H+1 Jadi Capres PDIP, Ganjar Salat Id Bareng Jokowi di Solo

Wisnu CiptoWisnu Cipto - Sabtu, 22 April 2023
H+1 Jadi Capres PDIP, Ganjar Salat Id Bareng Jokowi di Solo

Ketum PDIP Megawati Soekarnoputri (tengah) didampingi Presiden Jokowi (ke-2 kiri), serta calon Presiden 2024 PDIP Ganjar Pranowo (ke-2 kanan) di Istana Batu Tulis, Bogor. (ANT/Setpres/Agus Suparto)

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

MerahPutih.com - Gubernur Jawa Tengah (Jateng) Ganjar Pranowo kembali tampil bersama Presiden Joko Widodo (Jokowi) di depan publik, sehari setelah Jumat (21/4) kemarin resmi diumumkan sebagai calon presiden (capres) oleh Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri.

Pagi ini, Ganjar tampil mendampingi Presiden Jokowi untuk sama-sama menjalani salat Idul Fitri 1444 Hijriah di Masjid Sheikh Zayed, Solo, Jateng, Sabtu (22/4).

Baca Juga:

Ganjar: Saya Akan Berjuang Sebagai Calon Presiden

Pantauan di Solo, Sabtu keduanya tiba tidak bersamaan. Presiden terlihat mengenakan atasan koko berwarna hitam dan didampingi oleh adik iparnya yang juga ketua Mahkamah Konstitusi Anwar Usman.

Terlihat pula Ibu Negara Iriana Joko Widodo, beserta menantu mereka Erina Gudono yang ada di shaf perempuan.

Presiden dan rombongan tiba di masjid sekitar pukul 06.15 WIB dikutip dari Antara. Sedangkan di waktu yang hampir bersamaan Ganjar tiba dengan mengenakan jas hitam.

Sementara itu, bertindak sebagai imam salat yakni Agus Ma'arif dan yang menjadi khatib yakni Abdul Karim. Pada salat Id tersebut ribuan masyarakat mulai berdatangan sejak pukul 05.00 WIB.

Jemaah perempuan terlihat memenuhi Masjid Sheikh Zayed Solo, untuk melaksanakan shalat Idul Fitri 1444 Hijriah, Sabtu
Jemaah perempuan terlihat memenuhi Masjid Sheikh Zayed Solo, untuk melaksanakan shalat Idul Fitri 1444 Hijriah, Sabtu (22/4/2023). ANTARA/Aris Wasita

Jemaah salat dari berbagai daerah. Mereka bukan hanya dari Solo dan sekitarnya tetapi juga berasal dari pemudik yang ingin beribadah di masjid pemberian Pangeran Uni Emirat Arab (UEA) Syeikh Mohamed Bin Zayed Al Nahyan.

Sebelumnya, Ketua Umum PDIP Megawati telah mendeklarasikan Ganjar sebagai capres di Pilpres 2024. Saat acara deklarasi itu, Megawati menyematkan peci hitam ke Ganjar Pranowo sesaat setelah resmi ditunjuk sebagai capres pilihan PDIP.

"Saya akan memberikan sebuah kopiah. Budaya orang Indonesia berkopiah. Bung Karno bilang itu identitas dari nasionalisme kita yang disebut nasional dan religius," ujar satu-satunya mantan Presiden perempuan RI itu di Istana Batu Tulis, Bogor, Jumat (21/4). (*)

Baca Juga:

Jokowi: Ganjar Sangat Ideologis

#Ganjar Pranowo #Pemilu 2024 #Breaking #Idul Fitri
Bagikan
Ditulis Oleh

Wisnu Cipto

Berita Terkait

Indonesia
Warga Kota Tangerang Jangan Sampai Lewat, Ada 8 Paket Diskon Pajak PBB-P2 dan BPHTB
Program diskon pajak PBB-P2 dan BPHTB berlaku mulai 19 Januari hingga 31 Maret 2026 bagian dari perayaan HUT ke-33 Kota Tangerang
Wisnu Cipto - Rabu, 21 Januari 2026
Warga Kota Tangerang Jangan Sampai Lewat, Ada 8 Paket Diskon Pajak PBB-P2 dan BPHTB
Indonesia
Antisipasi Mudik 2026, Korlantas Polri Gencar Razia Angkutan Ilegal
Korlantas Polri mulai merazia travel dadakan jelang mudik Lebaran 2026 untuk mencegah kecelakaan. Pemudik diimbau memilih angkutan resmi.
Ananda Dimas Prasetya - Selasa, 20 Januari 2026
Antisipasi Mudik 2026, Korlantas Polri Gencar Razia Angkutan Ilegal
Indonesia
Pesawat ATR 400 Yogyakarta-Makassar Hilang Kontak di Maros, Angkut 11 Orang
Pesawat hilang kontak dalam penerbangan dari Yogyakarta menuju Makassar. Titik terakhir di koordinat 04°57’08” Lintang Selatan dan 119°42’54” Bujur Timur.
Wisnu Cipto - Sabtu, 17 Januari 2026
Pesawat ATR 400 Yogyakarta-Makassar Hilang Kontak di Maros, Angkut 11 Orang
Indonesia
Gempa Magnitudo 5,5 Guncang Maluku Tengah Sabtu (17/1) Pagi, Tak Berpotensi Tsunami
Getaran gempa dilaporkan dirasakan berskala MMI III-IV di Liang, Amahai, Kairatu, hingga Ambon, Seram Utara, Sorong berskala II-III MMI
Angga Yudha Pratama - Sabtu, 17 Januari 2026
Gempa Magnitudo 5,5 Guncang Maluku Tengah Sabtu (17/1) Pagi, Tak Berpotensi Tsunami
Olahraga
Persija Resmi Umumkan Bergabungnya Alaeddine Ajaraie, Bomber Asal Maroko, Berharap Akhiri Musim dengan Senyum Bahagia
Perekrutan Alaeddine Ajaraie untuk melengkapi skuad sekaligus menambah opsi ketajaman lini depan Persija.
Frengky Aruan - Jumat, 16 Januari 2026
Persija Resmi Umumkan Bergabungnya Alaeddine Ajaraie, Bomber Asal Maroko, Berharap Akhiri Musim dengan Senyum Bahagia
Indonesia
KPK Periksa Ketua DPD PDIP Jabar Ono Surono Terkait Suap Proyek Bekasi
KPK memeriksa Ketua DPD PDIP Jawa Barat Ono Surono sebagai saksi kasus dugaan suap ijon proyek di Pemkab Bekasi. Tujuh pejabat teknis juga diperiksa.
Ananda Dimas Prasetya - Kamis, 15 Januari 2026
KPK Periksa Ketua DPD PDIP Jabar Ono Surono Terkait Suap Proyek Bekasi
Olahraga
Hasil Super League 2025/2026: Gagal Kalahkan Persik, Persib Tidak Mampu Kembali ke Puncak Klasemen
Persib kini berada di posisi 3, di bawah Borneo FC dan Persija.
Frengky Aruan - Senin, 05 Januari 2026
Hasil Super League 2025/2026: Gagal Kalahkan Persik, Persib Tidak Mampu Kembali ke Puncak Klasemen
Indonesia
Dihantam Gelombang Tinggi, Kapal Wisata Tenggelam di Labuan Bajo
Kapal wisata KM Putri Sakinah tenggelam di Perairan Pulau Padar, Labuan Bajo, diduga akibat gelombang tinggi. Tim SAR masih mencari empat wisatawan asal Spanyol.
Ananda Dimas Prasetya - Sabtu, 27 Desember 2025
Dihantam Gelombang Tinggi, Kapal Wisata Tenggelam di Labuan Bajo
Indonesia
Gempa M5,6 Guncang Bengkulu Utara, BMKG Pastikan Tak Berpotensi Tsunami
Gempa bumi tektonik M5,6 mengguncang Bengkulu Utara pada Sabtu pagi. BMKG menyebut gempa akibat subduksi lempeng dan tidak berpotensi tsunami.
Ananda Dimas Prasetya - Sabtu, 27 Desember 2025
Gempa M5,6 Guncang Bengkulu Utara, BMKG Pastikan Tak Berpotensi Tsunami
Olahraga
Klasemen Super League 2025/2026: Gol Dibatalkan, Persija Kalah 0-1 dari Semen Padang dan Harus Relakan Posisi Kedua Jadi Milik Persib
GolMaxwell Souza pada menit 90+10 dibatalkan membuat Persija kalah 0-1 dari Semen Padang.
Frengky Aruan - Senin, 22 Desember 2025
Klasemen Super League 2025/2026: Gol Dibatalkan, Persija Kalah 0-1 dari Semen Padang dan Harus Relakan Posisi Kedua Jadi Milik Persib
Bagikan