DWP 2024 Digelar di Jakarta pada 13-15 Desember, Simak Harga Tiketnya
Tiket #DWP24 sudah dijual. (Dok. Ismaya Live)
MerahPutih.com - Djakarta Warehouse Project (DWP) akan kembali ke Jakarta pada 13, 14, dan 15 Desember 2024 setelah sukses dengan gelaran di Bali. Penjualan tiket #DWP24 sudah dibuka sejak Jumat (5/7) pukul 15.00, termasuk pembelian tiket 3-Day Pass.
"Di tahun ke-16 ini, kami berkomitmen untuk menghadirkan pengalaman yang sama seperti edisi sebelumnya," ucap Brand Manager Ismaya Live Argi Wibawa dalam keterangan tertulisnya.
Tiket GA-Early Entry 3-Day Pass dimulai dari Rp 1,750 juta (Early Entry Presale 1) di mana pengunjung diharuskan masuk sebelum jam 18.00 WIB. Sementara pengunjung dapat masuk kapan saja dengan tiket GA-Presale 3-Day Pass dimulai dari Rp 1,9 juta (Presale 1).
Untuk pengalaman yang lebih luar biasa, Anda dapat memilih tiket VIP-Presale 3-Day Pass dengan harga mulai dari Rp 3,950 juta (Presale 1).
View this post on Instagram
Baca juga:
Friends of Mine Rilis Video Studio Session, Bawakan 3 Lagu Sekaligus
Selain itu, bagi pengunjung yang ingin menikmati #DWP24 dengan teman atau kerabat terdekat, tersedia Group Package (Presale 1) yang mencakup 5 (lima) tiket 3 Hari, dimulai dari Rp 10,5 juta untuk tiket kategori GA, dan Rp 21,250 juta untuk tiket kategori VIP.
Selain itu, para partygoers juga bisa mendapatkan penawaran terbaik untuk #WTF24 dan #DWP24 dengan Ultimate Festival Pass. Ultimate Festival Pass dapat dibeli mulai dari Rp 3,1 jutauntuk kategori tiket GA dan Rp 6,9 juta untuk kategori tiket VIP.
DWP juga menyediakan Travel Package (akomodasi penginapan dan tiket) dengan harga mulai dari Rp 8,3 juta yang dilengkapi dengan 2 buah tiket 3-Days Pass dengan pilihan tiket GA atau VIP, akomodasi penginapan selama empat hari dan tiga Malam, serta sarapan harian untuk dua orang. (Far)
Bagikan
Berita Terkait
DWP 2025 akan Kembali Guncang Bali: Calvin Harris, Skrillex, hingga Charlotte de Witte Siap Meriahkan GWK
Aftermovie #DWP24 Rilis, Bali Siap Sambut Pesta Musik #DWP25 Desember 2025
Djakarta Warehouse Project 2025 Kembali ke Bali
[HOAKS atau FAKTA] : DWP Bocorkan Daftar Nama Polisi Pelaku Pemerasan Penonton
Kasus Pemerasan Penonton DWP oleh Oknum Polisi Masuk Pidana Korupsi, Ada Potensi TPPU
Pengamat Kritik Rencana Pengembalian Uang Hasil Pemerasan Penonton DWP
Kasus Pemerasan Penonton DWP, 2 Perwira Ditresnarkoba Polda Metro Diturunkan Jabatannya hingga Wajib Ikut Pembinaan Mental
Mabes Polri Gelar Sidang Etik, 2 Anggota Ditresnarkoba Polda Metro Jaya Menanti Hukuman
Peran AKBP Malvino CS, Diduga Minta Uang Pengunjung DWP 2024 untuk ‘Syarat’ Dilepaskan
Kasus Pemerasan Penonton DWP, AKBP Malvino Dipecat dengan Tidak Hormat