Dinas SDA Klaim Penanganan Banjir di Jakarta Semakin Baik
Banjir di wilayah Jakarta Pusat (Foto: @BPBDJakarta)
MerahPutih.com - Wilayah Jakarta beberapa waktu lalu hingga pagi tadi kembali diguyur hujan deras. Berdasarkan data dari Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) DKI Jakarta, terjadi sejumlah genangan. Rata-rata ketinggian air di beberapa lokasi di ibu kota dari 5 hingga 15 sentimeter.
Kepala Dinas Sumber Daya Air DKI Jakarta Teguh Hendarwan mengatakan meski ada genangan di saat curah hujan tinggi, namun ia mengklaim proses penangangan banjir di Jakarta kian membaik.
"Jakarta sampai saat ini masih aman. Meskipun memang ada 19 titik lokasi yang terdampak genangan, tapi dalam proses sekitar 1 jam itu semua bisa surut," ujar Teguh saat dikonfirmasi, Jumat (24/1).
Yang jelas, menurut dia, saat ini program strategis daerah terkait banjir dan genangan di Jakarta merupakan program yang berlanjut, rutin, dan berkesinambungan. Jadi, kata Teguh, sudah terprogramkan baik jangka pendek, menengah, panjang.
"Tadi pagi informasi yang kita peroleh ada 19 titik dan yang terbanyak itu di wilayah timur kemudian selatan barat utara, kalo pusat masih aman," jelas dia.
Sesuai data Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) DKI Jakarta, terjadi sejumlah genangan.
Di antaranya di wilayah Jakarta Barat di Jl. Pancoran Pinangsia, Jl. Pintu Besar Selatan, Jl.Kunir, Jl. Kemuning, Jl. Peta Utara, dan Jl. Mayar Tegal Alur. Sementara itu di Jakarta Utara, terjadi genangan pada Jl. Gedong Panjang. Rata-rata ketinggian air di lokasi tersebut dari 5 hingga 15 centi meter. (Asp)
Bagikan
Berita Terkait
Selasa (13/2) Pukul 18.00, 3 RT di Jakarta masih Kebanjiran, Ribuan Orang Mengungsi
Cuaca Ekstrem, AirNav Lakukan Divert dan Holding di Bandara Soetta
Update Banjir Jakarta: 11 RT Masih Terendam, Ribuan Warga Bertahan di Pengungsian
11 RT di Jakarta Masih Terendam Banjir, Total Pengungsi 1.398 Jiwa
Banjir Rawa Buaya, Sudin Salahkan Inisiatif Warga Lubangi Turap Malah Jadi Blunder
Curah Hujan Tinggi, BNPB Turun Tangan Lakukan Modifikasi Cuaca di Jakarta
Banjir Jakarta Utara, BPBD Salurkan Makanan hingga Matras ke Pengungsi
Dinas SDA Ungkap Penyebab Jakarta Utara Terendam Banjir Serentak
Jakarta Dikepung Hujan Ekstrem, Pasukan Biru Siaga untuk 'Perang' Lawan Genangan di 5 Wilayah DKI
Update Banjir Jakarta: 22 RT dan 5 Ruas Jalan Tergenang, Ribuan Warga Mengungsi