Abdi Dalem Keraton Solo Antre Paket Sembako Lebaran dari PB XIII, Total Ada 500 Orang
Ratusan abdi dalem Keraton Kasunanan Surakarta menerima gaji dan paket sembako Lebaran, Minggu (30/3). (Merahputih.com/Ismail)
MerahPutih.com - Ratusan abdi dalem Keraton Kasunanan Surakarta mengantre pembagian gaji dan paket sembako Lebaran. Kegiatan yang rutin digelar setiap tahun ini merupakan bentuk kepedulian dari raja jelang Hari Raya Idul Fitri.
“Pemberian sembako ini bisa membantu abdi dalem yang banyak kebutuhan pada hari raya, Idul Fitri,” kata KGPHA Dipokusumo, mewakili Raja Kasunanan SISKS Pakoe Boewono (PB) XIII Hangabehi, kepada awak media, di Solo, Minggu (30/3).
Menurut Dipokusumo, total ada 500 abdi dalem yang menerima gaji dan paket sembako dari PB XII. Dia menambahkan Keraton Kasunanan Surakarta juga telah memberikan zakat berupa beras sebanyak 2,5 kuintal ke Masjid Agung Surakarta.
Baca juga:
Keluarga Raja Sebar Uang Receh Saat Kirab Agung PB XIII Naik Takhta
“Kedua kegiatan tersebut merupakan rangkaian kegiatan yang dilakukan pihak keraton selama Ramadan dan Lebaran pada setiap tahunnya,” imbuh pria yang akrab disapa Gusti Dipo itu.
Sementara itu, Pariyem yang sudah mengabdi selama puluhan bersyukur mendapatkan sembako dan gaji pada momen Lebaran ini dari PB XIII. “Kami bersyukur dapat sembako dan gaji buat Lebaran,” ungkap dia.
Pariyem merupakan abdi dalem yang bertugas mengelola pusaka Keraton Solo. “Paket sembakonya ada bermacam-macam isinya ada kue lebaran, ada mie instan, beras, minyak, gula, ada banyak,” pungkasnya. (Ismail/Jawa Tengah)
Bagikan
Wisnu Cipto
Berita Terkait
PN Solo Kabulkan Perubahan Nama KGPH Puruboyo Jadi Pakubuwono XIV di KTP
Kenakan Beskap dan Jarit, Wapres Gibran Hadiri Tingalan Jumenengan di Pura Mangkunegaran
Tol Solo-Yogyakarta Bakal Fungsional Saat Lebaran 2026, Jasamarga Kebut Infrastruktur Pendukung
Tiket Kereta Api untuk Lebaran 2026 sudah Mulai Dijual, ini nih Jadwal Pemesanannya
PB XIV Purbaya Curhat ke Dasco, Nyatakan Keberatan atas SK Kemenbud dan Harapkan Persatuan Keraton Solo
Jadi Pelaksana Keraton Solo, Tedjowulan Minta 2 Raja Kembar Serahkan Penguasaan Aset
Fadli Zon Ungkap Alasan Pemerintah Ikut Turun Tangan soal Konflik Keraton Solo
Antisipasi Mudik 2026, Korlantas Polri Gencar Razia Angkutan Ilegal
Menbud Fadli Zon Tunjuk Tedjowulan Jadi Pelaksana Keraton Solo, Singgung Sosok Senior Berpengalaman
Keluarkan SK Buat Tedjowulan, Kubu PB XIV Purbaya Ancam Gugat Menteri Fadli Zon di PTUN