Usia paling Pas Untuk Bercinta

Misdam -Misdam - - Senin, 21 Juli 2014
Usia paling Pas Untuk Bercinta

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

MERAHPUTIH.com - Sebuah penelitian yang diterbitkan dalam Journal of Sexual Medicine menemukan usia yang tepat bagi pria untuk menikah. Bisa Anda tebak? yang jelas, peneliti mengungkapkan pria usia 30 tahun keatas, frekuensi bercinta bisa menurun.

Seperti dilansir Menshealth, Sabtu (19/7/2014) usia tepat untuk menikah dan bercinta adalah usia antara 25-29 tahun. Pada masa itu, kata peneliti, seorang pria sedang bergairah dan frekuensi bercintanya bisa tinggi. 

Berita buruknya, frekuensi seks menurun tajam pada usia 50, dengan rata-rata 1,22 kali per minggu. Bandingkan dengan pasangan di atas 25 tahun yang bisa bercinta lebih dari tiga kali per minggu.

lantas apakah itu berarti Anda setelah usia 30 Anda menjadi tidak memiliki gairah? untungnya, menurut urolog dengan Klinik Cleveland, J. Stephen Jones, MD, FACS tidak. Karena kesehatan fisik dan mental juga memperngaruhi kekuatan hubungan Anda daripada usia. Hanya saja semakin tua usia, dan penambahan berat badan, akan berdampak pada kesehatan menurun, stres meningkat, dan hubungan yang menurun.

Agar Anda yakin mendapatkan malam yang hebat bersama istri Anda sampai tua, berikut tips agar tetap sehat dengan bercinta:

1. Menjaga kesehatan alat kelamin

Untuk menjaga ereksi, jaga berat badan yang sehat dan berhenti merokok. Dr Jones mengatakan, sebuah studi tahun 2011 yang diterbitkan dalam European Journal of Endocrinology menemukan bahwa semakin besar pinggang pria, semakin tinggi pula risiko disfungsi ereksi. 

2. Percaya diri dengan pasangan

Jangan panik jika tidak ereksi di pagi hari. perlu diketahui, hormon testoteron menurun sekitar usia 30. Dan pada usia 40-an, Anda akan kehilangan sekitar 2 persen dan terus berkurang setiap tahun. 

Seorang profesor psikologi dan penulis Kesehatan Seksual Pria, Barry McCarthy mengatakan kunci kekuatan pria adalah kepercayaan diri seksualnya. "Jika Anda memiliki libido rendah atau kesulitan bercinta, segera periksakan diri ke dokter."

3. Fokus pada kesenangan

Seperti yang dikatakan konselor seks Eric Garrison Marlowe. Menurutnya lebih penting merasa senang bersama daripada mengharapkan orgasme dari kedua belah pihak. "Justru semakin intim dan menyenangkan, Anda dapat memiliki seks yang hebat. Terbukalah untuk pengalaman baru di luar hubungan sehari-hari, seperti mandi erotis, pijat lilin, mengeksplorasi bagian tubuh lain, atau melakukan perjalanan ke tempat-tempat romantis bersama.

(Gabriel Abdi Susanto)

#Tips Kesehatan
Bagikan
Ditulis Oleh

Misdam -

Berita Terkait

Indonesia
Menu Makanan Penangkis Flu Musim Hujan Rekomendasi Dietisien RSCM
Tak kalah penting, kandungan zinc yang ditemukan dalam daging merah, susu, dan olahan kedelai berperan besar dalam meningkatkan fungsi sel imun
Angga Yudha Pratama - Rabu, 07 Januari 2026
Menu Makanan Penangkis Flu Musim Hujan Rekomendasi Dietisien RSCM
Lifestyle
Air Kelapa Lebih dari Sekadar Segar! Ini Manfaatnya yang Vital untuk Ibu Hamil dan Pembentukan Air Ketuban
Dokter Dara menyarankan bahwa konsumsi rutin air kelapa diperbolehkan karena manfaat positifnya yang kaya antioksidan dan elektrolit
Angga Yudha Pratama - Senin, 21 April 2025
Air Kelapa Lebih dari Sekadar Segar! Ini Manfaatnya yang Vital untuk Ibu Hamil dan Pembentukan Air Ketuban
Fun
Resolusi Kesehatan Zodiak di 2025: Sagitarius Rutin Olahraga, Capricorn Perlu Banyak Meditasi, dan Aquarius Perbaiki Pola Tidur
Sagitarius, Aquarius, dan Capricorn punya catan penting soal kesehatan saat memulai 2025.
Ananda Dimas Prasetya - Jumat, 03 Januari 2025
Resolusi Kesehatan Zodiak di 2025: Sagitarius Rutin Olahraga, Capricorn Perlu Banyak Meditasi, dan Aquarius Perbaiki Pola Tidur
Fashion
Tanda Skin Barrier Kamu Rusak dan Cara Memperbaikinya
Sejumlah faktor bisa merusak skin barrier.
Ananda Dimas Prasetya - Rabu, 06 November 2024
Tanda Skin Barrier Kamu Rusak dan Cara Memperbaikinya
Lifestyle
Mengapa IShowSpeed Selalu Energik saat Streaming? ini Jawabannya
Mengapa IShowSpeed selalu energik saat streaming? Mungkin beberapa tips ini bisa menjadi jawabannya.
Soffi Amira - Sabtu, 21 September 2024
Mengapa IShowSpeed Selalu Energik saat Streaming? ini Jawabannya
Lifestyle
Mencuci Buah tak Selalu Efektif Kurangi Pestisida
Pestisida bisa masuk jauh ke buah.
Dwi Astarini - Kamis, 15 Agustus 2024
Mencuci Buah tak Selalu Efektif Kurangi Pestisida
Fun
Sering Terbangun saat Tidur Malam? Atasi dengan Cara Ini
Cara atasi ketika sering terbangun di malam hari.
Febrian Adi - Selasa, 24 Oktober 2023
Sering Terbangun saat Tidur Malam? Atasi dengan Cara Ini
Bagikan