Enak, 4 Snack Sehat ini Disukai Anak-Anak
Popcorn sehat bagi tubuh.(Foto Popcorn Wiki)
MAKANAN ringan atau snack menjadi salah satu hal yang bisa membuat anak-anak anteng. Mereka pun biasanya tertarik dengan makanan ringan yang mengandung pemanis tambahan dan bahan-bahan buatan yang tidak sehat bagi tubuh.
Daripada menyuguhkan anak-anak dengan snack yang enggak sehat, kamu kamu bisa menjadikan snack time sebagai kesempatan untuk menambahkan nutrisi terhadap anak lo!
Dilansir dari Healthline, berikut merupakan daftar makanan ringan yang sehat dan nikmat.
Baca juga:
1. Yogurt
View this post on Instagram
Yogurt merupakan makanan ringan yang tepat karena mengandung protein dan kalsium yang berlimpah. Menurut penelitian yang dipublikasikan di PubMed Central, yogurt mengandung bakteri baik yang baik untuk kelancaran sistem pencernaan.
Pilih plain yogurt yang tidak mengandung banyak pemanis buatan. Kemudian, tambahkan buah-buahan segar dan madu. Meski begitu, pastikan untuk tidak memberikan madu untuk bayi di bawah usia 12 bulan karena berpotensi terkena infeksi serius bernama botulisme.
2. Popcorn
View this post on Instagram
Popcorn sering dianggap sebagai junk food. Padahal, makanan ringan ini sesungguhnya terbuat dari gandum utuh yang bergizi. Yang membut popcorn menjadi makanan yang "jahat" sebenarnya terletak pada topping-nya mulai dari karamel, cokelat, dan marshmallow cair.
Untuk menyiapkan snack popcorn yang sehat dan nikmat, kamu bisa meletupkan popcorn, menambahkan sedikit butter, dan sedikit keju Parmesan.
Baca juga:
Lagu Jamuran Pengiring Permainan Anak Tradisional Jawa Tengah
3. Keju
Mayoritas anak-anak menyukai keju. Dan, untungnya makanan yang rasanya gurih dan asin ini mengandung protein, lemak, dan kalsium. Laman Healthline juga mengatakan bahwa makan keju dan produk dairy lainnya bisa meningkatkan kualitas diet bagi anak-anak.
Beberapa penelitian yang dipublikasikan di PubMed Central juga mencatat bahwa anak-anak yang makan keju cenderung tidak mengalami gigi berlubang.
4. Sweet potato fries
View this post on Instagram
Sweet potato atau ubi jalar adalah salah satu sumber beta-karoten terbaik. beta-karoten merupakan nutrisi yang bisa diubah menjadi vitamin A oleh tubuh manusia. Seperti yang kita ketahui, vitamin A memiliki manfaat yang baik bagi kesehatan mata dan kulit. (SHN)
Baca juga:
Bagikan
annehs
Berita Terkait
Sambut Tahun Baru Imlek 2026, Hennessy Hadirkan Koleksi Tahun Kuda nan Berani
Program Keluarga SIGAP Dorong Perubahan Perilaku Lewat Layanan Kesehatan Primer
Usai Banjir Bandang, Warga Aceh Tamiang Banyak Alami Gangguan Kesehatan
AS Kurangi Jumlah Vaksin Wajib untuk Anak-Anak, Timbulkan Kekhawatiran Peningkatan Risiko Penyakit
Gubernur Pramono Tegaskan belum Ditemukan Super Flu di Jakarta
DPR Minta Pemerintah Gerak Cepat Antisipasi Ancaman Super Flu, Dorong Kemenkes Terbitkan Vaksin Pencegah
Waspada Super Flu, 62 Kasus Terkonfirmasi di Indonesia Terbanyak di Jawa Timur
Super Flu Masuk ke Indonesia, Kemenkes Imbau Kenali Gejala dan Terapkan Protokol Kesehatan
Teknologi Bedah Robotik Memungkinkan Tindakan Presisi untuk Kenyamanan Pasien, kini Hadir di Siloam Hospitals Kebon Jeruk
30 Kuliner Khas Riau yang Wajib Dicoba: Cita Rasa Melayu yang Kaya Rempah dan Sulit Dilupakan