Relationship

Stay Action Menghindari Hubungan Abusive

Andreas PranataltaAndreas Pranatalta - Selasa, 13 Juni 2023
Stay Action Menghindari Hubungan Abusive

Jangan sampai terjebak dalam hubungan abusive. (Foto: Unsplash/Afif Kusuma)

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

PERNAHKAH kamu berada di sebuah hubungan yang salah satu pihaknya berusaha menguasai dan mengendalikanmu dengan perilaku negatif? Itu disebut dengan hubungan abusive. Hubungan macam itu biasanya dipenuhi kekerasan verbal, fisik, bahkan seksual. Hubungan tidak sehat ini bisa terjadi pada hubungan percintaan, baik itu pacaran maupun rumah tangga.

Seperti dikabarkan Alodokter, saat berada dalam hubungan yang abusive, kamu mungkin akan mengalami beberapa hal seperti tidak bebas berkomunikasi dengan orang lain. Orang yang abusive biasanya akan memantau dengan siapa kamu berkomunikasi, bahkan melarangnya. Hal ini bisa mereka lakukan dengan berbagai cara, misalnya membaca pesan elektronik atau percakapan di media sosialmu dengan orang lain.

Mereka akan melakukan berbagai cara untuk mengetahui privasimu, seperti meminta kata sandi akun media sosial atau ponselmu, bahkan mengunduh perangkat lunak khusus untuk mengawasi kehidupan sosialmu.

Baca juga:

Perempuan dengan Zodiak Ini Sering Terjebak dalam Hubungan Toksik

Jangan Sampai Terjebak di Hubungan Abusive
Memaksa untuk mengetahui privasimu. (Foto: Unsplash/dole777)


Dalam beberapa kasus, orang yang abusive aka berusaha membuat pasangannya tidak berdaya secara finansial. Misalnya dengan memutus akses ke rekening pribadi pasangan atau berusaha membuat pasangannya berhenti dari pekerjaan. Hal ini dilakukan dengan tujuan membuat pasangan merasa bergantung padanya, sehingga mereka tidak bisa meninggalkan hubungan abusive tersebut.

Bila kamu sedang menjalin sebuah hubungan dan kamu sering merasa dipaksa pasanganmu untuk melakukan hal-hal yang tidak ingin kamu lakukan, ini juga bisa menjadi salah satu tanda bahwa kamu sedang menjalani hubungan yang abusive.


Berbicara soal kekerasan fisik dalam hubungan abusive, perlakukan kekerasan fisik kepada orang lain sudah pasti merupakan hal yang salah. Kekerasan fisik merupakan salah satu bukti konkrit bahwa kamu berada di dalam hubungan yang abusive dan toxic.

Baca juga:

Jangan Sampai Terjebak dalam Obsessive Love Disorder

Jangan Sampai Terjebak di Hubungan Abusive
Bisa konsultasi dengan psikolog. (Foto: Unsplash/Sigmund)


Lalu, bagaimana cara mengatasi hubungan abusive?

Kamu bisa mulai dengan membicarakan keadaan yang kami alami kepada orang-orang yang kamu percayai, seperti orang tua, kakak, adik, atau sahabatmu. Ini bertujuan untuk memberi tahu mereka bahwa kamu sedang berada dalam situasi yang tidak aman.

Apabila situasinya memungkinkan dan kamu merasa mampu menghadapi pihak yang abusive, cobalah beri tahu kepadanya bahwa sikap dan perilakunya tidak bisa kamu terima.

Bila perlu, kamu juga bisa berkonsultasi dengan tenaga profesional, seperti psiokolog atau psikiater, guna mendapatkan saran terbaik untuk mengatasi atau mengakhiri hubungan abusive tersebut. (and)

Baca juga:

3 Zodiak ini Cenderung Memilih Hubungan Santai Ketimbang Komitmen

#Relationship #JUNI SEBANGSA STAYACTION
Bagikan
Ditulis Oleh

Andreas Pranatalta

Stop rushing things and take a moment to appreciate how far you've come.

Berita Terkait

Lifestyle
Buat Calon Pengantin nih, Rekomendasi 5 Restoran Terbaik untuk Wedding Venue di Jakarta
Menyewa restoran jadi pilihan terbaik untuk mewujudkan resepsi wedding yang sarat makna dan intim.
Dwi Astarini - Rabu, 19 Februari 2025
Buat Calon Pengantin nih, Rekomendasi 5 Restoran Terbaik untuk Wedding Venue di Jakarta
Lifestyle
Gen Z Spill 2 Tantangan sebelum Menikah, Ekspektasi Orangtua dan Biaya
Keterbatasan bujet menjadi tantangan yang paling banyak diungkap, yakni oleh 59 persen calon mempelai yang menjadi responden.
Dwi Astarini - Jumat, 07 Februari 2025
Gen Z Spill 2 Tantangan sebelum Menikah, Ekspektasi Orangtua dan Biaya
Lifestyle
5 Tanda si Dia Effort dalam Hubunganmu
Effort membutuhkan kerja sama.
Dwi Astarini - Rabu, 01 Januari 2025
5 Tanda si Dia Effort dalam Hubunganmu
Lifestyle
3 Tanda Cintamu Bertepuk Sebelah Tangan, Tinggalkan Saja
Lebih baik tidak perlu memperjuangkan cinta yang bertepuk sebelah tangan itu.
Dwi Astarini - Selasa, 24 Desember 2024
3 Tanda Cintamu Bertepuk Sebelah Tangan, Tinggalkan Saja
Lifestyle
Pentingnya Komitmen untuk Bikin Hubungan Langgeng
Dalam membangun komitmen ada dua faktor yang membuatnya berjalan baik sesuai tujuan.
Dwi Astarini - Sabtu, 21 Desember 2024
Pentingnya Komitmen untuk Bikin Hubungan Langgeng
Lifestyle
5 Tahap Berdamai saat Kena Ghosting
Beberapa orang bahkan butuh beberapa waktu untuk pulih dari efek di-ghosting.
Dwi Astarini - Rabu, 18 Desember 2024
5 Tahap Berdamai saat Kena Ghosting
Lifestyle
Korea Selatan Sambut Generasi Baru, Angka Kelahiran Catatkan Rekor Tertinggi dalam 14 Tahun
Rekor kali ini merupakan yang tertinggi dalam 3 tahun 8 bulan.
Dwi Astarini - Kamis, 28 November 2024
Korea Selatan Sambut Generasi Baru, Angka Kelahiran Catatkan Rekor Tertinggi dalam 14 Tahun
Lifestyle
Lajang Berhak Bahagia, Aktivitas Seru ini Bisa Dilakukan Sendirian
Kamu justru memiliki lebih banyak waktu untuk mengenal diri sendiri dan melakukan hal-hal yang kamu sukai.
Dwi Astarini - Sabtu, 16 November 2024
Lajang Berhak Bahagia, Aktivitas Seru ini Bisa Dilakukan Sendirian
Lifestyle
Memahami Kata Gaul 'Bestie', Apa cuma buat Cewek?
Kata 'bestie' tidak terbatas pada jenis kelamin tertentu.
Dwi Astarini - Senin, 04 November 2024
Memahami Kata Gaul 'Bestie', Apa cuma buat Cewek?
Lifestyle
BI Checking ke Calon Pasangan, Penting enggak Sih?
Perbincangan mengenai finasial di Indonesia masih terbilang tabu.
Dwi Astarini - Senin, 21 Oktober 2024
BI Checking ke Calon Pasangan, Penting enggak Sih?
Bagikan