Soal Peluang Dukung Dedi Mulyadi di Pilkada Jabar, PDIP Sudah Bertemu Gerindra
Mantan Bupati Purwakarta Dedi Mulyadi. ANTARA/dokumentasi pribadi
MerahPutih.com - Ketua DPD PDI Perjuangan (PDIP) Jawa Barat (Jabar), Ono Surono, buka suara terkait kans partainya untuk mengusung mantan Bupati Purwakarta Dedi Mulyadi di Pilkada Jabar 2024.
"Bisa (untuk diusung)," kata Ono di kompleks parlemen, Senayan, Jakarta, Rabu (19/6).
Ono mengungkapkan, PDIP Jabar sudah melakukan pertemuan dengan Gerindra, parpol tempat Dedi Mulyadi bernaung.
"Kami sudah ketemu Gerindra, saya pun sudah ketemu Kang Dedi Mulyadi. Jadi sangat bisa," ungkapnya.
Baca juga:
Meski begitu, kata Ono, PDIP tetap akan melihat figur lain yang potensial untuk memenangkan kontestasi politik di Jabar.
Ono Surono juga menyebut nama Ilham Akbar Habibie.Putra Presiden ke-3 RI BJ Habibie, itu diketahui sudah direkomendasikan oleh Partai NasDem untuk maju di Pilkada Jabar.
Selain Ilham Habibie, Ono juga menyebut PDIP tertarik mendukung mantan Menteri Kelautan dan Perikanan Susi Pudjiastuti.
"Ada statement Bu Susi, beliau akan siap apabila diminta masyarakat. PDIP akan dalami itu," imbuhnya. (Pon)
Baca juga:
Bagikan
Ponco Sulaksono
Berita Terkait
PDIP: Penolakan Pilkada oleh DPRD Merupakan Sikap Ideologis, Konstitusional, dan Historis
Megawati Tegaskan PDIP Tidak Akan Biarkan Stabilitas Dibangun Dengan Korbankan Demokrasi
Hasil Rakernas, PDIP Dorong E-Voting Solusi Hemat Biaya Pilkada Langsung
Dapat Bintang Jasa Kehormatan PDIP, FX Rudyatmo Ngaku Tidak Dapat Penugasan Partai
Rakernas PDIP Tetapkan 'Merawat Pertiwi' sebagai Sikap Ideologis Hadapi Krisis Lingkungan
PDIP Suarakan Reformasi TNI-Polri, Tolak Dwifungsi dan Pastikan Loyalitas Tunggal pada Negara
Rakernas I PDIP Tegaskan Kedaulatan Politik, Kutuk Penculikan Presiden Maduro oleh AS
PDIP Desak Pilkada Langsung Tetap Dipertahankan, Usul Gunakan E-Voting
Rakernas Ditutup, PDIP Sebut Ada 8 Tantangan Indonesia
[HOAKS atau FAKTA]: Dedi Mulyadi Disambut Ribuan Orang saat Tiba di Lokasi Bencana Sumatra