Alat Bukti Belum Kuat, 2 Oknum TNI Pelaku Penembakan 3 Polisi di Lampung Masih Jadi Saksi
Oknum TINI terduga pelaku penembakan Polisi di Lampung. Foto: Dok/media sosial
MerahPutih.com - TNI mengungkapkan, bahwa dua anggota terduga pelaku penembakan tiga polisi di arena perjudian sabung ayam Lampung, masih belum ditetapkan sebagai tersangka. Hal ini dikatakan oleh Pangdam Sriwijaya, Mayjen Ujang Darwis.
"(Masih) saksi ya," kata Ujang kepada wartawan di Bandar Lampung, Rabu (19/3).
Menurut Ujang, keduanya belum dijadikan tersangka karena masih dibutuhkan alat bukti dan keterangan saksi-saksi yang cukup. Saat ini, kedua anggota TNI tersebut masih diperiksa secara intensif di Denpomdam Lampung.
Tim Denpom juga masih mencari senjata yang diduga digunakan pelaku saat melakukan penembakan terhadap tiga polisi di Lampung pada Senin (17/3).
Baca juga:
Oknum Aparat yang Diduga Tembak 3 Polisi Sampai Tewas Layak Diadili di Peradilan Umum
Ujang menduga, ada tiga jenis senjata yang meletus di lokasi kejadian. Hal ini berdasarkan hasil olah TKP yang menemukan 13 selongsong peluru dalam tiga kaliber berbeda.
Ujang juga mengaku, kedua anggota TNI aktif terduga pelaku penembakan polisi belum dites urine, karena sejauh ini belum ditemukan indikasi penggunaan narkoba.
Sementara itu, Kapolda Lampung, Irjen Helmy Santika menyebutkan, tidak menutup kemungkinan pelaku penembakan tiga polisi di Lampung ada lebih dari dua orang. Sebab, saat kejadian ada banyak orang di lokasi.
"Bisa saja, sejauh mana informasi yang kita miliki untuk membuktikan keterlibatan pelaku lain," katanya.
Baca juga:
Soal Penembakan 3 Polisi di Way Kanan Lampung, Komisi I DPR Minta Pimpinan TNI Tertibkan Anggotanya
Sekadar informasi, tiga anggota Polres Way Kanan gugur dalam tugasnya saat menggerebek lokasi perjudian sabung ayam di Kampung Karang Manik, Kecamatan Negara Batin, Way Kanan, Lampung pukul 16.50 WIB, Senin (17/3) lalu.
Ketiga korban adalah AKP (Anumerta) Lusiyanto, Aipda (Anumerta) Petrus Apriyanto, dan Briptu (Anumerta) M Ghalib Surya Ganta.
Kemudian, diduga ada dua oknum TNI yang menembak tiga polisi itu. Mereka adalah Peltu Lubis selaku Dansubramil Negara Batin dan Kopka Basarsyah selaku anggota Subramil Negara Bantin kepada Dandim 0427/WK Letkol Inf Aan Fitriadi, S.I.P. (knu)
Bagikan
Joseph Kanugrahan
Berita Terkait
Sidang Pembunuh Mantan PM Jepang Shinzo Abe Dimulai, Motifnya Dendam kepada Gereja Unifikasi
Cerita Titip Kapolri Agar Pengawalnya Jadi Perwira, Prabowo Ajak Jenderal dan Menteri Lain Ikut Ngaku
Prabowo Sebut Persepsi Publik Terhadap Kepolisian, Kerap Dikritik
Tak Ada Toleransi, Polri Kembangkan Sistem Deteksi Dini LGBT untuk Seleksi Calon Polisi
Penembak Pengacara di Tanah Abang Ngaku Kesal Diintimidasi dan Merusak Lahan yang Dijaga
Mencengangkan! Polri Ungkap Ada 228 Kampung Narkoba Tersebar di Seluruh Indonesia
Polres Mamberamo Raya Papua Diserang Massa: Aparat Terluka, Mobil dan Bangunan Rusak
Pengacara Ditembak di Tanah Abang Diduga Terkait Sengketa Lahan, Polisi Tangkap Pelaku dan Sita Puluhan Senpi
Unhan Bawa 165 Mahasiswa Lihat Langsung Skuadron Anti Kapal Selam dan Pesawat Logistik Cepat Demi Kuasai Dinamika Peperangan Modern
Mahasiswa Magister Pertahanan Unhan RI Rasakan Sensasi Langka Terbang Bareng Pesawat Patroli Maritim CN-235