Lonjakan Penumpang Kereta Terjadi Sebelum Natal

Zulfikar SyZulfikar Sy - Selasa, 22 Desember 2020
Lonjakan Penumpang Kereta Terjadi Sebelum Natal

Penumpang duduk dengan menjaga jarak (physical distancing) di dalam gerbong kereta. ANTARA FOTO/Reno Esnir/wsj.

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

MerahPutih.com - PT KAI Daop 1 Jakarta menyiapkan 231.814 tempat duduk saat masa libur Natal dan tahun baru (nataru), mulai 18 Desember hingga 6 Januari 2021 mendatang.

Melalui data pemesanan tiket, untuk tahun ini, puncak masa angkutan nataru 2020/2021 diprediksi akan terjadi sekitar tanggal 23 dan 24 Desember 2020.

"Sementara berdasarkan data reservasi per hari ini, angka keberangkatan tertinggi pada momen nataru 2020/2021 terjadi pada 23 Desember 2020 yakni sekitar 13.730 penumpang," ujar Kepala Humas Daop 1 Eva Chairunisa pada keterangan tertulisnya kepada wartawan, Senin (21/12).

Baca Juga:

Jumlah Penumpang Kereta Api saat Libur Natal Diprediksi Anjlok

Data tersebut masih akan berubah mengingat masih mungkin ada tambahan penumpang yang melakukan reservasi atau pun membeli tiket go show 3 jam sebelum keberangkatan untuk tanggal 18 Desember 2020 sampai dengan 06 Januari 2021.

PT KAI Daop 1 Jakarta akan mengoperasikan 47 KA jarak jauh setiap harinya. Keberangkatan dari Stasiun Gambir sejumlah 22 KA, keberangkatan dari Stasiun Pasar Senen sejumlah 23 KA dan keberangkatan dari Stasiun Jakarta Kota terdapat 2 KA jarak jauh.

Seluruh kereta yang diberangkatkan menuju wilayah Jawa Barat, Jawa Tengah. dan Jawa Timur.

Angka tempat duduk (TD) dan KA yang dioperasikan pada masa angkutan nataru 2020/2021 memang menurun secara signifikan dibandingkan tahun lalu.

"Yaitu sebesar 73.138 TD yang disediakan per hari dan 83 KA yang dioperasikan," lanjut Eva.

Hal ini disebabkan masa angkutan tahun ini berlangsung di tengah masa pandemi COVID-19.

Suasana Stasiun Jember saat libur panjang akhir pekan yang bertepatan dengan libur Maulid Nabi Muhammad SAW (ANTARA/ HO - Humas KAI Daop 9 Jember)
Ilustrasi - Suasana Stasiun Jember saat libur panjang akhir pekan yang bertepatan dengan libur Maulid Nabi Muhammad SAW (ANTARA/ HO - Humas KAI Daop 9 Jember)

Perjalanan di masa pandemi ini menerapkan protokol kesehatan yang ketat dengan menjaga jarak fisik. Okupansi maksimal hanya 70 persen dari kapasitas normal.

Hingga saat ini, tiket yang sudah terjual sampai dengan 6 Januari 2021 mencapai sekitar 105 ribu tiket atau hampir 50 persen dari tiket yang dijual.

Ini artinya, tiket kereta api masa angkutan nataru 2020/2021 masih tersedia.

Selain itu, penumpang kereta api juga wajib melampirkan surat keterangan rapid test dan pengecekan suhu tubuh normal yang dilakukan secara berkala sejak dari stasiun keberangkatan dan selama perjalanan di atas KA.

Penumpang kereta api juga diwajibkan menggunakan faceshield saat tiba di stasiun tujuan dan diimbau untuk memakai baju lengan panjang.

Eva menjelaskan, setiap kereta juga telah dilengkapi ruang isolasi sementara jika sewaktu-waktu di perjalanan terdapat penumpang dengan suhu tubuh 37,3 atau lebih.

Baca Juga:

Mobil Polisi Ditabrak Kereta di Sragen, 3 Perjalanan KA Ikut Terganggu

Selanjutnya, penumpang dengan kondisi tersebut akan diturunkan di stasiun terdekat yang memiliki pos kesehatan untuk penanganan lanjutan.

"PT KAI Daop 1 juga memastikan upaya pencegahan penyebaran COVID-19 juga dilakukan dari sisi prasarana stasiun dan sarana kereta," ujar Eva.

PT KAI secara rutin membersihkan area dan perangkat yang rentan disentuh banyak orang dengan cairan disinfektan secara rutin setiap 30 menit sekali.

Selain itu, disiapkan juga perangkat pembersih tangan seperti cairan antiseptik dan perangkat cuci tangan yang dilengkapi sabun. (Knu)

Baca Juga:

124 Ribu Tiket Kereta Laris Diborong Pelancong, Mayoritas Berwisata ke Yogyakarta

#Kereta Api #Libur Natal Dan Tahun Baru
Bagikan

Berita Terkait

Indonesia
Legislator Gerindra: Kemenhub Harus Lebih Serius Perhatikan Pembangunan Jalur Kereta Api Luar Jawa
Penting untuk konektivitas kawasan indsutri luar Jawa dan pemenuhan kebutuhan logistik nasional.
Dwi Astarini - Selasa, 11 November 2025
Legislator Gerindra: Kemenhub Harus Lebih Serius Perhatikan Pembangunan Jalur Kereta Api Luar Jawa
Indonesia
Negara Tanggung Utang Whoosh, Serikat Pekerja Kereta Api Puji Keberanian Prabowo
Serikat Pekerja Kereta Api (SPKA) memuji Presiden RI, Prabowo Subianto, yang akan menanggung utang Whoosh.
Soffi Amira - Senin, 10 November 2025
Negara Tanggung Utang Whoosh, Serikat Pekerja Kereta Api Puji Keberanian Prabowo
Indonesia
Jebakan Diskon Harbolnas Hingga Diskon Tol: Pemerintah Siapkan Paket Komplit Nataru 2025/2026, Korlantas Sibuk Atur Strategi Anti Macet
Pemerintah juga siapkan stimulus khusus: diskon tol, diskon tiket, PPN DTP, dan Harbolnas untuk kelancaran arus mudik dan balik
Angga Yudha Pratama - Kamis, 06 November 2025
Jebakan Diskon Harbolnas Hingga Diskon Tol: Pemerintah Siapkan Paket Komplit Nataru 2025/2026, Korlantas Sibuk Atur Strategi Anti Macet
Indonesia
KAI Lakukan Penyesuaian Jadwal dan Pola Perjalanan 1 Desember 2025, Tiket belum Bisa Dipesan
Saat ini, pelanggan dapat membeli tiket hingga tanggal keberangkatan 30 November 2025.
Dwi Astarini - Rabu, 05 November 2025
KAI Lakukan Penyesuaian Jadwal dan Pola Perjalanan 1 Desember 2025, Tiket belum Bisa Dipesan
Indonesia
Legislator Gerindra Tuntut KAI Tutup Perlintasan Sebidang yang tak Penuhi Standar
Banyaknya perlintasan sebidang yang masih belum memenuhi standar keamanan menjadi salah satu faktor risiko tingginya angka kecelakaan.
Dwi Astarini - Rabu, 05 November 2025
Legislator Gerindra Tuntut KAI Tutup Perlintasan Sebidang yang tak Penuhi Standar
Indonesia
Prabowo Targetkan Pembangunan Jalur Kereta Trans-Sumatra, Trans-Kalimantan, dan Trans-Sulawesi
Prabowo menilai pembangunan jaringan kereta api memiliki peran strategis dalam menurunkan biaya logistik nasional.
Dwi Astarini - Rabu, 05 November 2025
Prabowo Targetkan Pembangunan Jalur Kereta Trans-Sumatra, Trans-Kalimantan, dan Trans-Sulawesi
Indonesia
Keunggulan Stasiun Tanah Abang Baru Diklaim Lebih Efisien, Waktu Tunggu Kereta Maksimal 6 Menit Saja
Memperkuat konektivitas antarmoda, serta mendukung pertumbuhan kawasan berorientasi transit.
Dwi Astarini - Selasa, 04 November 2025
Keunggulan Stasiun Tanah Abang Baru Diklaim Lebih Efisien, Waktu Tunggu Kereta Maksimal 6 Menit Saja
Indonesia
Stasiun Tanah Abang Baru Berkapasitas 308 Ribu Penumpang, Presiden Prabowo Pastikan Frekuensi Perjalanan KRL Ditambah
Stasiun Tanah Abang Baru sudah beroperasi bertahap sejak Juni 2025 dengan melayani lima rute KRL.
Dwi Astarini - Selasa, 04 November 2025
Stasiun Tanah Abang Baru Berkapasitas 308 Ribu Penumpang, Presiden Prabowo Pastikan Frekuensi Perjalanan KRL Ditambah
Indonesia
Komisi V DPR Dukung Penambahan Gerbong KAI, Perkuat Layanan Transportasi Publik
Transportasi publik yang nyaman dan layak merupakan hak masyarakat dan bagian penting dari pembangunan nasional.
Dwi Astarini - Selasa, 04 November 2025
Komisi V DPR Dukung Penambahan Gerbong KAI, Perkuat Layanan Transportasi Publik
Indonesia
Tak Lama Lagi! Pedagang dan Petani Punya Kereta Jam Khusus Naik KRL
Kereta khusus ini merupakan hasil karya Balai Yasa Surabaya Gubeng, yang pertama kali diperkenalkan kepada publik pada 15 Agustus 2025.
Alwan Ridha Ramdani - Selasa, 04 November 2025
Tak Lama Lagi! Pedagang dan Petani Punya Kereta Jam Khusus Naik KRL
Bagikan