Berpasangan dengan Uu, Ridwan Kamil Sebut Saling Melengkapi

Luhung SaptoLuhung Sapto - Minggu, 07 Januari 2018
Berpasangan dengan Uu, Ridwan Kamil Sebut Saling Melengkapi

Pasangan bakal calon gubenur Jawa Barat, Ridwan Kamil dan Uu Ruzhanul Ulum dalam Pilgub Jabar 2018. (MP/Mauritz)

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

MerahPutih.com - Teka–teki siapa pasangan bakal calon gubenur Jawa Barat, Ridwan Kamil dalam Pilgub Jabar 2018 akhirnya terjawab. Partai koalisi pengusung Ridwan Kamil sepakat menunjuk politisi Partai Persatuan Pembangunan (PPP), Uu Ruzhanul Ulum, sebagai pendamping Wali Kota Bandung itu.

PDIP yang sebelumnya juga akan mendukung Riwan Kamil akhirnya memutuskan mengusung kadernya sendiri. Emil, sapaan akrab Ridwan Kamil, menuturkan penetapan Uu Ruzhanul Ulum sebagai wakilnya diambil dalam rapat yang dihadiri dua orang ketua umum parpol pengusungnya dan perwakilan dari dua parpol koalisi pengusungnya.

“Saya ditelpon oleh sekjen PDIP, bahwa PDIP punya pertimbangan sendiri. PDIP mengusung sendiri kadernya. Sementara koalisi sudah mufakat dengan pasangan Emil-Uu,” kata Ridwan Kamil, Jakarta, Minggu (7/1).

Sebelumnya, pihak PDIP sempat menyebut akan meminang Ridwan Kamil sebagai bakal calon gubernur Jawa Barat.

Menurut Kang Emil, keempat partai koalisi, Nasdem, PKB, PPP dan Hanura, sudah sepakat untuk mengusung dirinya dan Uu Ruzhanul Ulum.

“Itu yang dijadikan kemufakatan. Dijadwalkan hari ini kita mengisi formulir untuk kemudian didaftarkan ke KPUD,” katanya.

Rencananya hari ini, Kang Emil akan menemui para ketua umum parpol pengusungnya untuk mengambil surat rekomendasi untuk maju dalam Pilgub Jabar berpasangan dengan Uu Ruzhanul Ulum.

Sebelumnya, Emil mendatangi kediaman Oesman Sapto Odang, Ketua Hanura di Jalan Denpasar,Jakarta, pada pukul 11 00 WIB. Ia selanjutnya akan ke kantor DPP PPP, DPP Nasdem dan DPP PKB.

Kang Emil mengatakan, dirinya dan Uu Ruzhanul Ulum merupakan pasangan yang saling melengkapi.

“Kang Uu fokus pada program desa yang menjadi pengalamannya bersinergi dengan saya yang banyak di perkotaan. Kombinasi kota–desa yang real, karena dua- duanya kepala daerah. Bisa melengkapi untuk diyakini oleh pemilih,” ujarnya.

Menurut Kang Emil, sejauh ini relawannya sudah bekerja di daerah masing–masing untuk menggalang suara.

“Ini untuk memastikan supaya kita tidak kehilangan waktu,” katanya. (*)

Berita ini berdasarkan laporan Mauritz, kontributor Merahputih.com untuk wilayah Jawa Barat.

#Ridwan Kamil #Uu Ruzhanul Ulum #Pilkada Serentak 2018 #Pilgub Jawa Barat 2018
Bagikan
Ditulis Oleh

Luhung Sapto

Penggemar Jones, Penjelajah, suka makan dan antimasak

Berita Terkait

Indonesia
Lisa Mariana Tidak Hadir Pemeriksaan Tersangka, Kubu RK Ingatkan Konsekuensi Hukum Jemput Paksa
Tersangka Lisa seharusnya menjalani pemeriksaan di Bareskrim Polri pada Senin (20/10), namun absen karena alasan kesehatan.
Wisnu Cipto - Selasa, 21 Oktober 2025
Lisa Mariana Tidak Hadir Pemeriksaan Tersangka, Kubu RK Ingatkan Konsekuensi Hukum Jemput Paksa
Indonesia
KPK Usut Aliran Dana Korupsi Bank BJB ke Keluarga Ridwan Kamil
KPK bekerja sama dengan Pusat Pelaporan dan Analisis Transaksi Keuangan (PPATK) untuk menelusuri aliran dana tersebut yang terjadi pada 2021-2023 tersebut.
Dwi Astarini - Kamis, 02 Oktober 2025
KPK Usut Aliran Dana Korupsi Bank BJB ke Keluarga Ridwan Kamil
Indonesia
Kembalikan Mercy BJ Habibie yang Disita dari Ridwan Kamil, KPK: Status Kepemilikannya Belum Tuntas secara Hukum
Mobil Mercedes Benz 280 SL milik mendiang Presiden ke-3 RI BJ Habibie sempat disita KPK dari Ridwan Kamil.
Ananda Dimas Prasetya - Kamis, 02 Oktober 2025
Kembalikan Mercy BJ Habibie yang Disita dari Ridwan Kamil, KPK: Status Kepemilikannya Belum Tuntas secara Hukum
Indonesia
KPK Kembalikan Mercy Klasik BJ Habibie yang Disita dari Ridwan Kamil ke Keluarga
Ilham Habibie telah meneken berita acara pengembalian mobil Mercy klasik milik ayahanya itu di Gedung KPK, Jakarta, Selasa (30/9)
Wisnu Cipto - Selasa, 30 September 2025
KPK Kembalikan Mercy Klasik BJ Habibie yang Disita dari Ridwan Kamil ke Keluarga
Indonesia
KPK Dalami Pengakuan Lisa Mariana Dugaan Aliran Duit RK ke Sejumlah Perempuan
Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) mengungkapkan alasan masih juga belum memanggil mantan Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil setelah melakukan penggeledahan di rumahnya 200 hari lalu.
Wisnu Cipto - Jumat, 26 September 2025
KPK Dalami Pengakuan Lisa Mariana Dugaan Aliran Duit RK ke Sejumlah Perempuan
Indonesia
Kubu Lisa Mariana Siap Hadapi Tantangan Ridwan Kamil Tarung Habis-habisan di Pengadilan
Kubu terlapor Lisa Mariana menyatakan siap menerima tantangan Ridwan Kamil untuk melanjutkan proses hukum selanjutnya kepada Dittipidsiber Bareskrim Polri.
Wisnu Cipto - Rabu, 24 September 2025
Kubu Lisa Mariana Siap Hadapi Tantangan Ridwan Kamil Tarung Habis-habisan di Pengadilan
Indonesia
Tutup Pintu Damai, Ridwan Kamil Beralasan Biar Lisa Mariana Jera
Ridwan Kamil melaporkan Lisa Mariana ke Dittipidsiber Bareskrim Polri pada 11 April 2025 atas dugaan pencemaran nama baik dan manipulasi dokumen elektronik.
Wisnu Cipto - Selasa, 23 September 2025
Tutup Pintu Damai, Ridwan Kamil Beralasan Biar Lisa Mariana Jera
Indonesia
Ridwan Kamil Tolak Datang Mediasi di Bareskrim, Pilih Pidanakan Lisa Mariana Sampai Pengadilan
Sikap Ridwan Kamil untuk melanjutkan proses hukum hingga ke pengadilan itu juga bertujuan untuk memberikan efek jera kepada Lisa.
Wisnu Cipto - Selasa, 23 September 2025
Ridwan Kamil Tolak Datang Mediasi di Bareskrim, Pilih Pidanakan Lisa Mariana Sampai Pengadilan
Indonesia
Bareskrim Coba Mediasi Ridwan Kamil dan Lisa Mariana Sebelum Gelar Perkara, Ini Jadwalnya
Bareskrim menetapkan jadwal mediasi antara Ridwan Kamil dan selebgram Lisa Mariana pada Selasa (23/9) pekan depan.
Wisnu Cipto - Kamis, 18 September 2025
Bareskrim Coba Mediasi Ridwan Kamil dan Lisa Mariana Sebelum Gelar Perkara, Ini Jadwalnya
Indonesia
Lisa Mariana di Mabes Polri Bilang Terima Duit Banyak dari RK, KPK Janji Dalami Libatkan PPATK
Hari ini di Mabes Polri, Lisa Mariana mengaku menerima uang dari mantan Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil.
Wisnu Cipto - Kamis, 11 September 2025
Lisa Mariana di Mabes Polri Bilang Terima Duit Banyak dari RK, KPK Janji Dalami Libatkan PPATK
Bagikan