Gempa Magnitudo 5.0 Guncang Maluku Utara Jumat (21/3) Dini Hari, masyarakat Diminta Tenang

Jumat, 21 Maret 2025 - Angga Yudha Pratama

Merahputih.com - Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) melaporkan daerah Maluku Utara diguncang gempa dengan kekuatan magnitudo 5.0, pada Jumat (21/3) dini hari sekitar pukul 02.57 WIB.

Pusat gempa berada di 149 kilometer barat daya Maluku Tenggara, Maluku, dengan koordinat 6.67 lintang selatan dan 131.84 bujur timur, pada kedalaman 135 kilometer.

Baca juga:

Rumah dan Sekolah Rusak, Ini Identitas Korban Meninggal Gempa Tapanuli Utara Pagi Tadi

BMKG menegaskan bahwa gempa ini tidak berpotensi menyebabkan tsunami.

BMKG juga menyatakan bahwa data yang diberikan masih bersifat sementara dan dapat berubah seiring dengan kelengkapan informasi.

Baca juga:

2 Wilayah di Sumut Diguncang Gempa Pagi ini

Hingga saat ini, BMKG belum memberikan informasi rinci mengenai penyebab dan dampak gempa terhadap masyarakat.

Masyarakat diimbau untuk tetap tenang dan tidak mempercayai informasi yang tidak jelas sumbernya, serta menunggu pengumuman resmi dari BMKG.

Bagikan

Baca Original Artikel
Bagikan