DPR Peringatkan Jangan Kecolongan saat Pembukaan Kegiatan Belajar di Sekolah
Ilustrasi - Calon pembeli mengenakan pakaian seragam sekolah kepada anaknya di Pasar Jatinegara, Jakarta, Minggu (5/7/2020). ANTARA FOTO/Muhammad Adimaja/foc. (ANTARA FOTO/MUHAMMAD ADIMAJA)
MerahPutih.com - Wakil Ketua DPR Sufmi Dasco Ahmad meminta semua pihak memperhatikan protokol kesehatan hingga pentingnya peran orang tua saat pembukaan kegiatan belajar di sekolah.
Menurut Dasco, pembukaan kegiatan belajar tatap muka secara langsung mesti diawasi ketat.
Baca Juga:
Tahun Ajaran Baru Dimulai, Pengenalan Sekolah Dilakukan Secara Daring
"Kami minta semua pihak, baik pihak sekolah, Kemendikbud, dan seluruh pihak yang terkait, Kemenkes, untuk kemudian mempersiapkan protokol COVID-19 yang benar-benar ketat," kata Dasco kepada wartawan, di kompleks gedung MPR/DPR, Senayan, Jakarta, Senin (13/7).
Dasco mengatakan, DPR tak ingin sekolah yang berada di zona hijau menjadi klaster baru kasus corona.
"Agar bisa terpantau efektif tidak efektinya, kami minta beberapa kementerian lain juga ikut andil dalam memantau berlakunya kembali tatap muka di sekolah-sekolah," sambungnya.
Dia meminta Kemendikbud membentuk tim pemantau ke daerah-daerah yang mengawasi penerapan protokol kesehatan di sekolah zona hijau.
"Kita tidak mau adanya sekolah di zona hijau kemudian menjadikan klaster baru," jelas dia.
Baca Juga:
Sekolah Dimulai, KPAI Minta Gugus Tugas COVID-19 Patau Ketat Sekolah
Selain peran kementerian dan lembaga, Dasco juga bicara soal peran orang tua siswa. Dia menilai, peran orang tua cukup penting untuk mengingatkan siswa soal penerapan protokol kesehatan.
"Dan tidak lupa peran orang tua juga sangat penting dalam mengingatkan anaknya untuk menjalankan dengan ketat protokol COVID-19 di sekolah masing-masing," imbuh Waketum Gerindra ini.
Dalam kebijakan Kemendikbud, anak boleh masuk sekolah jika orang tua berkenan. Jika orang tua khawatir, maka belajar tetap jarak jauh. (Knu)
Baca Juga:
Sekolah DKI Belum Dibuka, Wagub Pastikan Siswa Belajar Online
Bagikan
Berita Terkait
PB XIV Purbaya Curhat ke Dasco, Nyatakan Keberatan atas SK Kemenbud dan Harapkan Persatuan Keraton Solo
Dasco Janji Tidak Buru Buru Bahas Revisi UU Pilkada, Fokus ke UU Pemilu
Pilkada via DPRD Belum Dibahas, Dasco: Kita Fokus Tangani Bencana
Sekolah Pasca Bencana Sumatera Mulai Beroperasi, DPR Ingatkan Pentingnya Pendampingan Psikologis dan Trauma Healing
Wakil Ketua DPR Dasco Dikabarkan Konsolidasikan Dukungan Pilkada Oleh DPRD
Puan-Dasco Kompak Enggan Bahas soal Usulan Koalisi Permanen
Dasco Umumkan Prabowo Rehabilitasi Eks Dirut ASDP Ira Puspadewi, Mensesneg: Usulan Datang dari DPR
Uji Kelayakan Rampung, DPR Sahkan 7 Anggota Komisi Yudisial Periode 2025-2030
Prabowo Beri Hak Rehabilitasi bagi 2 Guru Luwu Utara, Mensesneg: Guru Harus Dilindungi, Bukan Dihukum
DPR Singgung Bahaya Edukasi Minim Tentang Konten Media Sosial