Abaikan Imbauan Kemenag Solo, Warga Nekat Adakan Takbir Keliling
Warga Kampung Reksoniten, Kecamatan Pasar Kliwon, Solo, Jawa Tengah menggelar takbiran keliling, Sabtu (23/5). (MP/Ismail)
MerahPutih.com - Warga Kampung Reksoniten RT 02 /RW 08, Kelurahan Gajahan, Kecamatan Pasar Kliwon, Solo, Jawa Tengah menggelar takbiran keliling menyambut Hari Raya Idul Fitri 1441 H, Sabtu (23/5) malam.
Pelaksanaan takbir keliling tersebut tidak sesuai imbauan Kementerian Agama (Kemenag), agar takbiran menyambut hari kemenangan supaya diadakan di rumah masing-masing.
Baca Juga
Terjunkan Ratusan Personel, Polisi Patroli Cegah Warga Lakukan Takbir Keliling
"Peserta takbiran keliling ini hanya dikuti satu kampung dengan rute perjalanan hanya mengelilingi kampung saja," ujar warga setempat, Mustofa (39).
Ia mengatakan takbir keliling dimulai pukul 20.00 WIB sampai puku 21.00 WIB. Peserta takbir keliling diminta menetapkan protokol kesehatan di antaranya memakai masker dan cuci tangan usai acara.
"Kami kurang tahu adanya imbauan Kemenag agar takbir menyambut kemenangan di adakan di rumah masing-masing," kata dia.
Kepala Kemenag Solo, Musta'in Ahmad, mengimbau kepada warga Solo agar tidak mengadakan takbiran keliling menyambut hari kemenangan. Demikian Salat Idul Fitri juga diadakan di rumah masing-masing.
"Kami mengimbau umat muslim di Solo tidak melakukan kegiatan takbiran di jalanan. Takbiran diadakan dari rumah masing-masing, bersama keluarga inti" kata Musta'in.
Ia menambahkan takbiran pada malam Lebaran biar dilakukan oleh pengurus masjid dan takmir masjid. Pemkot Solo juga tidak mengadakan takbiran keliling pada Lebaran tahun ini.
Baca Juga
"Tradisi silaturahmi ke rumah saudara, kerabat, handaitaulan, maupun tetangga yang rutin dilakukan setiap lebaran kami minta dilakukan dari rumah saja," pungkasnya. (*)
Berita ini merupakan laporan Ismail Soli, kontributor merahputih.com untuk wilayah Solo dan sekitar
Bagikan
Berita Terkait
Jadi Pelaksana Keraton Solo, Tedjowulan Minta 2 Raja Kembar Serahkan Penguasaan Aset
Satnarkoba Polresta Solo Sita 1 Kilogram Sabu dari Jaringan Lintas Provinsi
Keluarkan SK Buat Tedjowulan, Kubu PB XIV Purbaya Ancam Gugat Menteri Fadli Zon di PTUN
GKR Timoer Ngamuk, Menteri Budaya Fadli Zon Tunjuk Tedjowulan Pelaksana Keraton
Banjir, Perjalanan KA Banyubiru Ekspres Solobalapan Dibatalkan
Traktir Makan 2 Raja Kembar Keraton Surakarta, Wapres Gibran Titip Jaga Solo
ASN Solo Mulai WFA, Walkot Respati Sebut Hemat Anggaran Operasional Kantor 29 Persen
Rakorwil PSI Jateng, Kaesang Tekad Jateng Menang Telak di Kandang Gajah
Selama Libur Nataru, Bandara Adi Soemarmo Layani 60.782 Penumpang
Sidang Gugatan Ijazah Jokowi, Tergugat tak Bisa Tunjukkan Ijazah karena Dibawa Polda Metro