Kemenkeu Respons Pernyataan Mahfud MD Soal Transaksi Mencurigakan Rp 300 Triliun
Ilustrasi uang rupiah. (Foto: istimewa)
MerahPutih.com - Menteri Koordinator Bidang Politik Hukum dan Keamanan (Menko Polhukam) Mahfud MD mengungkapkan adanya transaksi sebesar Rp 300 triliun di lingkungan Kementerian Keuangan (Kemenkeu).
Inspektur Jenderal Kemenkeu Awan Murmawan Nuh mengaku belum mendapatkan informasi mengenai hal tersebut.
Baca Juga:
Mahfud MD Ungkap Ada Transaksi Mencurigakan Rp 300 Triliun di Ditjen Pajak dan Bea Cukai
“Sampai saat ini kami khususnya Irjen belum tahu tapi belum menerima informasinya seperti apa, nanti akan kami cek,” kata Awan dalam jumpa pers di Jakarta, Rabu (8/3).
Awan mengaku baru mengetahui soal transaksi jumbo tersebut dari pemberitaan media. Ia memastikan akan mengecek informasi yang disampaikan Mahfud MD tersebut.
“Masalah itu memang kita sudah tahu di pemberitaan tapi nanti akan kami cek,” imbuhnya.
Baca Juga:
Polda Metro Periksa Saksi Kunci Kasus Penganiyaan Anak Eks Pejabat Pajak
Pada kesempatan yang sama, Dirjen Bea dan Cukai, Askolani mengatakan Irjen Kemenkeu akan segera berkoordinasi dengan Mahfud MD terkait hal tersebut.
“Tentunya infonya basisnya adalah dari PPATK, dari hal itu perlu koordinasi, info itukan belum diterima Itjen pasti nanti akan dikomunikasikan dengan Menkopolhukam,” ujarnya.
Menurut Askolani, pihak Irjen Kemenkeu juga bakal mengklarifikasi temuan tersebut ke Pusat Pelaporan dan Analisis Transaksi Keuangan (PPATK).
“Kemunginan Irjen juga akan klarifikasi ke PPATK untuk melihat dan mendapatkan langsung dan membedah info yang disampaikan, itu akan segera dilakukan Itjen,” pungkasnya. (Pon)
Baca Juga:
KPK Buka Penyelidikan Dugaan Korupsi Eks Pejabat Pajak Rafael Trisambodo
Bagikan
Ponco Sulaksono
Berita Terkait
Merasa Dirugikan, Menkeu Purbaya Ancam Bakal Blacklist Pelaku Impor Ilegal Seumur Hidup
Menkeu Purabaya Terima Ribuan Laporan Ulah Anak Buahnya, Ada yang Ngadu ‘Ditagih’ Bayar Pajak Pukul 05.00
Kantornya Digeledah Kejaksaan, Bea Cukai Anggap Bagian Pengumpulan Data
Menkeu Purbaya Janji Kejar Target Pajak Akhir Tahun dengan Jurus Profesional, Bukan Pakai Gaya Preman
Menkeu Purbaya Mengguncang Media Sosial: Dari Kritik Cukai Rokok Sampai Ajak Gen Z Kaya, Penilaian Positif Tembus 83,7 Persen
Jawab Tantangan Mahfud MD, KPK Bakal Proaktif Mandiri Usut Dugaan Korupsi Whoosh
Pemangkasan Dana Transfer ke Jakarta Rp 15 Triliun Pengaruhi Pembangunan 5 Tahun Mendatang
KPK Pastikan Belum Ada Rencana Panggil Mahfud MD Terkait Dugaan Mark Up Proyek Whoosh
KPK Tanggapi Pernyataan Mahfud soal Proyek Whoosh: Kasus Korupsi Bisa Diusut Lewat Case Building
Geram Pengawai Bea Cukai Nongkrong di Starbucks saat Jam Kerja, Menkeu Purbaya: Nggak Kira-kira, Akan Gue Pecat