Gubernur DKI Pramono Tegaskan Pekerja Air Mancur yang Tewas Tersetrum bukan PJLP Pemprov DKI

Jumat, 14 November 2025 - Dwi Astarini

MERAHPUTIH.COM - GUBERNUR DKI Jakarta Pramono Anung menegaskan pekerja operator air mancur di kawasan Patung Kuda yang meninggal dunia tersetrum bukan penyedia jasa lainnya perorangan (PJLP) Pemprov DKI.

Menurut Pramono, korban berinisial M, 46, merupakan tenaga honorer yang bekerja melalui program corporate social responsibility (CSR) dari salah satu bank. "Jadi yang di Patung Kuda itu bukan PJLP. Itu honorer di salah satu CSR bank," kata Pramono di Jakarta, Jumat (14/11).

Tak lupa, Pramono menyampaikan belasungkawa atas peristiwa tersebut. Ia juga memastikan bahwa Pemprov DKI akan tetap memberikan bantuan kepada keluarga korban. "Kami berduka cita dan kami juga tetap memberikan bantuan untuk itu," pungkasnya.

Baca juga:

Heboh, Operator Air Mancur Patung Kuda Monas Ditemukan Tewas Dalam Bak Kontrol



Seorang petugas operator kontrol air mancur ditemukan tewas di dalam bak kontrol pompa air Patung Kuda, Gambir, Jakarta Pusat, Rabu (12/11). Korban diduga tersengat listrik saat melakukan pengecekan pompa air. Ia pertama kali ditemukan oleh rekan kerjanya sekitar pukul 08.00.

Jenazah korban kemudian dievakuasi ke RSCM untuk pemeriksaan lebih lanjut.(Asp)


Baca juga:

Patung MH Thamrin Gagal Pindah ke Air Mancur Thamrin, Siap-Siap Ada Sayembara Besar-besaran

Bagikan

Baca Original Artikel
Bagikan