Jalur Rel Terendam Banjir, Rute Kereta Api Rute Semarang-Solo Dialihkan
Petugas mengecek kondisi rel di jalur rel antara Stasiun Brumbung dan Tanggung, Kabupaten Grobogan, Minggu, yang terendam air menyusul hujan deras. ANTARA/ HO-Humas KAI Daop 4 Semarang.
MerahPutih.com - Akibat hujan deras yang mengguyur sejumlah wilayah di Jawa Tengah, Minggu (17/1), mengakibatkan perjalanan kereta api terganggu.
Dilaporkan, jalur rel antara Stasiun Brumbung dan Tanggung, Kabupaten Grobogan, Jawa Tengah, terendam air. Hal ini membuat kereta api rute Semarang-Solo dialihkan.
Baca Juga
KAI Daop 6 Alihkan Perjalanan Kereta Api Imbas Jembatan Putus di Brebes
Manajer Humas PT KAI Daop 4 Semarang, Krisbiyantoro menjelaskan, hujan deras merendam jalur rel sepanjang 400 meter dengan ketinggian 10 cm.
"Dengan kondisi rel terendam air dinyatakan untuk sementara tidak bisa dilalui kereta," katanya dikutip Antara, Minggu (17/1).
Menurut dia, derasnya air yang mengalir menyebabkan batu kricak di bantalan rel hanyut hingga kedalaman 75 cm.
Sejumlah kereta yang perjalanannya harus dialihkan antara lain KA Matarmaja, Brantas, dan Joglosemarkerto.
Ia menjelaskan rute kereta tersebut dialihkan melalui Stasiun Tegowanu hingga Stasiun Gambringan, kemudian memutar ke arah selatan menuju Stasiun Gundih.
Ia menambahkan upaya pemulihan segera dilakukan seiring dengan menurunnya curah hujan di sekitar lokasi.
"Kami menyampaikan permohonan maaf atas gangguan perjalanan ini," pungkasnya. (*)
Baca Juga
573.310 Tiket Kereta Api Jarak Jauh Ludes Terjual Selama Libur Natal dan Tahun Baru
Bagikan
Andika Pratama
Berita Terkait
Kereta Api Jadi Primadona Wisatawan Asing, ini 10 Stasiun Paling Favorit
Prabowo Mau Borong 30 Rangkaian KRL, Jumlah Penumpang Diprediksi Tembus 400 Juta Orang
Prabowo Tambah 30 Rangkaian KRL Baru, Momentum Penting KAI Tingkatkan Layanan
KAI Lakukan Penyesuaian Jadwal dan Pola Perjalanan 1 Desember 2025, Tiket belum Bisa Dipesan
DPR Apresiasi Komitmen Presiden Prabowo Perkuat Layanan Commuter Line Jabodetabek
Legislator Gerindra Tuntut KAI Tutup Perlintasan Sebidang yang tak Penuhi Standar
Respons Kecelakaan KA Bangunkarta, DPR Ingatkan KAI Target Zero Accident dari Prabowo
Prabowo Mau Tambah Rangkaian KRL, Waktu Tunggu Jadi Lebih Pendek di Jam Krusial
Keunggulan Stasiun Tanah Abang Baru Diklaim Lebih Efisien, Waktu Tunggu Kereta Maksimal 6 Menit Saja
Stasiun Tanah Abang Baru Berkapasitas 308 Ribu Penumpang, Presiden Prabowo Pastikan Frekuensi Perjalanan KRL Ditambah