Kesehatan

Fakta Kehidupan Seksual Ini Wajib Diketahui Supaya Seks Bisa Berkualitas

Ikhsan Aryo DigdoIkhsan Aryo Digdo - Selasa, 22 Oktober 2019
Fakta Kehidupan Seksual Ini Wajib Diketahui Supaya Seks Bisa Berkualitas

Fakta kehidupan seksual setiap pasangan beragam (Foto: Pexels/Rosie Ann)

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

FAKTA kehidupan seksual setiap pasangan beragam. Ada yang kehidupan seksualnya berkualitas. Ada juga yang kehidupan seksualnya buruk. Banyak faktor yang membuat kehidupan seksual seseorang bisa berkualitas atau tidak.

Melansir Woman's Day, para peneliti memiliki penemuan terbaru tentang kehidupan seksual setiap pasangan. Kamu harus mengetahui fakta seputar kehidupan seksual ini agar ke depannya kamu bisa memiliki kehidupan seksual yang berkualitas bersama pasangan.

Baca juga:

Keinginan Pria Ketika Bercinta, Perempuan Harus Mampu Mewujudkannya!

Apa sajakah itu?

1. Perempuan bergaji tinggi memiliki suami yang disfungsi ereksi

Pria tidak percaya diri memiliki istri bergaji lebih tinggi dari dia (Foto: Pexels/Pixabay)

Makin banyak uang makin banyak masalah di ranjang. Agaknya hal itu yang dialami perempuan yang memiliki gaji lebih tinggi dari suami mereka. Sebuah studi di Denmark meneliti 200.000 pasangan yang sudah menikah. Hasilnya, suami yang memiliki penghasilan lebih kecil dari istrinya besar kemungkinannya mengonsumsi obat untuk menyembuhkan disfungsi ereksi.

Hal ini disebabkan turunnya rasa percaya diri seorang pria karena merasa kalah dengan istrinya soal keuangan. Mereka jadi tidak percaya diri dengan penghasilan yang mereka miliki. Akhirnya, kesehatan mental dan fisik mereka terganggu, hingga membuat mereka disfungsi ereksi. Duh, para pria harus mau kerja keras ya!

2. Bapak rumah tangga kurang berhubungan seks

Bapak rumah tangga terlalu sibuk untuk berhubungan seks (Foto: Pexels/Nathan Cowley)

Bapak rumah tangga agak kurang bahagia karena jarang berhubungan seks. American Sociological Review meneliti 4.500 pasangan. Peneliti menemukan bahwa pria yang melakukan pekerjaan rumah tangga seperti mencuci, menyeterika, dan memasak, lebih jarang berhubungan seks dibandingkan pria yang tidak mengerjakan pekerjaan rumah tangga.

Mengapa bisa begitu? Alasannya karena pria yang mengerjakan pekerjaan rumah tangga terlihat kurang menggairahkan. Namun, peneltian tersebut dilakukan 20 tahun lalu meskipun para peneliti masih yakin hasilnya masih relevan dengan kehidupan masa kini. Sebenarnya tidak masalah pria mengerjakan pekerjaan rumah tangga asalkan lebih sedikit dari yang perempuan kerjakan.

Baca juga:

Banyak Orang Memalsukan Orgasme Karena Hal Ini

Namun, sebagai perempuan kamu tidak perlu khawatir. Menurut penelitian itu bukan berarti bapak rumah tangga itu tidak perkasa di atas ranjang. Hanya saja mereka memang kurang memiliki waktu karena terlalu sibuk membantu urusan rumah tangga.

3. Pasangan hobi traveling punya kehidupan seks berkualitas

Lebih baik ajak dia traveling daripada memberikannya hadiah berupa barang (Foto: Pexels/malimaeder)

Beruntung bagi kamu yang rutin berlibur dengan pasangan. Manfaatnya bukan cuma refreshing, tapi kehidupan seksualmu akan menjadi sangat berkualitas. Studi pada Februari 2013 yang dilakukan Asosiasi Perjalanan AS menemukan bahwa pasangan yang berlibur bersama setidaknya sekali setahun memiliki kehidupan seks yang lebih memuaskan.

Dari 1.100 orang dewasa yang disurvei, 77% dari mereka yang melakukan perjalanan bareng pasangan menilai kehidupan seks mereka sangat tinggi. Dibandingkan dengan hanya 66% dari mereka yang jarang liburan atau bahkan tidak pernah traveling sama sekali.

Traveling dapat menjaga keromantisan setiap pasangan. Bahkan mengajak pasangan traveling lebih baik daripada memberikan pasangan hadiah berupa barang. Jadi daripada sibuk kasih dia hadiah barang terus, lebih baik kamu berkemas dengan dia dan berangkat traveling deh. (ikh)

Baca juga:

Ada Kalanya Kamu dan Pasangan Butuh Phone Sex

#Kesehatan #Bercinta #Tips Bercinta
Bagikan
Ditulis Oleh

Ikhsan Aryo Digdo

Learner.

Berita Terkait

Indonesia
Cak Imin Imbau Penunggak Iuran BPJS Kesehatan Daftar Ulang Biar Bisa Diputihkan
Pemerintah akan memutihkan tunggakan 23 juta peserta BPJS Kesehatan mulai akhir 2025.
Wisnu Cipto - Rabu, 05 November 2025
Cak Imin Imbau Penunggak Iuran BPJS Kesehatan Daftar Ulang Biar Bisa Diputihkan
Indonesia
23 Juta Tunggakan Peserta BPJS Kesehatan Dihapuskan, Ini Syarat Penerimanya
Program penghapusan tunggakan iuran BPJS Kesehatan ini akan dimulai pada akhir 2025
Wisnu Cipto - Rabu, 05 November 2025
23 Juta Tunggakan Peserta BPJS Kesehatan Dihapuskan, Ini Syarat Penerimanya
Lifestyle
Trik Dokter Jaga Imun: Vitamin, Hidrasi & Tidur Lawan Penyakit Cuaca Ekstrem
Selain mengonsumsi nutrisi seimbang, dokter juga mengingatkan pentingnya memastikan tubuh selalu terhidrasi secara cukup selama cuaca ekstrem
Angga Yudha Pratama - Selasa, 04 November 2025
Trik Dokter Jaga Imun: Vitamin, Hidrasi & Tidur Lawan Penyakit Cuaca Ekstrem
Indonesia
Kejar Target, Cek Kesehatan Gratis Bakal Datangi Kantor dan Komunitas
Komunitas-komunitas yang diajak kerja sama juga nantinya dapat melakukan layanan CKG di tempat-tempat strategis, contohnya mall.
Alwan Ridha Ramdani - Senin, 03 November 2025
Kejar Target, Cek Kesehatan Gratis Bakal Datangi Kantor dan Komunitas
Indonesia
Pengecekan Kesehatan Cepat kini Tersedia di Stasiun MRT Jakarta Dukuh Atas
Diharapkan mempermudah para pengguna moda transportasi publik, komuter, pekerja, dan warga sekitar dalam mengakses layanan kesehatan yang cepat, nyaman, dan profesional.
Dwi Astarini - Rabu, 22 Oktober 2025
Pengecekan Kesehatan Cepat kini Tersedia di Stasiun MRT Jakarta Dukuh Atas
ShowBiz
Bisa Ditiru nih Ladies, Cara Davina Karamoy Hindari Anemia tanpa Ribet
Konsumsi suplemen zat besi sejak dini penting bagi perempuan.
Dwi Astarini - Selasa, 14 Oktober 2025
Bisa Ditiru nih Ladies, Cara Davina Karamoy Hindari Anemia tanpa Ribet
Lifestyle
The Everyday Escape, 15 Menit Bergerak untuk Tingkatkan Suasana Hati
Hanya dengan 15 menit 9 detik gerakan sederhana setiap hari, partisipan mengalami peningkatan suasana hati 21 persen lebih tinggi jika dibandingkan ikut wellness retreat.
Dwi Astarini - Senin, 13 Oktober 2025
The Everyday Escape, 15 Menit Bergerak untuk Tingkatkan Suasana Hati
Indonesia
DPR Kritik BPJS Kesehatan Nonaktifkan 50.000 Warga Pamekasan, Tegaskan Hak Kesehatan tak Boleh Disandera
Penonaktifan itu dilakukan BPJS Kesehatan karena Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Pamekasan menunggak pembayaran iuran sebesar Rp 41 miliar.
Dwi Astarini - Jumat, 10 Oktober 2025
DPR Kritik BPJS Kesehatan Nonaktifkan 50.000 Warga Pamekasan, Tegaskan Hak Kesehatan tak Boleh Disandera
Indonesia
[HOAKS atau FAKTA]: Terlalu Sering Makan Mi Instan Bisa Bikin Usus Tersumbat
Terlalu sering mengonsumsi mi instan bisa membuat usus tersumbat akibat cacing. Namun, apakah informasi ini benar?
Soffi Amira - Rabu, 08 Oktober 2025
[HOAKS atau FAKTA]: Terlalu Sering Makan Mi Instan Bisa Bikin Usus Tersumbat
Indonesia
Smart Posyandu Difokuskan untuk Kesehatan Jiwa Ibu setelah Melahirkan
Posyandu Ramah Kesehatan Jiwa diperkuat untuk mewujudkan generasi yang sehat fisik dan mental.
Dwi Astarini - Senin, 06 Oktober 2025
Smart Posyandu Difokuskan untuk Kesehatan Jiwa Ibu setelah Melahirkan
Bagikan