Yuk, Wisata Murah Keliling Jakarta! Tarif TransJakarta, MRT dan LRT Rp 1 Saat HUT ke-498
LRT melintas di atas Kota Jakarta. (Foto: MerahPutih.com/Didik)
MerahPutih.com - Ada kado istimewa bagi masyarakat dalam rangka peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-498. Pemerintah Provinsi menetapkan tarif khusus Rp 1 untuk layanan angkutan umum Transjakarta, MRT Jakarta, dan LRT Jakarta.
Kebijakan tarif Rp 1 ini berlaku selama 24 jam pada Minggu 22 Juni 2025, mulai pukul 00.00 WIB hingga 23.59 WIB. Tak cuma diskon tarif Dinas Perhubungan (Dishub) DKI Jakarta juga menambah jam operasional angkutan massal ibu kota.
"Kebijakan penetapan tarif Rp1 ini juga didukung dengan perpanjangan jam operasional di sejumlah rute, khususnya untuk mendukung mobilitas warga dalam perayaan malam puncak HUT Jakarta," kata Kepala Dishub DKI, Syafrin Liputo, di Jakarta, Kamis (19/6).
Baca juga:
Warga Bakal Disuguhi Pertunjukan Kolosal Saat Malam Puncak Perayaan HUT ke-498 Jakarta
Dishub juga memastikan layanan Mikrotrans, Transjakarta Cares, dan layanan Transjakarta lainnya yang memang telah memiliki tarif nol rupiah, tetap beroperasi seperti biasa tanpa perubahan kebijakan tarif. "Kami berharap layanan ini dapat dinikmati secara optimal oleh seluruh warga," pungkasnya.
Jadwal penambahan jam operasional saat HUT ke-498 Jakarta
• Transjakarta: Rute-rute yang melayani titik lokasi perayaan malam puncak HUT Jakarta akan diperpanjang hingga pukul 01.00 WIB pada 23 Juni 2025.
• MRT Jakarta: Akan beroperasi lebih lama dari pukul 05.00 WIB pada 22 Juni hingga pukul 01.00 WIB pada 23 Juni 2025.
• LRT Jakarta: Juga turut serta dalam kebijakan tarif Rp 1 dan operasional penuh selama 22 Juni.
(Asp)
Bagikan
Asropih
Berita Terkait
Pramono Anung Minta Maaf Usai Penyandang Disabilitas Terperosok Got di Halte CSW, Manajemen Transjakarta Kena Semprot
Legenda Barcelona dan Real Madrid Bakal Jadi Saksi Sejarah 5 Abad Jakarta, Pemprov DKI Siapkan Dukungan Penuh
Genangan di Sejumlah Titik, TransJakarta Terdampak Hujan Senin Pagi
Pemprov DKI Jakarta Batal Naikkan Tarif Tiket Bus Transjakarta Karena Kondisi Ekonomi
Transjakarta Perkuat Ekosistem Transportasi Inklusif, Target 30 Persen Pramudi Perempuan
Instruksi dari Pusat, Pemprov Batalkan Rencana Kenaikan Tarif TransJakarta 2026
Anggaran Transjakarta 2026 Disunat, Pemprov DKI Jakarta Putar Otak Cari Tambahan Triliunan Rupiah
Simak Nih! Ini Rekayasa Lalu Lintas Fase 2A MRT Jakarta Segmen Glodok-Kota, Dimulai Besok
Gubernur Pramono Dorong Percepatan MRT Jakarta hingga Kota Tua, Ditargetkan Beroperasi 2029
Rekayasa Lalu Lintas MRT Fase 2A Harmoni-Mangga Besar Dimulai, Cek Rute Terbarunya