Gibran Ajukan BTT ke DPRD Solo untuk Bantu Korban Banjir
Senin, 20 Februari 2023 -
MerahPutih.com - Pemerintah Kota (Pemkot) Solo mengajukan antuan Tidak Terduga (BTT) ke DPRD Solo untuk membantu korban banjir.
"Sudah koordinasi dengan DPRD terkait pencairan BTT akan kita maksimalkan di sana (bantu korban)," kata Wali Kota Solo, Gibran Rakabuming Raka di Solo, Senin (20/2).
Baca Juga
Ditanya besaran BTT yang diajukan ke DPRD untuk membantu korban banjir, Korban Banjir Solo Masih Butuh Bantuan enggan membocorkannya.
Gibran memastikan telah menghitung besaran BTT. Informasi dihimpun besaran BTT yang ada di APBD 2023 sebesar Rp 20 miliar.
"Besaran dana BTT sudah saya hitung. Termasuk dari Dspendukcapil (Dinas Kependudukan Pencatatan Sipil) sudah muter nanti akan kita cetak baru administrasi kependudukan rusak karena banjir," ujarnya.
Baca Juga
Gibran pun berharap beberapa hari ke depan cuaca di Soloraya baik. Meskipun demikian, ia memastikan Pemkot Solo sudah mengantisipasi dengan memaksimalkan semua pompa.
"Semoga cuaca baik, tapi sudah antisipasi semua pompa," katanya.
Ketua Fraksi PDIP DPRD Solo, YF Sukasno membenarkan adanya pengajuan BTT dari Wali Kota Solo ke DPRD Solo. BTT digunakan untuk membantu korban banjir.
"Kita masih rapatkan pengajuan BTT. Harapannya bisa segera diproses supaya warga korban banjir dibantu Pemkot Solo," kata Sukasno. (Ismail/Jawa Tengah)
Baca Juga