Belajar-Mengajar di SMAN 72 Jakarta Utara sudah Normal, Gubernur DKI Jakarta Pramono Akui belum Semua Siswa Hadir
Kondisi terkini di SMAN 72 Jakarta saat pelaksanaan Pembelajaran Jarak Jauh (PJJ) dengan materi trauma healing di Jakarta, Senin (10/11/2025). ANTARA/HO-Dokumentasi Pribadi
MERAHPUTIH.COM - GUBERNUR Jakarta Pramono Anung memastikan kegiatan belajar-mengajar di SMA Negeri 72 Kelapa Gading, Jakarta Utara, telah kembali normal, setelah ledakan pada Jumat (7/11). Pramono mengatakan, para siswa telah kembali belajar secara tatap muka mulai Senin (17/11).
"Sekarang ini alhamdulillah di SMA 72, proses belajar-mengajarnya memang sudah berjalan normal," ucap Pramono di Jakarta, Selasa (18/11).
Kendati begitu, Pramono mengakui belum semua siswa mengikuti proses kegiatan belajar di sekolah sebab masih ada siswa yang trauma akibat insiden tersebut. Tak hanya itu, beberapa siswa juga disebut masih ada yang harus menjalani pemulihan akibat terluka akibat peledakan di sekolah itu. Oleh karena itu, masih ada siswa yang melaksanakan pembelajaran secara daring atau online.
"Memang belum sepenuhnya, semuanya kemudian hadir secara fisik. Masih ada beberapa yang kemudian mungkin karena kemarin sempat trauma, luka, dan sebagainya yang melakukan secara daring, tetapi secara keseluruhan sudah berjalan dengan baik," pungkasnya.
Baca juga:
Pramono Beri Keleluasaan Bagi SMA 72 Gelar Proses Belajar Mengajar Usai Insiden Ledakan
Insiden ledakan di SMA Negeri 72 Kelapa Gading, Jakarta Utara, terjadi pada Jumat 7 November 2025 lalu. Insiden itu mengakibatkan puluhan orang mengalami luka-luka. Setidaknya, terdapat 96 korban akibat peledakan yang diduga dilakukan oleh salah satu siswa sekolah tersebut.
Terduga pelaku ledakan juga diketahui merupakan salah satu siswa di SMAN 72 Jakarta.(Asp)
Baca juga:
Siswa SMAN 72 Mulai Sekolah Hybrid Setelah Belajar Daring Akibat Aksi Peledakan
Bagikan
Asropih
Berita Terkait
Gubernur Pramono Jawab Tuntutan Buruh soal Subsidi Upah Rp 200 Ribu
JPO Sarinah Dibangun Lagi, Pramono Pastikan Pelican Crossing Tak Ditutup
Pemprov DKI Tata Kawasan Pasar Baru Hingga Kota Tua pada Pertengahan 2026
PSI Soroti Kurangnya Pengolaan Sampah di Jakarta
Revitalisasi Kawasan Tua Jakarta Dimulai 2026, MRT Jadi Kunci Konektivitas
PAM Jaya Bangun Gedung Sentra Pelayanan, Gubernur Pramono: Fondasi Layanan Air Jakarta Kian Kuat
Gubernur Pramono Dorong Percepatan MRT Jakarta hingga Kota Tua, Ditargetkan Beroperasi 2029
Pramono Anung Dorong PAM Jaya IPO 2027, Saham Publik Maksimal 30 Persen
Pakar Sebut Operasional RDF Rorotan yang Dilaksanakan secara Bertahap sudah Tepat
Pramono Anung Minta Supporter Persija dan Persib Jaga Emosi, Jangan Sampai Skor Menang Tapi Ribut