Game

Sony Ingin Tutup Layanan PlayStation Network untuk Konsol Old-Gen

Ikhsan Aryo DigdoIkhsan Aryo Digdo - Jumat, 26 Maret 2021
Sony Ingin Tutup Layanan PlayStation Network untuk Konsol Old-Gen

Tutup semua layanan PlayStation Store di PS3, PSVita, dan PSP. (Foto: Pixabay/Free-Photos)

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

DEKADE baru telah tiba. Hadirnya PlayStation 5 sebagai konsol next-gen di 2021 akan membuat transisi baru yang membuat pemainnya berpindah ke 'masa depan'. Untuk konsol retro seperti PlayStation 3, PlayStation Vita, dan PlayStation Portable sepertinya akan menjadi kenangan yang dibentuk sejak 2005 pada penutupan layanan di 2021 ini.

Dilansir dari laman Polygon, setelah 16 tahun pelayanan, kini Sony berencana untuk menutup PlayStation Store pada tiga konsol retro tersebut yang dikabarkan masih terhubung dengan PlayStation Network.

Baca juga:

Game Next-Gen dan Serial Anime Scarlet Nexus Rilis Bersamaan

Besar kemungkinan penutupan ini akan menutup seluruh layanan pembelian pada PlayStation Store. Jadi, untuk kamu yang masih menggunakan konsol retro nantinya hanya bisa bertransaksi via game fisik di beberapa retail game.

Hanya bisa bertransaksi game fisik melalui retail toko game. (Foto: Pixabay/StockSnap)

Rencana Sony untuk menutup pelayanan PlayStation Network akan diadakan pada 2 Juli 2021, dan PlayStation Vita pada 27 Agustus 2021. Untuk saat ini Sony masih belum memberikan informasinya secara resmi melalui laman resminya.

Hingga saat ini, game PlayStation 3 dan PlayStation Vita dikabarkan masih ada dan bisa diakses pada situs PlayStation Store. Akan tetapi, kedua konsol tersebut tidak dicantumkan pada situs resmi PlayStation sejak Oktober 2020 lalu.

Baca juga:

Game 'Gotham Knights' Tunda Perilisan Hingga 2022

PlayStation 3, dan PlayStation Vita masih mendapatkan game hingga 2021 ini akan tetapi khusus untuk PlayStation Vita. Sony mengklaim konsol tersebut tidak mendapatkan dukungan game first-party dari Sony lagi. Akan tetapi untuk kamu yang masih menggunakan PlayStation 4, masih bisa menggunakan PlayStation Vita sebagai controller via Remote Play.

PlayStation 4 di lain hal masih dapat menggunakan game dengan fitur backward compatibility PlayStation 3 hingga PlayStation. Konsol retro sebelumnya seperti PlayStation 2 masih bisa dimainkan dengan menggunakan layanan cloud streaming PlayStation Now.

Patut disadari, seiring rencana Sony ke depan kita sepertinya harus 'move on' ke konsol current-gen atau next-gen. Di harga Rp5,5 juta saja untuk PlayStation 4 Slim Mega Pack, kamu masih bisa mendapatkan tiga hingga empat game AAA berkualitas dengan layanan online multiplayer terbaik menggunakan PlayStation Network.

Sudah bukan jadi alasan lagi dong untuk pindah ke konsol yang lebih baru? (dnz)

Baca juga:

Turnamen Esports 'Evo' Resmi Jadi Keluarga PlayStation

#Game #Gamers #Konsol Game #PlayStation
Bagikan
Ditulis Oleh

Aldonov Danoza

The love we take is equal to the love we make

Berita Terkait

ShowBiz
Simu Liu Jadi Bintang Utama Film Adaptasi Game 'Sleeping Dogs', Disutradarai Timo Tjahjanto
Simu Liu resmi membintangi film adaptasi game 'Sleeping Dogs' yang disutradarai Timo Tjahjanto. Kisah polisi undercover lawan Triad siap ke layar lebar.
Ananda Dimas Prasetya - Rabu, 31 Desember 2025
Simu Liu Jadi Bintang Utama Film Adaptasi Game 'Sleeping Dogs', Disutradarai Timo Tjahjanto
Indonesia
BNPT Pantau Roblox, Takut Jadi Media Penyebaran Radikalisasi Pada Anak
Pemilik platform permainan daring dituntut untuk memberikan verifikasi dan keamanan terhadap siapa yang mengakses.
Alwan Ridha Ramdani - Rabu, 31 Desember 2025
BNPT Pantau Roblox, Takut Jadi Media Penyebaran Radikalisasi Pada Anak
Lifestyle
Film Adaptasi Gim Sleeping Dogs, Bakal Disutradarai Timo Tjahjanto
Gim ini menarik karena adegan pertarungan tangan kosong dan juga senjata apinya.
Alwan Ridha Ramdani - Selasa, 30 Desember 2025
Film Adaptasi Gim Sleeping Dogs, Bakal Disutradarai Timo Tjahjanto
Fun
Trailer Film Live-Action 'Street Fighter' Rilis, Ini Deretan Aktor-Aktris Pemeran Ryu Dkk
Film Live-Action terbaru “Street Fighter” akan tayang di bioskop pada 16 Oktober 2026
Wisnu Cipto - Minggu, 14 Desember 2025
Trailer Film Live-Action 'Street Fighter' Rilis, Ini Deretan Aktor-Aktris Pemeran Ryu Dkk
ShowBiz
Trailer Perdana Film Live-Action 'Street Fighter' Dirilis, Siap Suguhkan Aksi Laga Intens
Trailer perdana film Street Fighter dirilis di The Game Awards, menampilkan aksi Ryu dan Ken menuju Turnamen World Warrior. Tayang 2026.
Ananda Dimas Prasetya - Sabtu, 13 Desember 2025
Trailer Perdana Film Live-Action 'Street Fighter' Dirilis, Siap Suguhkan Aksi Laga Intens
Lifestyle
Timnas MLBB Indonesia Ukir Sejarah Peringkat 4 Dunia IESF WEC 2025, Langsung Fokus SEA Games Thailand
Ajang IESF WEC 2025 ini dinilai sangat strategis untuk mematangkan tim
Angga Yudha Pratama - Senin, 08 Desember 2025
Timnas MLBB Indonesia Ukir Sejarah Peringkat 4 Dunia IESF WEC 2025, Langsung Fokus SEA Games Thailand
Lifestyle
Indonesia Genggam Dunia Esports: MLBB Putri Pertahankan Tahta IESF WEC 2025, Win Rate 100 Persen Cuy
Timnas MLBB putri memulai turnamen IESF WEC 2025 dengan hasil meyakinkan
Angga Yudha Pratama - Minggu, 07 Desember 2025
Indonesia Genggam Dunia Esports: MLBB Putri Pertahankan Tahta IESF WEC 2025, Win Rate 100 Persen Cuy
Indonesia
Pakar Ungkap Dua Kunci Kerentanan Anak di Ruang Digital yang Bisa Dimanfaatkan Jaringan Terorisme
Proses perekrutan seringkali dimulai dari aktivitas permainan yang terkesan normal
Angga Yudha Pratama - Selasa, 25 November 2025
Pakar Ungkap Dua Kunci Kerentanan Anak di Ruang Digital yang Bisa Dimanfaatkan Jaringan Terorisme
Lifestyle
RedMagic 11 Pro Lolos TKDN Kemenperin, Kapan Diresmikan di Indonesia?
Hingga saat ini, belum ada informasi resmi mengenai tanggal peluncuran perdananya di Indonesia
Angga Yudha Pratama - Jumat, 14 November 2025
RedMagic 11 Pro Lolos TKDN Kemenperin, Kapan Diresmikan di Indonesia?
Indonesia
Politikus DPR Dukung Pembatasan Usia Game Online, Platform Wajib Patuhi Regulasi Nasional
Selain pembatasan usia, menurut dia, harus ada juga kontrol orang tua (parental controls) yang mudah dipakai, termasuk pengaturan waktu bermain untuk pengguna di bawah umur.
Alwan Ridha Ramdani - Selasa, 11 November 2025
Politikus DPR Dukung Pembatasan Usia Game Online, Platform Wajib Patuhi Regulasi Nasional
Bagikan