Subhanallah, Ustaz Jakfar Meninggal Saat Sedang Membaca Ayat Tentang Hidup dan Mati

Luhung SaptoLuhung Sapto - Senin, 24 April 2017
Subhanallah, Ustaz Jakfar Meninggal Saat Sedang Membaca Ayat Tentang Hidup dan Mati

Ketua Umum PP Muslimat NU Khofifah Indar Parawansa (tengah) menghadiri harlah Muslimat NU ke-71 di GOR Indor Delta Sidoarjo, Jawa Timur, Minggu (23/4). (ANTARA/Umarul Faruq)

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

Ustaz Jakfar Abdurrahman meninggal dunia saat sedang melantunkan Surah Al Mulk ayat kedua. Ternyata, ayat tersebut membahas tentang hidup dan mati. Apakah ini semacam firasat?

"Surat Al Mulk ayat 2, artinya 'Yang menjadikan mati dan hidup, supaya Dia menguji kamu, siapa di antara kamu yang lebih baik amalnya. Dan Dia Maha Perkasa lagi Maha Pengampun'," ujar Menteri Sosial Khofifah Indar Parawansa, tuan rumah acara sekaligus tetangga almarhum.

Untuk diketahui, surah Al Mulk yang berarti 'Kerajaan' merupakan surah ke-67 dalam Alquran dan terdiri dari 30 ayat.

Menurut Ketua RT 3 - RW V Kecamatan Wonocolo, Lilik Baidlowi, ustaz Jakfar pernah menjuarai Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) tingkat nasional di Bali beberapa tahun yang lalu. Oleh karenanya, pria yang dikenal santun dan suka menolong orang lain ini sering diminta menjadi qori di beberapa acara, bahkan hingga ke luar negeri.

Sebelumnya, Ustaz Jakfar menghadiri acara peringatan haul untuk suami Menteri Sosial, Khofifah Indar Parawansa dan Hari Ulang Tahun ke-71 Muslimat Nahdlatul Ulama serta Haul Syekh Abdul Qadir Jailani.

Setelah acara pembukaan, panitia mempersilakan ustaz Jakfar Abdurrahman maju untuk melantunkan ayat-ayat suci Alquran. Di atas panggung, Ustaz Jakfar membacakan penggalan ayat Surah Al Mulk.

Namun, setelah sekian menit melantunkan ayat-ayat Alquran, tiba-tiba suara Jakfar serasa kian menjauh dan volumenya mengecil. Kepala Jakfar terlihat menunduk, lalu tubuhnya miring dan mendadak roboh ke kanan. Satu jam kemudian, ustaz Jakfar dinyatakan sudah tak bernyawa.

Berita ini berdasarkan laporan Bud Lentera, kontributor merahputih.com untuk Surabaya dan wilayah sekitarnya. Baca juga berita lain terkait di: Pernah Juara MTQ, Ustaz Jakfar Sering Diundang Mengaji ke Luar Negeri

#Khofifah Indar Parawansa #Meninggal Dunia #MTQ Tingkat Nasional Ke-26 #Surabaya
Bagikan
Ditulis Oleh

Luhung Sapto

Penggemar Jones, Penjelajah, suka makan dan antimasak

Berita Terkait

Indonesia
Strategi Jitu Khofifah dan Serikat Buruh Dukung Marsinah Dapatkan Gelar Pahlawan Nasional, Turun Gunung Cari Data Anti Hoaks ke Sumber Asli
Khofifah memuji TP2GD dan Bupati Nganjuk Marhaen Djumadi
Angga Yudha Pratama - Senin, 10 November 2025
Strategi Jitu Khofifah dan Serikat Buruh Dukung Marsinah Dapatkan Gelar Pahlawan Nasional, Turun Gunung Cari Data Anti Hoaks ke Sumber Asli
Indonesia
Mantan Ketua KPK Antasari Azhar Meninggal Dunia, ini Profil dan Perjalanan Kariernya
Mantan Ketua KPK, Antasari Azhar, meninggal dunia pada Sabtu (8/11). Berikut ini adalah profil dan perjalanan kariernya.
Soffi Amira - Sabtu, 08 November 2025
Mantan Ketua KPK Antasari Azhar Meninggal Dunia, ini Profil dan Perjalanan Kariernya
Indonesia
Raja Keraton Surakarta Pakubuwono XIII Wafat di Usia 77 Tahun
Kabar duka datang dari Keraton Kasunanan Surakarta Hadiningrat. Pakubuwono XIII wafat pada usia 77 tahun di RS Indriati Solo Baru, Minggu (2/11) pagi.
Ananda Dimas Prasetya - Minggu, 02 November 2025
Raja Keraton Surakarta Pakubuwono XIII Wafat di Usia 77 Tahun
Indonesia
4 Orang Meninggal Dunia dalam Tabrak Lari di Sragen, Pelaku Langsung Ditangkap Polisi
Polres Sragen menangkap pelaku tabrak lari yang menewaskan satu keluarga, Selasa (28/10).
Soffi Amira - Selasa, 28 Oktober 2025
4 Orang Meninggal Dunia dalam Tabrak Lari di Sragen, Pelaku Langsung Ditangkap Polisi
Indonesia
Calon Praja IPDN Meninggal Setelah Pingsan Saat Ikut Apel Malam
IPDN membenarkan adanya calon praja angkatan XXXVI bernama Maulana Izzat Nurhadi asal Maluku Utara yang meninggal dunia.
Wisnu Cipto - Jumat, 10 Oktober 2025
Calon Praja IPDN Meninggal Setelah Pingsan Saat Ikut Apel Malam
Indonesia
Tragedi Ponpes Al Khoziny Jadi Bencana Paling Parah di 2025, Banyak Menelan Korban Jiwa
Tragedi di Ponpes Al Khoziny jadi bencana paling parah di 2025. Sebab, insiden tersebut banyak menelan korban jiwa.
Soffi Amira - Senin, 06 Oktober 2025
Tragedi Ponpes Al Khoziny Jadi Bencana Paling Parah di 2025, Banyak Menelan Korban Jiwa
Indonesia
Korban Tewas Ponpes Al Khoziny Bertambah Jadi 17 Orang, Evakuasi Masih Andalkan Alat Berat
Korban tewas ambruknya Ponpes Al Khoziny bertambah jadi 17 orang. Dua jenazah ditemukan di area wudu musala. Lalu, satu orang lainnya ditemukan di area berbeda.
Soffi Amira - Sabtu, 04 Oktober 2025
Korban Tewas Ponpes Al Khoziny Bertambah Jadi 17 Orang, Evakuasi Masih Andalkan Alat Berat
Tradisi
15 Tahun Batik Wistara Konsisten Berdayakan Disabilitas Lewat Batik Khas Surabaya
Batik Wistara menawarkan enam motif khas Surabaya.
Wisnu Cipto - Rabu, 17 September 2025
15 Tahun Batik Wistara Konsisten Berdayakan Disabilitas Lewat Batik Khas Surabaya
Indonesia
Diplomat Zetro Tewas Ditembak di Peru, DPR Duga Ada Keterlibatan Geng Kriminal Internasional
Diplomat RI, Zetro Leonardo Purba, tewas ditembak di Peru. DPR RI menduga, ada keterlibatan geng kriminal internasional dalam kasus tersebut.
Soffi Amira - Rabu, 03 September 2025
Diplomat Zetro Tewas Ditembak di Peru, DPR Duga Ada Keterlibatan Geng Kriminal Internasional
Indonesia
Situasi Surabaya dan Jawa Timur secara Umum Relatif Kondusif dan Terkendali Pasca-Demonstrasi yang Memanas, Sebut Polda
Sejak Minggu (31/8) malam, Polri dan TNI melakukan patroli skala besar untuk menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat.
Frengky Aruan - Senin, 01 September 2025
Situasi Surabaya dan Jawa Timur secara Umum Relatif Kondusif dan Terkendali Pasca-Demonstrasi yang Memanas, Sebut Polda
Bagikan