Hari Kesehatan Internasional

Jangan Panik, Pertolongan Pertama ini Bisa Kamu Lakukan Jika Seseorang Membutuhkan Bantuan Kesehatan

Ananda Dimas PrasetyaAnanda Dimas Prasetya - Minggu, 07 April 2019
Jangan Panik, Pertolongan Pertama ini Bisa Kamu Lakukan Jika Seseorang Membutuhkan Bantuan Kesehatan

Beberapa cara melakukan pertolongan pertama untuk seseorang yang butuh bantuan kesehatan (Foto: Pexels/rawpixel)

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

ENTAH kecelakaan atau kondisi kesehatan tertentu, seperti tersedak atau serangan jantung, itu bisa terjadi pada siapa saja dimanapun dan kapanpun. Jika suatu ketika seseorang di dekatmu mengalami kondisi kesehatan yang bisa mengancam keselamatannya, hal pertama yang perlu kamu lakukan adalah memanggil bantuan medis.

Namun, ada beberapa cara untuk memberikan pertolongan pertama yang bisa kamu lakukan, setidaknya sampai bantuan medis atau ambulans datang. Jangan pernah menganggap remeh pertolongan pertama untuk seseorang yang membutuhkan bantuan kesehatan, tindakan atau kontribusi sederhana yang kamu lakukan bisa menyelamatkan seseorang.

Banyak dari kita yang cenderung hanya menyaksikan atau mengerubungi orang yang membutuhkan bantuan kesehatan atau dalam kondisi darurat. Bukan untuk pamer atau sekedar terlihat eksis dalam membantu, dalam situasi seperti ini keselamatan seseorang dipertaruhkan.

1. Pertolongan Pertama untuk Seseorang yang Tersedak

Jangan Panik, Pertolongan Pertama ini Bisa Kamu Lakukan Jika Seseorang Membutuhkan Bantuan Kesehatan
Manuver Heimlich menjadi metode ampuh untuk bantu seseorang yang tersedak (Foto: emergencycareforyou)

Ketika seseorang tersedak makanan, mereka akan sulit berbicara bahkan bernapas. Sangatlah penting untuk segera melakukan tindakan ketika orang di dekatmu mengalami kondisi ini. Menurut healthfinder.gov, kerusakan otak bisa terjadi empat sampai enam menit setelah seseorang tersedak.

Pertolongan pertama yang bisa kamu lakukan adalah dengan berdiri di belakang orang tersebut, berikan pukulan pada punggung (di antara tulang belikat) orang tersebut, berikan dorongan pada perut (manuver heimlich), atau keduanya.

(Video: YouTube/Sikana English)

2. Pertolongan Pertama untuk Pendarahan

Jangan Panik, Pertolongan Pertama ini Bisa Kamu Lakukan Jika Seseorang Membutuhkan Bantuan Kesehatan
Simulasi pertolongan pertama untuk pendarahan (Foto: ertraining.ie)

Kehilangan banyak darah sangatlah berbahaya untuk seseorang. Jika itu terlihat sangat parah, segeralah menelepon bantuan medis dan cobalah untuk menghentikan pendarahan tersebut sampai pertolongan datang.

Caranya? Berikan tekanan pada titik luka dengan kuat sampai pendarahan berhenti. Sebisa mungkin, gunakan kain atau plastik bersih untuk melakukan prosedur tersebut. Jangan pernah menggunakan bahan-bahan (garam, baking powder, dsb) yang mungkin pernah kamu lihat dalam film untuk menghentikan pendarahan, itu tidak akan membantu malah akan memperburuk dan menyebabkan infeksi.

(Video: YouTube/Sikana English)

3. Pertolongan Pertama untuk Terkilir atau Keseleo

Jangan Panik, Pertolongan Pertama ini Bisa Kamu Lakukan Jika Seseorang Membutuhkan Bantuan Kesehatan
Pergelangan kaki yang terkilir (Foto: ayushology.com)

Cedera ini seringkali terjadi dalam olahraga. Ketika itu terjadi, di pergelangan kaki misalnya, pertolongan pertama yang bisa kamu lakukan adalah meminta orang tersebut untuk tidak menggerakkannya. Kemudian carilah handuk dingin dan es untuk mengompres bagian yang terkilir, setidaknya untuk 20 menit.

Seberapa serius kondisi terkilir baru bisa diketahui ketika itu telah diperiksakan ke dokter atau ahli kesehatan, dari situ barulah perawatan lebih lanjut bisa dilakukan. Sebelum sampai ke dokter dan memeberikan diagnosanya, kamu bisa memberikan obat anti-inflamasi untuk orang tersebut untuk mencegah pembengkakan.

(Video: YouTube/Sikana English)

4. Pertolongan Pertama untuk Patah Tulang

Jangan Panik, Pertolongan Pertama ini Bisa Kamu Lakukan Jika Seseorang Membutuhkan Bantuan Kesehatan
Perawatan pertama untuk patah tulang (Foto: aboutkidshealth.com)

Merupakan kondisi lebih buruk dari kondisi terkilir atau keseleo, tindakan yang perlu dilakukan untuk pertolongan pertama pun tidak jauh berbeda. Namun dibutuhkan pemeriksaan menggunakan x-ray untuk menindaklajuti kondisi medis ini.

Adapun pertolongan pertama yang bisa kamu lakukan yakni pastikan orang tersebut untuk menggerakkan bagian tubuh yang patah. Stabilkan bagian tersebut dengan belat dan bantalan untuk meminimalisir pergerakan. Obat anti-inflamasi mungkin dibutuhkan, selain itu jangan berikan seseorang itu makan atau minum selama perjalanan menemui dokter untuk merawatnya lebih lanjut.

(Video: YouTube/Sikana English)

5. Pertolongan Pertama untuk Serangan Jantung

Pertolongan Pertama ini Bisa Kamu Lakukan Jika Seseorang Membutuhkan Bantuan Kesehatan
Latihan melakukan CPR (Foto: Pexels/rawpixel)

Jika seseorang di dekatmu mengalami serangan jantung, setelah menelepon pertolongan, cardiopulmonary resuscitation (CPR) adalah prosedur medis yang paling penting untuk dilakukan. Bila tidak dilakukan, nyawa seseorang tersebut bisa tak terselamatkan. Namun, Melakukan CPR atau menggunakan defibrillator eksternal otomatis (AED) dapat menyelamatkannya.

Di Indonesia AED belum tersedia di berbagai tempat umum seperti di luar negeri, pertolongan pertama yang bisa kamu lakukan hanyalah dengan melakukan CPR. Segera mulai kompresi pada, tekan dengan keras dan cepat di tengah dada. Jika itu belum berhasil, kamu bisa menyelinginya dengan bantuan pernapasan sampai orang tersebut kembali bernapas.

(Video: YouTube/Sikana English)

Kamu tidak perlu malu atau menunggu orang lain untuk melakukan pertolongan pertama terhadap seseorang yang membutuhkan bantuan kesehatan. Jika kamu mengerti cara untuk melakukannya namun hanya berdiam diri, bukankah itu akan menjadi sebuah penyesalan? Terlebih ketika nyawa seseorang yang dipertaruhkan. (ADP)

#Hari Kesehatan Internasional #APRIL EKSIS #Tips Kesehatan #Info Kesehatan #Kesehatan
Bagikan
Ditulis Oleh

Ananda Dimas Prasetya

nowhereman.. cause every second is a lesson for you to learn to be free.

Berita Terkait

Berita Foto
Program Keluarga SIGAP Dorong Perubahan Perilaku Lewat Layanan Kesehatan Primer
Ketua Tim Bidang Penyusunan Rencana Prioritas Pemanfaatan Dana Desa, Sappe M. P. Sirait saat Program Keluarga Sigap di Jakarta, Kamis (15/1/2026).
Didik Setiawan - Kamis, 15 Januari 2026
Program Keluarga SIGAP Dorong Perubahan Perilaku Lewat Layanan Kesehatan Primer
Indonesia
Usai Banjir Bandang, Warga Aceh Tamiang Banyak Alami Gangguan Kesehatan
Ratusan pengungsi pascabanjir bandang di Aceh Tamiang mengalami berbagai penyakit seperti ISPA hingga diare. Tim Dokkes Polri turun beri layanan kesehatan.
Ananda Dimas Prasetya - Kamis, 15 Januari 2026
Usai Banjir Bandang, Warga Aceh Tamiang Banyak Alami Gangguan Kesehatan
Indonesia
Menu Makanan Penangkis Flu Musim Hujan Rekomendasi Dietisien RSCM
Tak kalah penting, kandungan zinc yang ditemukan dalam daging merah, susu, dan olahan kedelai berperan besar dalam meningkatkan fungsi sel imun
Angga Yudha Pratama - Rabu, 07 Januari 2026
Menu Makanan Penangkis Flu Musim Hujan Rekomendasi Dietisien RSCM
Dunia
AS Kurangi Jumlah Vaksin Wajib untuk Anak-Anak, Timbulkan Kekhawatiran Peningkatan Risiko Penyakit
Perubahan ini terjadi setelah Presiden Donald Trump meminta Departemen Kesehatan dan Layanan Kemanusiaan AS (HHS) meninjau bagaimana negara-negara sejawat merekomendasikan vaksin.
Dwi Astarini - Selasa, 06 Januari 2026
  AS Kurangi Jumlah Vaksin Wajib untuk Anak-Anak, Timbulkan Kekhawatiran Peningkatan Risiko Penyakit
Indonesia
Gubernur Pramono Tegaskan belum Ditemukan Super Flu di Jakarta
Pemerintah DKI telah berkoordinasi dengan Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin ihwal Super Flu ini.
Dwi Astarini - Selasa, 06 Januari 2026
Gubernur Pramono Tegaskan belum Ditemukan Super Flu di Jakarta
Indonesia
DPR Minta Pemerintah Gerak Cepat Antisipasi Ancaman Super Flu, Dorong Kemenkes Terbitkan Vaksin Pencegah
Dikhawatirkan, penyakit ini berdampak pada beban layanan kesehatan.
Dwi Astarini - Kamis, 01 Januari 2026
DPR Minta Pemerintah Gerak Cepat Antisipasi Ancaman Super Flu, Dorong Kemenkes Terbitkan Vaksin Pencegah
Indonesia
Waspada Super Flu, 62 Kasus Terkonfirmasi di Indonesia Terbanyak di Jawa Timur
Subclade K telah terdeteksi di Indonesia sejak Agustus 2025 melalui sistem surveilans sentinel ILI-SARI di berbagai fasilitas pelayanan kesehatan.
Dwi Astarini - Kamis, 01 Januari 2026
Waspada Super Flu, 62 Kasus Terkonfirmasi di Indonesia Terbanyak di Jawa Timur
Indonesia
Super Flu Masuk ke Indonesia, Kemenkes Imbau Kenali Gejala dan Terapkan Protokol Kesehatan
Indonesia menjadi salah satu negara yang terpapar jenis virus ini.
Dwi Astarini - Kamis, 01 Januari 2026
Super Flu Masuk ke Indonesia, Kemenkes Imbau Kenali Gejala dan Terapkan Protokol Kesehatan
Lifestyle
Teknologi Bedah Robotik Memungkinkan Tindakan Presisi untuk Kenyamanan Pasien, kini Hadir di Siloam Hospitals Kebon Jeruk
Siloam Hospitals Kebon Jeruk memiliki dan mengoperasikan tiga sistem robotik, yakni Da Vinci Xi (urologi, ginekologi, bedah digestif, dan bedah umum), Biobot MonaLisa (khusus diagnostik kanker prostat presisi tinggi), dan ROSA (ortopedi total knee replacement).
Dwi Astarini - Jumat, 19 Desember 2025
Teknologi Bedah Robotik Memungkinkan Tindakan Presisi untuk Kenyamanan Pasien, kini Hadir di Siloam Hospitals Kebon Jeruk
Indonesia
SDM Dokter belum Terpenuhi, Kemenkes Tunda Serahkan RS Kardiologi Emirate ke Pemkot Solo
Pemkot segera mulai menyiapkan kebutuhan tenaga medis, mulai dari dokter hingga perawat.
Dwi Astarini - Senin, 24 November 2025
SDM Dokter belum Terpenuhi, Kemenkes Tunda Serahkan RS Kardiologi Emirate ke Pemkot Solo
Bagikan