Dipindah ke Medan, Pengungsi Rohingya di Aceh Tinggal 10 Orang
Warga Rohingnya. (Foto: Antara/Reuteurs)
MerahPutih.com - Warga Rohingya yang masih mengungsi di Balai Latihan Kerja Desa Meunasah Mee Kandang, Kecamatan Muara Dua, Kota Lhokseumawe, Aceh, saat ini tinggal 10 orang.
"Semua imigran Rohingya sudah dipindahkan ke Medan, Sumatera Utara, secara bertahap," kata Juru Bicara Satuan Tugas Penanganan Pengungsi Rohingya Lhokseumawe Marzuki di Lhokseumawe, Minggu (2/3).
Baca Juga:
Kudeta Militer Ancam Kehidupan 600 Ribu Warga Rohingnya di Myanmar
Ia menjelaskan, ada enam pengungsi Rohingya yang belum bisa dipindahkan ke Medan karena sakit dan empat pengungsi lain yang menunggu pemindahan ke Makassar, Sulawesi Selatan.
"Empat imigran Rohingya itu dalam satu keluarga. Mereka dipindahkan ke Makassar karena ada keluarganya yang sudah menetap kota itu. Saat ini masih dalam proses keimigrasian," kata Marzuki.
Ia mengatakan, sebanyak 45 pengungsi Rohingya yang sebelumnya tinggal di BLK Lhokseumawe sudah dipindahkan ke Medan. Mereka menempati dua tempat penampungan di Medan bersama pengungsi Rohingya yang sudah lebih dulu dipindahkan ke sana.
"Pemindahan difasilitasi lembaga imigran internasional, IOM. Menyangkut kapan pemindahan imigran yang tersisa, kami belum mendapat informasi pastinya," kata Marzuki.
Sepanjang tahun 2020 ada 396 warga etnis Rohingya dari Myanmar yang mendarat di dua pantai di Kota Lhokseumawe. Sebanyak 99 pegungsi Rohingya tercatat mendarat di Pantai Lancok pada 25 Juni 2020 dan sebanyak 297 orang lagi pada 27 September 2020 mendarat di Pantai Ujong Blang. (*)
Baca Juga:
Para Pengungsi Rohingya Tolak Pulang Kembali ke Myanmar
Bagikan
Alwan Ridha Ramdani
Berita Terkait
Kebakaran Gambut Aceh Makin Parah, BPBD Sulit Atasi Tiupan Angin
“Hati Bertali”, Lagu Bumiy yang Merangkul Duka dan Harapan di Tengah Bencana
TNI Bersihkan 19 Sekolah Terdampak Banjir di Aceh Tamiang
Jembatan Bailey Kutablang Aceh Kini Dijaga 24 Jam, Gara-Gara Ini!
Usai Banjir Bandang, Warga Aceh Tamiang Banyak Alami Gangguan Kesehatan
Ratusan Ribuan Warga di Aceh Masih Mengungsi Setelah 2 Bulan Lalu di Terjang Banjir
Baleg DPR Dorong Konsideran UU Pemerintahan Aceh tak Dihapus dalam Revisi
Akses Air Bersih Warga Aceh Dikebut, Pemerintah Tambah 57 Titik Sumur Bor
Jelang Ramadan, Bulog Pastikan Stok Beras dan Minyak Goreng di Aceh Aman
Layanan Rumah Sakit Daerah Aceh Tamiang Mulai Berjalan Normal