Mahfud Yakin Jenderal Agus Subiyanto Jaga Netralitas TNI di Pemilu 2024
Panglima TNI Jenderal TNI Agus Subiyanto. (Foto: Antara)
MerahPutih.com - Presiden Joko Widodo (Jokowi) resmi melantik Jenderal Agus Subiyanto menjadi Panglima TNI menggantikan Laksamana Yudo Margono, yang memasuki masa pensiun.
Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum dan Keamanan Mahfud Md meyakini netralitas Tentara Nasional Indonesia (TNI) pada Pemilihan Umum 2024.
Baca Juga:
Panglima TNI Agus Subiyanto Jawab Kekhawatiran soal Netralitas di Pilpres 2024
"Ya (netralitas TNI). Saya sudah kenal semuanya," ujar Mahfud usai pelantikan Agus menjadi Panglima TNI di Istana Kepresidenan Jakarta, Rabu (22/11).
Mahfud juga meyakini langkah-langkah yang sudah diambil TNI bisa menjaga netralitas di tahun politik. Apalagi, TNI sudah membentuk posko netralitas TNI.
"Kan sudah dibentuk poskonya ya, posko netralitas TNI. Saya kira percaya itu berjalan," kata Mahfud.
Diketahui TNI telah membuat posko pengaduan untuk memudahkan pengawasan terhadap netralitas prajurit dan PNS TNI pada Pemilu 2024. Posko pengaduan netralitas TNI ini berlokasi di pintu delta 2 Mabes TNI dan disiapkan di setiap daerah.
Baca Juga:
Presiden Jokowi Lantik Jenderal Agus Subiyanto Jadi Panglima TNI
Jenderal Agus Subiyanto juga memastikan telah memberikan instruksi kepada jajarannya untuk memberikan penyuluhan tentang netralitas TNI.
Adapun soal netralitas TNI tersebut tertuang dalam UU Nomor 34 tahun 2004 dan UU nomor 7 tahun 2017 tentang Pemilu.
"Prajurit tidak boleh berpolitik praktis,” kata Agus usai dilantik menjadi Panglima TNI di Istana Kepresidenan, Jakarta, Rabu,(22/11).
Sebelumnya, Rapat Paripurna ke-9 DPR RI Masa Persidangan II Tahun Sidang 2023-2024 di Jakarta, Selasa (21/11), menyetujui Jenderal TNI Agus Subiyanto sebagai calon Panglima TNI, seperti yang diajukan Presiden Joko Widodo kepada DPR.(Pon)
Baca Juga:
Besok, Jokowi Lantik Jenderal Agus Subiyanto Jadi Panglima TNI di Istana
Bagikan
Ponco Sulaksono
Berita Terkait
Prabowo Berikan Hadiah Buat Lifter Putra Indonesia Rizki, Jadi Prajurit TNI Pangkat Letnan Dua
Panglima TNI Mutasi 57 Perwira Tinggi, Perkuat Struktur Komando di Tiga Matra
Demi Rakyat, Menhan Sjafrie Minta TNI dan Polri Tetap Kompak
Unhan Bawa 165 Mahasiswa Lihat Langsung Skuadron Anti Kapal Selam dan Pesawat Logistik Cepat Demi Kuasai Dinamika Peperangan Modern
Mahasiswa Magister Pertahanan Unhan RI Rasakan Sensasi Langka Terbang Bareng Pesawat Patroli Maritim CN-235
Ngaku-Ngaku TNI Tugas di Papua, Napi Rutan Kolaka Raup Rp 210 Juta dari Pemerasan Video Seks
Jawab Tantangan Mahfud MD, KPK Bakal Proaktif Mandiri Usut Dugaan Korupsi Whoosh
KPK Pastikan Belum Ada Rencana Panggil Mahfud MD Terkait Dugaan Mark Up Proyek Whoosh
KPK Tanggapi Pernyataan Mahfud soal Proyek Whoosh: Kasus Korupsi Bisa Diusut Lewat Case Building
[HOAKS atau FAKTA]: Diteror Karena Aksinya Memberantas Korupsi, Rumah Menkeu Purabaya Kini Dijaga Provost TNI