38 RT di Jakarta Terendam Banjir, Ketinggian Ada yang Capai 3 Meter

Soffi AmiraSoffi Amira - Senin, 03 Maret 2025
38 RT di Jakarta Terendam Banjir, Ketinggian Ada yang Capai 3 Meter

Petugas BPBD DKI Jakarta saat mengevakuasi warga yang terdampak banjir di Jakarta, Senin (3/3/2025). ANTARA/Ho-BPBD DKI Jakarta

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

MerahPutih.com - Hujan yang melanda wilayah DKI Jakarta dan sekitarnya, menyebabkan banjir di sejumlah wilayah DKI Jakarta.

Hujan tersebut berimbas pada kenaikan Bendung Katulampa menjadi siaga 3 (Waspada) pukul 20:20 WIB, siaga 2 (Siaga) pukul 20:40 WIB, siaga 1 (Bahaya) pukul 21:30 WIB, Pos Pantau Depok menjadi siaga 3 (Waspada) pukul 21:40 WIB, siaga 2 (Siaga) pukul 00:00 WIB, siaga 1 (Bahaya) pukul 00:30 WIB, Pos Pantau Angke Hulu menjadi siaga 3 (Waspada) pukul 23: 00 WIB dan Pos Pantau Pesanggrahan menjadi siaga 3 (Waspada) pukul 19:00 WIB.

Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) DKI Jakarta melaporkan terdapat 38 Rukun Tetangga (RT) terendam banjir akibat pasang air laut atau banjir rob.

"BPBD mencatat saat ini genangan terjadi di 38 RT," ujar Kepala Pelaksana BPBD DKI Jakarta Isnawa Adji di Jakarta, Senin (3/3).

Baca juga:

16 Kecamatan di Kabupaten Bogor Dilanda Banjir, Longsor, Angin Kencang

Isnawa menargetkan, banjir tersebut cepat surut agar tidak mengganggu aktifitas warga Ibu Kota.

"Genangan ditargetkan untuk surut dalam waktu cepat," ucapnya.

Isnawa menyebutkan, langkah yang dilakukan dengan mengerahkan personel untuk memonitor kondisi genangan di setiap wilayah.

BPBD DKI Jakarta juga mengkoordinasikan unsur Dinas SDA, Dinas Bina Marga, Dinas Gulkarmat untuk melakukan penyedotan genangan dan memastikan tali-tali air berfungsi dengan baik bersama dengan para lurah dan camat setempat.

Baca juga:

Pagi Ini, 28 RT Terdampak Banjir Akibat Meluapnya Kali Ciliwung di Jakarta

Lebih lanjut, Isnawa mengimbau kepada masyarakat agar tetap berhati-hati dan waspada terhadap potensi genangan.

"Dalam keadaan darurat, segera hubungi nomor telepon 112. Layanan ini gratis dan beroperasi selama 24 jam non-stop," terangnya.

Wilayah Jakarta yang Terdampak Banjir

Jakarta Selatan terdapat 18 RT yang terdiri dari:

- Kel. Tanjung Barat
Jumlah: 4 RT
Ketinggian: 40 s.d 180 cm
Penyebab: Luapan Kali Ciliwung

- Kel. Pengadegan
Jumlah: 1 RT
Ketinggian: 130 cm
Penyebab: Luapan Kali Ciliwung

- Kel. Rawajati
Jumlah: 7 RT
Ketinggian: 100 s.d 220 cm
Penyebab: Luapan Kali Ciliwung

- Kel. Pejaten Timur
Jumlah: 6 RT
Ketinggian: 350 s.d 370 cm
Penyebab: Luapan Kali Ciliwung

Jakarta Timur terdapat 20 RT yang terdiri dari:
- Kel. Bidara Cina
Jumlah: 3 RT
Ketinggian: 160 s.d 170 cm
Penyebab: Luapan Kali Ciliwung

- Kel. Kampung Melayu
Jumlah: 4 RT
Ketinggian: 150 cm
Penyebab: Luapan Kali Ciliwung

- Kel. Balekambang
Jumlah: 3 RT
Ketinggian:170 s.d 230 cm
Penyebab: Luapan Kali Ciliwung

- Kel. Cawang
Jumlah: 5 RT
Ketinggian: 220 cm
Penyebab: Luapan Kali Ciliwung

- Kel. Cililitan
Jumlah: 2 RT
Ketinggian: 100 s.d 200 cm
Penyebab: Luapan Kali Ciliwung

- Kel. Gedong
Jumlah: 3 RT
Ketinggian: 80 s.d 200 cm
Penyebab: Luapan Kali Ciliwung

Pengungsi:
1. Kel. Kampung Melayu: 30 Jiwa
Lokasi: SDN Kampung Melayu 01/02. (Asp)

#Banjir #Banjir Jakarta #Bencana Alam
Bagikan
Ditulis Oleh

Asropih

Berita Terkait

Indonesia
Banjir Masih Rendam Jakarta, 114 RT dan 15 Ruas Jalan Tergenang hingga Jumat (23/1) Malam
Sebanyak 114 RT dan 15 ruas jalan di Jakarta masih terendam banjir hingga Jumat (23/1) malam.
Soffi Amira - 2 jam, 35 menit lalu
Banjir Masih Rendam Jakarta, 114 RT dan 15 Ruas Jalan Tergenang hingga Jumat (23/1) Malam
Indonesia
Revisi UU BNPB Diharap Masuk Prolegnas, DPR Ingin Kepala Badan Bisa Langsung Kerja Bareng Kepala Daerah
BNPB harus bisa langsung bekerja sama dengan gubernur, bupati, pemerintah daerah, bahkan dengan Polres, Polsek, dan Kodim
Angga Yudha Pratama - 2 jam, 43 menit lalu
Revisi UU BNPB Diharap Masuk Prolegnas, DPR Ingin Kepala Badan Bisa Langsung Kerja Bareng Kepala Daerah
Berita Foto
Melihat Banjir Setinggi 50 Sentimeter Rendam Jalan Daan Mogot, Cengkareng, Jakarta Barat
Kendaraan truk nekat menerobos banjir setinggi 50 sentimeter yang menggenangi jalan Daan Mogot, Jakarta Barat, Jum'at (23/1/2026).
Didik Setiawan - Jumat, 23 Januari 2026
Melihat Banjir Setinggi 50 Sentimeter Rendam Jalan Daan Mogot, Cengkareng, Jakarta Barat
Berita Foto
Sederet Sepeda Motor Nekat Terobos Banjir di Jalan Daan Mogot, Rawa Buaya, Jakarta Barat
Pengendara sepeda motor menerobos banjir setinggi 50 sentimeter yang menggenangi jalan Daan Mogot, Jakarta Barat, Jum'at (23/1/2026).
Didik Setiawan - Jumat, 23 Januari 2026
Sederet Sepeda Motor Nekat Terobos Banjir di Jalan Daan Mogot, Rawa Buaya, Jakarta Barat
Berita Foto
Melihat Banjir Setinggi 50 Sentimeter Genangi Jalan Daan Mogot, Taman Kota, Jakarta Barat
Sejumlah kendaraan melintasi banjir banjir setinggi 50 sentimeter genangi Jalan Daan Mogot, Kawasan Taman Kota, Cengkareng, Jakarta Barat, Jum'at (23/1/2026).
Didik Setiawan - Jumat, 23 Januari 2026
Melihat Banjir Setinggi 50 Sentimeter Genangi Jalan Daan Mogot, Taman Kota, Jakarta Barat
Berita Foto
Banjir Setinggi 50 Sentimeter Genangi Kawasan Green Garden Kedoya Kebon Jeruk Jakbar
Sejumlah kendaraan melintasi banjir setinggi 30 sentimeter genangi di Jalan Panjang, Kawasan Green Garden, Kedoya, Jakarta Barat, Jum'at (23/1/2026).
Didik Setiawan - Jumat, 23 Januari 2026
Banjir Setinggi 50 Sentimeter Genangi Kawasan Green Garden Kedoya Kebon Jeruk Jakbar
Indonesia
DPR Minta Guru dan Murid Korban Bencana Tak Sekadar Dibangunkan Gedung, Tapi Dipulihkan Mentalnya
Trauma mendalam akibat bencana dapat menghambat perkembangan intelektual anak jika tidak ditangani oleh tenaga ahli
Angga Yudha Pratama - Jumat, 23 Januari 2026
DPR Minta Guru dan Murid Korban Bencana Tak Sekadar Dibangunkan Gedung, Tapi Dipulihkan Mentalnya
Indonesia
Banjir Rendam 126 RT dan 18 Ruas Jalan di Jakarta, Ratusan Warga Mengungsi
Sebanyak 126 RT dan 18 ruas jalan di Jakarta terendam banjir. Ratusan warga pun mengungsi akibat banjir tersebut.
Soffi Amira - Jumat, 23 Januari 2026
Banjir Rendam 126 RT dan 18 Ruas Jalan di Jakarta, Ratusan Warga Mengungsi
Indonesia
Penanganan Sampah Diperkuat, DLH DKI Dorong Pengurangan Risiko Banjir
DLH DKI Jakarta memperkuat penanganan sampah badan air dari hulu ke hilir, mengoptimalkan saringan sampah dan menyiagakan Pasukan Orange untuk cegah banjir.
Ananda Dimas Prasetya - Jumat, 23 Januari 2026
Penanganan Sampah Diperkuat, DLH DKI Dorong Pengurangan Risiko Banjir
Indonesia
Curah Hujan Jakarta Tembus 267 Milimeter, Pramono Sebut Sangat Jarang Terjadi
Curah hujan di Jakarta mencapai 267 milimeter per hari. Gubernur Pramono Anung menyebut kondisi ini jarang terjadi dan memicu banjir di sejumlah wilayah.
Ananda Dimas Prasetya - Jumat, 23 Januari 2026
Curah Hujan Jakarta Tembus 267 Milimeter, Pramono Sebut Sangat Jarang Terjadi
Bagikan