Kapolri Pastikan Hasil Autopsi Ulang Jenazah Brigadir J bakal Dibeberkan ke Publik
Aksi seribu lilin dan doa bersama untuk Brigadir Yosua Hutabarat di Bundaran HI, Jakarta, Jumat (22/7/2022). ANTARA FOTO/Muhammad Adimaja
MerahPutih.com - Proses autopsi terhadap jenazah Brigadir J telah rampung. Brigadir J merupakan korban meninggal dunia dalam kasus baku tembak antar-polisi di rumah Kadiv Propam Irjen Ferdy Sambo.
Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo memastikan bakal menyampaikan hasil ekshumasi dan autopsi ulang jasad korban penembakan di kediaman Irjen Ferdy Sambo itu J ke publik.
"Pada saatnya nanti akan disampaikan ke publik," kata Listyo di Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Rabu (27/7).
Baca Juga:
Jenazah Brigadir J akan Dibawa ke RSUD Sungai Bahar
Listyo tidak menyebut detail waktu penyampaian hasil proses ekshumasi dan autopsi itu.
Pasalnya, tim khusus yang terdiri dari Komisi Kepolisian Nasional (Kompolnas), dan Komnas HAM masih bekerja.
"Jadi, kan semuanya tentunya rekan sudah mengikuti bahwa saat ini timsus di mana timsus terdiri dari internal Polri dan juga ada Kompolnas, Komnas HAM saat ini semuanya sedang bekerja,” katanya.
Ia pun mengajak seluruh elemen masyarakat mengawasi dan memantau proses penanganan kasus penembakan yang merenggut nyawa Brigadir J.
Ajakan itu ditujukan agar proses penanganan kasus dapat tercipta transparansi.
Dengan proses yang transparan, diharapkan akan menghasilkan akuntabilitas. Sehingga, bisa dipertanggungjawabkan ke publik dan dapat memberikan rasa keadilan yang ditunggu publik.
"Kita tunggu hasilnya, semoga hasilnya berjalan dengan baik," imbuhnya.
Baca Juga:
Hari Ini Polisi Lakukan Autopsi Ulang Brigadir J
Sebagai informasi, proses ekshumasi telah dilakukan tim khusus pada Rabu (27/7) pagi.
Diketahui, Direktorat Tindak Pidana Umum (Dit Tipidum) Bareskrim Polri telah meningkatkan status hukum laporan dugaan pembunuhan berencana Brigadir J ke tahap penyidikan.
Meskipun sudah dinaikkan ke penyidikan, Polri belum menetapkan seorang tersangka dalam perkara tersebut. (Knu)
Baca Juga:
Ada Temuan Terbaru Terkait Luka Tembak Brigadir J
Bagikan
Joseph Kanugrahan
Berita Terkait
Kapolri Listyo Sigit Melayat dan Doakan PB XIII di Keraton Surakarta, Siap Bantu Pengamanan Prosesi Pemakaman
Sidang Pembunuh Mantan PM Jepang Shinzo Abe Dimulai, Motifnya Dendam kepada Gereja Unifikasi
Kapolri Ungkap Ada Narkoba Baru Etomidate dan Ketamine, Pengguna tak Bisa Dipidana
Cerita Titip Kapolri Agar Pengawalnya Jadi Perwira, Prabowo Ajak Jenderal dan Menteri Lain Ikut Ngaku
Prabowo Sebut Persepsi Publik Terhadap Kepolisian, Kerap Dikritik
Ketamin & Etomidate Jadi Tren Narkoba Baru di RI, Kapolri Akui Pemakainya Belum Bisa Dipidana
Polri Transformasi 118 Kampung Jadi Kampung Bebas Narkoba
Penembak Pengacara di Tanah Abang Ngaku Kesal Diintimidasi dan Merusak Lahan yang Dijaga
Pengacara Ditembak di Tanah Abang Diduga Terkait Sengketa Lahan, Polisi Tangkap Pelaku dan Sita Puluhan Senpi
Kasasi MA Gugurkan Vonis Seumur Hidup 2 Eks TNI AL Pembunuh Bos Rental