Louis Vuitton Produksi Masker Wajah untuk Lawan COVID-19
300 pengerja secara inisiatif akan membantu(Foto: hyperbeast)
BERTUJUAN untuk membantu mereka yang terkena dampak pandemi COVID-19, Louis Vuitton telah mengumumkan bahwa mereka akan membuat ratusan ribu masker pelindung muka non-bedah. Melansir laman Hypebae produksi masker akan berlangsung di pabrik Prancis di Marsaz dan Saint-Donat (Drôme), Saint-Pourçain (Allier), Ducey (Manche) dan Sainte-Florence (Vendée).
Baca juga:
Dikabarkan terdapat 300 pengrajin secara inisiatif akan mengerjakan ini, sebagai tanggapan atas permintaan pemerintah Prancis untuk meningkatkan produksi masker non-bedah alternatif untuk membantu dalam pertempuran melawan COVID-19.
Michael Burke, Ketua dan CEO Louis Vuitton, secara pribadi mengucapkan terima kasih kepada 22 sukarelawan saat ini yang telah ditempatkan dan membuat masker muka non-bedah yang telah disetujui oleh berbagai badan pemerintahan.
Burke menyatakan, “Louis Vuitton ingin berkomitmen sesuai levelnya untuk memproduksi ribuan masker wajah non-bedah yang akan didistribusikan di kawasan ini, tanpa biaya, untuk melindungi mereka yang paling terekspos. Produksi ini adalah buah dari kolaborasi luar biasa dengan sektor regional industri tekstil. ”
Selain itu, rumah mode tersebut telah berkolaborasi dengan Mode Grand Ouest, jaringan regional industri tekstil yang memasok salah satu bahan utama untuk masker non-bedah. Dalam kabar terkait, Dior telah membuka kembali pabrik Baby Dior untuk pembuatan masker wajah. (lgi)
Baca juga:
Terinspirasi dari Wabah Virus Corona, Intip Uniknya Tren Fashion di Tiongkok
Bagikan
Leonard
Berita Terkait
Penanganan Penyakit Tuberculosis Bakal Contoh Pola Pandemi COVID-19
Kasus ISPA di Jakarta Naik Gara-Gara Cuaca, Warga Diminta Langsung ke Faskes Jika Ada Gejala
Ciri-Ciri dan Risiko Warga Yang Alami Long COVID
Kemenkes Temukan 1 Kasus Positif COVID dari 32 Spesimen Pemeriksa
178 Orang Positif COVID-19 di RI, Jemaah Haji Pulang Batuk Pilek Wajib Cek ke Faskes Terdekat
Semua Pasien COVID-19 di Jakarta Dinyatakan Sembuh, Tren Kasus Juga Terus Menurun Drastis
Jakarta Tetap Waspada: Mengungkap Rahasia Pengendalian COVID-19 di Ibu Kota Mei 2025
KPK Minta Tolong BRI Bantu Usut Kasus Korupsi Bansos Presiden Era COVID-19
KPK Periksa 4 Orang Terkait Korupsi Bansos Presiden Era COVID-19, Ada Staf BRI
COVID-19 Melonjak, Ini Yang Dilakukan Menkes Budi Gunadi Sadikin