Pilpres 2019

Ini Alasan Ma'ruf Amin Tak Akan Minta Maaf ke Kaum Difabel

Angga Yudha PratamaAngga Yudha Pratama - Kamis, 15 November 2018
Ini Alasan Ma'ruf Amin Tak Akan Minta Maaf ke Kaum Difabel

Sekretaris Tim Pemenangan Jokowi-Ma'ruf Amin, Hasto Kristiyanto (MP/Fadhli)

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

Merahputih.com - Sekretaris Tim Kampanye Nasional (TKN) Jokowi-Ma'ruf, Hasto Kristiyanto menanggapi desakan kaum difabel agar Cawapres nomor 01 Ma'ruf Amin segera meminta maaf atas pernyataannya.

Namun, hingga kini permintaan maaf tersebut belum terlontar dari mulut Ketua MUI tersebut.

"Karena maksud kiai itu kan di politisir. Maksud Kiai Ma'ruf kan mengingatkan agar kita ini politisi tidak membutakan diri terhadap kebaikan," kata Hasto di Kantor DPP PDIP Menteng, Jakarta Pusat, Kamis (15/11).

Menurutnya, pernyataan Kiai Ma'ruf merupakan bagian dari kritikan terhadap situasi politik saat ini, agar politisi membuka mata hatinya terhadap suara rakyat.

KH Ma'ruf Amin. Foto: MP/Mauritz

"Itu kan sebagai kritik juga atas berbagai situasi politik saat ini, kita harus membuka mata hati kita kita tidak boleh tuli terhadap suara-suara rakyat, itu bukan mendiskreditkan," ujarnya.

Terkait adanya laporan yang masuk ke Bawaslu Hasto tidak mempermasalahkannya. Dia menganggap hal itu sebagai upaya untuk mengalihkan kesalahan.

"Tidak ada masalah karena itu memang upaya mereka mencoba mengimbangi, sudah minta maaf tiga kali, kok kami belum punya kesalahan, kira-kira gitu," pungkasnya. (fdi)

#Pilpres 2019 #Difabel #Hasto Kristiyanto #Ma'ruf Amin
Bagikan
Ditulis Oleh

Fadhli

Berkibarlah bendera negerku, tunjukanlah pada dunia.

Berita Terkait

Indonesia
Hasil Rapat Sesepuh NU, Ma'ruf Amin Sebut Pemakzulan tak Sesuai AD/ART
Hasil rapat meminta agar polemik yang terjadi di PBNU diselesaikan melalui mekanisme internal.
Dwi Astarini - Selasa, 09 Desember 2025
Hasil Rapat Sesepuh NU, Ma'ruf Amin Sebut Pemakzulan tak Sesuai AD/ART
Indonesia
Komisi IX DPR Dukung Perluasan Program MBG untuk Lansia dan Disabilitas, Ingatkan Pemerintah Benahi Tata Kelola
Anggota DPR Arzeti Bilbina mendukung perluasan program Makan Bergizi Gratis (MBG) untuk lansia dan penyandang disabilitas.
Ananda Dimas Prasetya - Jumat, 07 November 2025
Komisi IX DPR Dukung Perluasan Program MBG untuk Lansia dan Disabilitas, Ingatkan Pemerintah Benahi Tata Kelola
Indonesia
Sumpah Pemuda Harus Jadi Semangat Kepeloporan Anak Muda
Makna Sumpah Pemuda tidak hanya soal persatuan teritorial, tetapi juga semangat kebangsaan dan kesadaran geopolitik yang menjadi fondasi kuat Indonesia.
Dwi Astarini - Selasa, 28 Oktober 2025
Sumpah Pemuda Harus Jadi Semangat Kepeloporan Anak Muda
Indonesia
Hari Santri 2025, Megawati Titip 3 Pesan Resolusi Jihad untuk Tanamkan Cinta Tanah Air
Peringatan Hari Santri 2025 dimaknai PDIP sebagai momentum untuk membangkitkan kekuatan moral dan rasa percaya diri bangsa.
Ananda Dimas Prasetya - Rabu, 22 Oktober 2025
Hari Santri 2025, Megawati Titip 3 Pesan Resolusi Jihad untuk Tanamkan Cinta Tanah Air
Indonesia
Pertama Kali di Jakarta, Ada Toko Mandiri Indogrosir Khusus Difabel
Bank Jakarta berkolaborasi dengan Indogrosir meresmikan Toko Mandiri Indogrosir (TMI) Difabel yang berada di Jalan Mandor Hasan, Bambu Apus, Cipayung, Jakarta Timur, pada Rabu (1/10).
Alwan Ridha Ramdani - Jumat, 03 Oktober 2025
Pertama Kali di Jakarta, Ada Toko Mandiri Indogrosir Khusus Difabel
Indonesia
Bank Jakarta dan Indogrosir Resmikan Toko Mandiri Difabel, Bantu Bangun Ekosistem UMKM
TMI Difabel jadi wadah pemberdayaan bagi penyandang disabilitas, khususnya tuna grahita, dalam mengelola usaha ritel modern.
Ananda Dimas Prasetya - Kamis, 02 Oktober 2025
Bank Jakarta dan Indogrosir Resmikan Toko Mandiri Difabel, Bantu Bangun Ekosistem UMKM
Indonesia
Ingin Petani Sejahtera, PDIP Dorong Petani Punya Lahan Melalui UU Pokok Agraria
Tantangan global terkait pangan dan perubahan iklim akan mendorong kelahiran petani-petani muda di Indonesia.
Dwi Astarini - Kamis, 25 September 2025
Ingin Petani Sejahtera, PDIP Dorong Petani Punya Lahan Melalui UU Pokok Agraria
Indonesia
Hari Tani Nasional Jadi Momentum Wujudkan Kedaulatan Pangan
Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto menekankan pangan merupakan soal kemanusiaan sekaligus kedaulatan bangsa.
Dwi Astarini - Rabu, 24 September 2025
Hari Tani Nasional Jadi Momentum Wujudkan Kedaulatan Pangan
Indonesia
Hasto Tegaskan Prabowo Masih Percaya Ke Megawati
Kepercayaan ini terlihat dari posisi Megawati yang tetap menjabat sebagai Ketua Dewan Pengarah Badan Riset dan Inovasi Nasional (BRIN) serta Badan Pembinaan Ideologi Pancasila (BPIP)
Angga Yudha Pratama - Minggu, 17 Agustus 2025
Hasto Tegaskan Prabowo Masih Percaya Ke Megawati
Indonesia
Jadi Sekjen PDIP Lagi, Hasto Tegaskan Bakal Selalu Loyal ke Megawati
PDIP, kata ia, akan berdiri di depan dalam memelopori kebijakan-kebijakan pro rakyat sesuai arahan dari Megawati pada saat Kongres Ke-6 PDIP di Bali.
Alwan Ridha Ramdani - Minggu, 17 Agustus 2025
Jadi Sekjen PDIP Lagi, Hasto Tegaskan Bakal Selalu Loyal ke Megawati
Bagikan