Anies Akui Banyak Warga Lapor Kondisi Darurat Saat Listrik Padam
Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan. (MP/Asropih)
MerahPutih.Com - Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan mengaku sejumlah masyarakat mengadu ke Pemprov DKI terkait kondisi darurat imbas pemadaman listrik secara total pada Minggu (4/8) kemarin.
Sayangnya Anies tak membocorkan pelaporan darurat seperti apa yang diadukan ke Pemprov. Namun begitu kata Anies laporan itu bukan sesuatu hal yang luar biasa, dan bisa ditangani.
Baca Juga: Berkaca Kejadian 2012, Polisi Selidiki Dugaan Sabotase Saat Listrik Padam Kemarin
"Terkait dengan masalah (pemadaman listrik) masyarakat secara umum ada laporan-laporan kedaruratan tapi bukan sesuatu yang luar biasa semuanya tetangani dengan baik," kata Anies di Balai Kota DKI Jakarta Pusat, Senin (5/8).
Mantan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan ini memastikan bahwa tidah ada gangguan pemadaman listrik di pemerintahan pada hari ini. Pelayanan Pemprov DKI berjalan dengan normal seperti biasa melayani masyarakat.
"Untuk pemerintahan semua berjalan dengan baik jadi tidak ada gangguan perhari ini," tuturnya.
Anies menuturkan, peristiwa penghentian aliran listrik massal Minggu kemarin menyebabkan pengelolahan air minum sempat terganggu. Karena PDAM atau Perusahaan Daerah Air Minum DKI Jakarta sempat terhenti tak dapat suplai listrik.
Baca Juga: Buka Posko Pengaduan, Koalisi Masyarakat Sipil Siapkan Gugatan Hukum Terhadap PLN
"Untuk pengolahan air minum itu sempat terganggu karena pasokan listrik tadi pagi sempat turun kapasitasnya 70 persen," tuturnya.
Namun, kata Anies, atas kerjanya berkomunikasi terus dengan PT Perusahaan Listrik Negra (PLN) akhirnya hari ini pasokan air bersih ke warga berjalan normal.
"Kita komunikasi terus dengan PLN sehingga PLN memastikan pasokan listrik seperti PDAM itu tidak terganggu jadi mulai tadi sekitar pukul 10an sudah mulai kembali lagi seperti normal," tutupnya.(Asp)
Baca Juga: Mati Listrik Massal, Karding: Ini Bukti Buruknya Manajemen PLN
Bagikan
Asropih
Berita Terkait
[HOAKS atau FAKTA]: Peluk Anies, Beban Korban Bencana Alam di Aceh Tamiang Langsung Hilang
Diskon 50 Persen untuk Warga yang Tambah Daya Listrik lewat PLN Mobile
[HOAKS atau FAKTA]: Menteri ESDM Bahlil Minta PLN Naikkan Harga Token Listrik agar Rakyat Belajar Berhemat
PLN Jamin 15 Ribu Hunian Sementara Korban Banjir Sumatera Dapat Pasokan Listrik
Azan Kembali Menggema di Aceh, Masjid Pulih Pascabanjir Berkat Gotong Royong bersama Relawan PLN
Tarif Listrik PLN Per kWh Januari 2026 Tak Naik, Cek Daftarnya Berikut Ini
Listrik Kembali Menyala, PLN Fokus Pulihkan 184 Desa Terdampak Bencana di Aceh Tengah
Beban Puncak Listrik Pada Malam Natal Capai 44,5 Gigawatt
[HOAKS atau FAKTA]: Anies Gelar Syukuran setelah Roy Suryo Dipenjara atas Kasus Dugaan Hoaks Ijazah Palsu Jokowi
Banda Aceh Masih Pemadaman Bergilir, PLN Minta Waktu Perbaikan Sampai Minggu