Jadi Korban Investasi Bodong, Duit Artis Bunga Zainal Rp 6,2 Miliar Melayang
Arsip - Artis Bunga Zainal saat memberikan keterangan di Direktorat Reserse Kriminal Umum Polda Metro Jaya. ANTARA/Ilham Kausar
MerahPutih.com - Artis Bunga Zainal menjadi korban penipuan dan penggelapan dengan kerugian Rp 6,2 miliar. Modus yang digunakan pelaku dengan menawarkan investasi fiktif alias bodong.
Kepolisian akhirnya berhasil menangkap para tersangka pelaku penipuan. Para tersangka terbukti mengajak korban untuk bisnis investasi pengadaan barang dan jasa di Yayasan Kopernik yang berlokasi di Bali.
"Benar bahwa tersangka memberikan 'Purchase Order' (PO) palsu kepada korban yang mana PO tersebut diedit atau mengubah PO yang pernah didapat dari Yayasan Kopernik," kata Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Ade Ary Syam Indradi dalam keterangannya yang diterima di Jakarta, dikutip Jumat (7/2).
Baca juga:
Banyak Banget, Barang Bukti Uang Investasi Bodong Net89 Senilai Rp 15 Miliar
Kombes Ade menjelaskan kepolisian telah menetapkan dua orang tersangka dalam kasus ini berinisial AAACD dan SFSS. Keduanya dijerat Pasal 378 KUHP tentang tindak pidana penipuan dan atau Pasal 372 KUHP tentang tindak pidana penggelapan. "Tadi malam sudah ditahan," imbuhnya.
Menurut Ade Ary, para tersangka menerima uang dari korban secara bertahap senilai Rp 6.125.000.000 dari bulan Desember 2021 sampai Juni 2022. Namun, lanjut dia, kedua tersangka mengaku tidak mengembalikan uang modal korban maupun uang profit yang dijanjikan.
"Modal yang sudah diterima oleh tersangka dari korban dipergunakan untuk membayar korban-korban lainnya," tandas perwira polisi berpangkat melati tiga itu, dikutip Antara. (*)
Bagikan
Wisnu Cipto
Berita Terkait
Love Scam di Indonesia Dilakukan WNA Tiongkok Berlokasi di Tangerang
Love Scam Jadi Modus Penipuan Keuangan Yang Kian Marak di Indonesia
Pengaduan Dugaan Penipuan WO Capai 207, Posko Laporan Terus Dibuka
Ribuan Penipuan Kepabeanan Mayoritas Belanja Online, Modusnya Nyamar Jadi Petugas Bea Cukai
Cuma Syuting Reality Show di Bali, Artis Porno Bonnie Blue Akhirnya Bebas dari Bui
Penipuan WO Ayu Puspita, Polisi Ungkap Korban 87 Orang dengan Kerugian Mencapai Rp 16 Miliar
Pemilik WO Ayu Puspita Jadi Tersangka, Polisi Ungkap Modus Penipuan Paket Nikah
Tipu 87 Orang, Pemilik dan Staf WO Ayu Puspita Jadi Tersangka
Marak Penipuan Lowongan Pekerjaan, Transjakarta: Proses Rekrutmen Tidak Dipungut Biaya
Gary Iskak Tutup Usia, Dunia Hiburan Tanah Air Kehilangan Sosok Berbakat