Kapolri Anugerahkan Bintang Bhayangkara Utama kepada KSAU
Kepala Staf Angkatan Udara Marsekal (TNI) Hadi Tjahjanto. (Twitter @_TNIAU)
Kapolri Jenderal (Pol) Tito Karnavian menganugerahkan Bintang Bhayangkara Utama kepada Kepala Staf Angkatan Udara Marsekal (TNI) Hadi Tjahjanto.
Penganugerahan diberikan berdasarkan Keputusan Presiden Joko Widodo Nomor 55/2017 tentang Penganugerahan Bintang Bhayangkara Utama. Upacara penganugerahan digelar di Gedung Rupatama Mabes Polri, Jakarta, Senin (5/7).
"Ini merupakan bentuk penghargaan dari presiden dan Polri juga karena jasa-jasa beliau," ujar Tito.
Selain itu, penganugerahan juga dilakukan dalam rangka peningkatan kerja sama dengan TNI AU baik yang telah dilaksanakan maupun yang belum terlaksanakan.
Menurut Tito, banyak sekali kerja sama antara Polri dengan TNI AU baik dalam operasioperasi kepolisian, operasi udara dan terkait pembajakan.
"Sisalnya surveilans Operasi Tinombala kemarin, dari AU banyak sekali membantu mendukung operasi operasi tersebut," ucap Tito.
"Jadi dengan penganugerahan ini berharap hubungan yang sudah sangat baik dengan jajaran TNI Angkatan Udara nantinya di bawah Bapak Marsekal Hadi Tjahjanto hubungan ini akan menjadi semakin erat," kata Tito.
Marsekal TNI, Hadi Tjahjanto berharap penghargaan ini merupakan satu bentuk solidaritas yang tinggi antara AU dengan Polri. Penghargaan ini ia dedikasikan kepada seluruh prajurit TNI Angkatan Udara.
"Sehingga saya ajak semua dari TNI dari jajaran mulai dari atas sampai ke bawah memiliki komitmen yang sama untuk mendukung kemajuan Kepolisian Republik Indonesia," papar Hadi. (Ayp)
Berita lainnya baca juga di: Jokowi Sambangi Bursa Efek Indonesia
Bagikan
Berita Terkait
Polda Sulsel Siapkan Tim Identifikasi Jenazah Penumpang Pesawat ATR 42-500 yang Diduga Jatuh di Maros, Kapolda Jamin Hasil Keluar secara Cepat dan Akurat
Kapolri Naikkan Pangkat Anggota Polisi Peraih Medali SEA Games 2025 Thailand
Usai Banjir Bandang, Warga Aceh Tamiang Banyak Alami Gangguan Kesehatan
Kapolda Ajak Masyarakat Aceh Tamiang Jadikan Lumpur Sisa Banjir untuk Media Tanam Tumbuhan
Sejumlah Warga Asrama Polisi di Mampang Terjebak Banjir Besar, Prioritas Evakuasi
Polri Pastikan Layanan Contact Center 110 Diakses Gratis, Masyarakat Bisa Lapor 24 Jam
Polri Pastikan Layanan 110 Bisa Diakses Seluruh Warga Indonesia Tanpa Biaya
Korban Bencana Sumatera Dapat Uang Kompensasi Rumah Rp 15-60 Juta, Tergantung Kerusakan
DPR Jamin Polri tak ‘Turun Kasta’ Jadi Kementerian, Tetap Langsung di Bawah Presiden
Kriminolog UI Usul Polri Dibagi Jadi 2 Wilayah Teritorial, Dipegang Wakapolri