini - Rabu, 17 Desember 2025
Ribuan Jejak Kaki Dinosaurus Ditemukan di Pegunungan Italia, Polanya Rapi bahkan Membentuk Pertahanan
Indonesia
Temui Jokowi di Solo, Dato Tahir Bocorkan Tanggal Peresmian Museum Sains dan Teknologi
Founder dan Chairman Mayapada Group, Dato Sri Tahir, menemui Jokowi di Solo. Ia mengatakan, Museum Sains dan Teknologi diresmikan Maret 2026.
Soffi Amira - Jumat, 12 Desember 2025
Temui Jokowi di Solo, Dato Tahir Bocorkan Tanggal Peresmian Museum Sains dan Teknologi
ShowBiz
Studi Terbaru Ungkap Popularitas Berpotensi Turunkan Harapan Hidup Musisi, Gaya Hidup dan Kesibukan Tur Jadi Faktornya
Studi yang dipublikasikan di Journal of Epidemiology & Community Health ini menyebut popularitas mempersingkat usia hingga 4,6 tahun.
Dwi Astarini - Jumat, 28 November 2025
 Studi Terbaru Ungkap Popularitas Berpotensi Turunkan Harapan Hidup Musisi, Gaya Hidup dan Kesibukan Tur Jadi Faktornya
Indonesia
Sepakat Kerja Sama di Bidang Ekonomi dan Sains, Presiden Brasil Harap Bisa Untungkan 2 Negara
Brasil dan Indonesia sepakat bekerja sama di bidang ekonomi dan sains. Presiden Brasil, Luiz Inacio Lula da Silva, berharap kerja sama ini bisa menguntungkan dua negara.
Soffi Amira - Kamis, 23 Oktober 2025
Sepakat Kerja Sama di Bidang Ekonomi dan Sains, Presiden Brasil Harap Bisa Untungkan 2 Negara
Dunia
Ilmuwan Peneliti Material Baru Terima Hadiah Nobel Kimia, Temuannya Dapat Bantu Selamatkan Planet
Penemuan mereka berpotensi mengatasi beberapa masalah terbesar di planet ini, termasuk menangkap karbon dioksida untuk membantu mengatasi perubahan iklim dan mengurangi polusi plastik melalui pendekatan kimia.
Dwi Astarini - Jumat, 10 Oktober 2025
 Ilmuwan Peneliti Material Baru Terima Hadiah Nobel Kimia, Temuannya Dapat Bantu Selamatkan Planet
Dunia
Tiga Ilmuwan Raih Hadiah Nobel Fisika, Berjasa dalam Komputasi Kuantum
Membuka jalan bagi lahirnya generasi baru komputer superkuat.
Dwi Astarini - Rabu, 08 Oktober 2025
Tiga Ilmuwan Raih Hadiah Nobel Fisika, Berjasa dalam Komputasi Kuantum
Lifestyle
Kayak Manusia, Kucing Juga Bisa Kena Demensia
Temuan ini akan membantu ilmuwan mencari pengobatan baru bagi manusia.
Dwi Astarini - Jumat, 15 Agustus 2025
Kayak Manusia, Kucing Juga Bisa Kena Demensia
Lifestyle
Populasi Serangga Terancam Alterasi Pola El Nino yang Dipicu Perubahan Iklim
Artropoda disebut menjadi sumber makanan penting bagi burung dan hewan yang lebih besar.??
Dwi Astarini - Kamis, 07 Agustus 2025
Populasi Serangga Terancam Alterasi Pola El Nino yang Dipicu Perubahan Iklim
Bagikan