Cewek Hati-Hati Lewat Jalan Sukapura Cilincing, Rawan Begal Payudara

Wisnu CiptoWisnu Cipto - Senin, 13 Januari 2025
Cewek Hati-Hati Lewat Jalan Sukapura Cilincing, Rawan Begal Payudara

Rekaman CCTV detik-detik pelecehan payudara terhadap seorang wanita di Cipayung, Jakarta Timur. ANTARA/HO-Polrestro Jakarta Timur

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

MerahPutih.com - Dua orang perempuan, masing-masing berinisial AR (20) dan WM (19) menjadi korban begal payudara oleh seorang pengedara sepeda motor saat berjalan di Jalan Sukapura Cilincing, Jakarta Utara.

Kedua cewek itu menjadi korban pelecehan seksual di hari yang sama, dengan selang waktu beda beberapa jam.

"Saya jadi korban, saat ingin membeli makan bersama rekan di Jalan Sukapura menuju Semper," kata korban AR, saat ditemui media di Jakarta, Senin (13/1).

AR mengatakan saat itu dirinya sedang mengendarai motor membonceng teman wanitanya. Kondisi jalan saat itu juga terlihat masih ramai sehingga dirinya tak merasa curiga ada yang mengikuti dari belakang.

Baca juga:

Agus Difabel Tersangka Pelecehan Seksual Resmi Ditahan

Namun, tiba-tiba pelaku menyalip motor AR dan langsung memegang payudara secara paksa. "Tiba-tiba dia melakukan hal bejat ke saya dengan menyalip motor saya sampai mepet, baju saya ketarik dikit karena kencangnya dia meraih dada saya," tutur korban.

Bukan hanya AR, selang dua jam dilansir Antara, perempuan lain berinisial WM (19) juga mengalami pembegalan payudara di lokasi yang sama. Kebetulan, WM juga merupakan teman AR.

"Teman saya di jalan yang sama dan dengan ciri-ciri orang yang sama cuma beda waktu aja, kejadian teman saya yang juga lewat situ, kena juga sama orang tersebut," ungkap dia.

Baca juga:

CCTV KRL Kini Otomatis Deteksi Pelaku Pelecehan yang Pernah Dilaporkan

AR mengungkapkan ciri-ciri pelaku pembegalan payudara di Jalan Sukapura, Cilincing, Jakarta Utara adalah menggunakan motor besar berwarna biru.

Namun, sayangnya dia tidak ingat motor merek apa yang digunakan pelaku beserta nomor polisinya (nopol). "Naik motor besar biru, jaket hitam, helm 'full face' (helm teropong)," tandas korban. (*)

#Begal Payudara #Pelecehan Seksual #Jakarta Utara
Bagikan
Ditulis Oleh

Wisnu Cipto

Berita Terkait

Indonesia
TransJakarta Tegaskan Zero Tolerance Usai Kasus Dua Pria Eksibisionis 'Main Tangan' Saat Penuh Penumpang
Manajemen TransJakarta menilai partisipasi aktif masyarakat sangat krusial dalam menciptakan ekosistem transportasi yang aman dan nyaman
Angga Yudha Pratama - Sabtu, 17 Januari 2026
TransJakarta Tegaskan Zero Tolerance Usai Kasus Dua Pria Eksibisionis 'Main Tangan' Saat Penuh Penumpang
Indonesia
Penjara Menanti Duo Eksibisionis di Transjakarta: Korban Sempat Kira Kena Tetesan Air AC, Ternyata Cairan Sperma
Kecurigaan muncul ketika korban merasakan ada cairan yang mengenai bagian belakang pakaiannya
Angga Yudha Pratama - Sabtu, 17 Januari 2026
Penjara Menanti Duo Eksibisionis di Transjakarta: Korban Sempat Kira Kena Tetesan Air AC, Ternyata Cairan Sperma
Indonesia
Bahan Baku Lab Narkoba Apartemen Pluit Impor dari India, Bos Besarnya Masih di Luar Negeri
Bahan baku etomidate untuk narkoba dikirim dari India dengan modus kamuflase sebagai paket biasa mellaui Bandara Soetta.
Wisnu Cipto - Kamis, 15 Januari 2026
Bahan Baku Lab Narkoba Apartemen Pluit Impor dari India, Bos Besarnya Masih di Luar Negeri
Tekno
Grok 'Tobat' Jadi Tukang Edit Bikini, Elon Musk Akhirnya Kena 'Ulti' Gubernur dan Jaksa Agung California
Keputusan xAI untuk menciptakan dan menyediakan tempat bagi predator untuk menyebarkan deepfake eksplisit, termasuk gambar anak-anak yang ditelanjangi secara digital, adalah tindakan keji
Angga Yudha Pratama - Kamis, 15 Januari 2026
Grok 'Tobat' Jadi Tukang Edit Bikini, Elon Musk Akhirnya Kena 'Ulti' Gubernur dan Jaksa Agung California
Indonesia
Banjir Jakarta Utara Bikin Lalu Lintas Lumpuh Total Pagi Ini, Kendaraan Sampai Mogok Terjang Jalan Astra
Selain pemukiman, banjir juga melumpuhkan mobilitas di Kecamatan Koja dan Cilincing
Angga Yudha Pratama - Senin, 12 Januari 2026
Banjir Jakarta Utara Bikin Lalu Lintas Lumpuh Total Pagi Ini, Kendaraan Sampai Mogok Terjang Jalan Astra
Indonesia
Apartemen Lab Narkoba di Ancol Dikelola Sindikat Internasional, Produk Dikemas Mirip Minuman Saset
Kasus ini berawal dari Operasi Pengamanan Natal dan Tahun Baru (Nataru) di Bandara Soekarno-Hatta, Tangerang, Banten.
Wisnu Cipto - Selasa, 06 Januari 2026
Apartemen Lab Narkoba di Ancol Dikelola Sindikat Internasional, Produk Dikemas Mirip Minuman Saset
Indonesia
Kasus Pelecehan di Bus Transjakarta Viral, Pakar Minta Dishub DKI Bertindak Serius
Analis transportasi mendesak Pemprov DKI dan Dishub serius menangani pelecehan seksual di Transjakarta. Korban diminta didampingi dan pelaku diproses hukum.
Ananda Dimas Prasetya - Jumat, 02 Januari 2026
Kasus Pelecehan di Bus Transjakarta Viral, Pakar Minta Dishub DKI Bertindak Serius
Indonesia
Viral Dugaan Pelecehan Seksual di Bus Transjakarta, Penumpang Perempuan Jadi Korban
Video dugaan pelecehan seksual di bus Transjakarta viral. Penumpang perempuan mengaku pahanya diraba pria tak dikenal saat tertidur di perjalanan.
Ananda Dimas Prasetya - Jumat, 02 Januari 2026
Viral Dugaan Pelecehan Seksual di Bus Transjakarta, Penumpang Perempuan Jadi Korban
Indonesia
Kasus Kekerasan Seksual Cenderung Meningkat di Kota Solo, Persetubuhan Anak Paling Banyak Dilaporkan
Dari 162 kasus yang ditangani sepanjang tahun ini, kekerasan seksual menempati peringkat pertama sejak Januari hingga November.
Alwan Ridha Ramdani - Senin, 29 Desember 2025
Kasus Kekerasan Seksual Cenderung Meningkat di Kota Solo, Persetubuhan Anak Paling Banyak Dilaporkan
Indonesia
Puncak Banjir Rob Jakarta Utara Sudah Lewat, Genangan Mulai Surut
Banjir rob yang terjadi di wilayah Jakarta Utara (Jakut) mulai surut setelah lewat periode puncak banjir rob hari ini.
Wisnu Cipto - Sabtu, 06 Desember 2025
Puncak Banjir Rob Jakarta Utara  Sudah Lewat, Genangan Mulai Surut
Bagikan