Kemlu Belum Terima Laporan WNI Jadi Korban Gempa yang Guncang Myanmar dan Thailand
Lokasi Gempa Myanmar. (Foto: Google)
MerahPutih.com - Kabar Warga Negara Indonesia (WNI) menyusul gempa magnitudo (M) 7,7 yang mengguncang Myanmar menuai tanda tanya.
Kementerian Luar Negeri (Kemlu) RI pun mengungkap nasib WNI di Myanmar dan Thailand yang terimbas gempa besar itu.
Direktur Pelindungan WNI dan BHI Kemlu RI Judha Nugraha menutrkan, pihaknya telah berkoordinasi dengan KBRI Yangon dan KBRI Bangkok.
“Berdasarkan komunikasi dengan komunitas Indonesia, hingga saat ini belum terdapat informasi adanya korban WNI, baik di Myanmar dan di Thailand," kata Judha kepada wartawan Minggu (30/3).
Judha mengungkap WNI yang tinggal di Myanmar berjumlah 250 orang. Sedangkan WNI yang berada di Thailand tercatat ada 2.379 orang.
"KBRI Yangon dan KBRI Bangkok menghimbau kepada para WNI untuk tetap waspada atas gempa susulan dan segera menghubungi hotline KBRI jika menghadapi keadaan darurat," ucapnya.
Baca juga:
Kondisi Terkini 3 WNI Korban Luka-Luka Kecelakaan Bus Umrah, 1 Orang Tunggu Jadwal Operasi Tulang
Seperti diketahui, gempa M 7,7 itu melanda barat laut kota Sagaing di Myanmar tengah pada Jumat (28/3). Gempa menyebabkan kerusakan besar di sebagian besar wilayah negara itu.
Guncangan gempa juga mengakibatkan kerusakan dahsyat di Thailand. Gedung pencakar langit yang sedang dalam tahap konstruksi roboh di Thailand.
Setidaknya, tujuh orang tewas di Thailand dan pencarian korban masih dilakukan.
Sementara, jumlah korban tewas akibat gempa M 7,7 di Myanmar meningkat menjadi sedikitnya 1.002 orang. Selain korban tewas, ada 2.376 orang yang terluka di Myanmar. (Knu)
Bagikan
Joseph Kanugrahan
Berita Terkait
Gempa Magnitudo 4,3 Terjadi di Anyer Banten
Kemenlu Belum Akan Evakuasi WNI Dari Iran
Komisi I DPR Minta Kemlu Bergerak Cepat Tangani Kasus Penculikan 4 WNI di Perairan Gabon
Kronologis ABK WNI Diculik Bajak Laut di Gabon, Kapal Disergap Dini Hari
Kondisi Teheran 'dalam Bahaya', WNI Diminta Waspada dan Hindari Kerumunan
Demo di Iran Tewaskan Sekitar 500 Orang, DPR: Siapkan Rencana Evakuasi WNI, Jangan Tunggu Situasi Memburuk
Listrik di Talaud Kembali Menyala Usai Digoyang Gempa Dahsyat Magnitudo 7,1
KJRI Johor Bahru Jemput Bola Selesaikan Rencana Pemulangan WNI Bermasalah
Kemenlu Pulangkan 3 WNI Terjebak di Yaman
37 WNI di Venezuela Diimbau Waspada, KBRI Buka Hotline Darurat