Wisata Indonesia

Sidoarjo Punya Wisata Jet Ski

P Suryo RP Suryo R - Rabu, 19 Januari 2022
Sidoarjo Punya Wisata Jet Ski

Sidorajo memiliki destinasi wisata baru. (Foto: Pexels/Donald Tong)

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BAGI warga Jawa Timur (Jatim) kini tak perlu menuju Bali atau Jakarta atau Lombok, kini di Sidoarjo hadir wisata air jetski dengan tarif bersahabat.

Wisata jetski di Sidoarjo itu mengusung misi untuk meningkatkan taraf ekonomi di daerah. Khususnya di Desa Kalisongo yang nampak sepi. Tak hanya itu, Sungai Tanggul Porong pun cukup layak ditinjau dari sarana jalan dan lebarnya.

Baca Juga:

5 Tempat Wisata Wajib Dikunjungi saat Nonton ke Sirkuit Mandalika

sidoarjo
Jetski yang tarif sewanya ramah di kantung. (Foto: dok.humas Sidoarjo)

Agus Panca Wahyudi, pengelola obyek wisata jetski tersebut menyampaikan, sejak dibuka dua bulan lalu, wisata jetski ini kerap ramai pengunjung apalagi akhir pekan. Bahkan, tak sedikit pengunjung datang dari luar kota.

"Sebelumnya kami melakukan survei di beberapa tempat dan menurut kami disini tempat yang paling cocok dijadikan wisata jet ski," tandas Agus saat dikonfirmasi, Selasa, (18/01/2022).

Seven Points Jetski nama lokasinya memanfaatkan aliran Sungai Porong yang tak jauh dari pusat Kota Sidoarjo, ke arah selatan sekitar 15 kilometer.

Untuk tarif sewa jetski di Seven Point ada beberapa varian, mulai dari Rp150 ribu per orang, Rp250 ribu untuk jetski Seadoo berkapasitas dua orang (boncengan). Seven point jetski juga menawarkan paket touring mulai dari harga Rp1 juta selama satu jam ke Pulau Lusi, paket touring ke Suramadu berdurasi empat jam seharga Rp3,5 juta, dan paket long touring ke Gili Ketapang selama enam jam dengan harga Rp4,5 juta.

"Ya pastinya semua paket touring sudah termasuk snack, air mineral, guide, dan dokumentasi oleh tim kami," tandas Agus.

Baca Juga:

Desa Pujon Kidul hingga Penglipuran, Rekomendasi Wisata di 2022

wisata
Bisa menjadi wadah bagi atlet jet ski di Jatim. (Foto: Pexels/Asad Photo Maldives)

Ia berharap Seven Point Jetski bisa menjadi wadah bagi atlet jet ski di Jatim.

"Di Jatim ini sebenarnya ada atlet jet ski tapi berhubung tidak ada wadahnya di sini yang ada hanya di Bali. Ya jadinya, atlet Jatim masuk mewakili Bali," tuturnya.

Menurut Agus, arus sungai Porong sudah layak menjadi arena untuk berlatih jet ski. Namun, sampah di sungai masih menjadi kendala yang ada setiap hari saat bermain jet ski. Sebab sampah bisa mempengaruhi kecepatan jet ski.

Udin, pengunjung asal Mojokerto wisata jetski di Sungai Porong Sidoarjo berkomentar, sungai tersebut sudah aman sebab pengunjung diberi fasilitas jaket pelampung dan didampingi instruktur berpengalaman.

"Ya baru pertama kali ini naik jetski. Awalnya saya takut air tapi saya merasa aman sebab didampingi instruktur dan mengenakan jaket pelampung. Kapan-kapan saya akan mencoba lagi," ucapnya. (Andika Eldon/Surabaya)

Baca Juga:

Mau Healing? Coba Liburan ke Desa Wisata

#Wisata #Travel
Bagikan
Ditulis Oleh

P Suryo R

Stay stoned on your love

Berita Terkait

Indonesia
Promo Ancol 2026: Tiket Masuk Rp 35 Ribu, Gratis Voucher Makan Rp 20 Ribu
Ancol kini menggelar promo tiket masuk seharga Rp 35 ribu. Nantinya, pengunjung mendapatkan voucher makan senilai Rp 20 ribu.
Soffi Amira - Kamis, 15 Januari 2026
Promo Ancol 2026: Tiket Masuk Rp 35 Ribu, Gratis Voucher Makan Rp 20 Ribu
Indonesia
Syahbandar Larang Kapal Wisata Labuan Bajo Berlayar Malam Hari
Larangan pergerakan kapal pada malam hari di wilayah perairan Taman Nasional (TN) Komodo.
Wisnu Cipto - Jumat, 09 Januari 2026
Syahbandar Larang Kapal Wisata Labuan Bajo Berlayar Malam Hari
Indonesia
Kereta Panoramic Jadi Favorit Wisata Nataru 2025-2026, Pelanggan Capai 11.819 Orang
Menjadi representasi transformasi layanan kereta api dari sekadar moda transportasi menjadi bagian dari ekosistem pariwisata.
Dwi Astarini - Jumat, 09 Januari 2026
Kereta Panoramic Jadi Favorit Wisata Nataru 2025-2026, Pelanggan Capai 11.819 Orang
Indonesia
Cirebon Jadi Tujuan Pariwisata Baru saat Nataru 2026, KAI Catat 274 Ribu Penumpang Kereta Api Turun dan Naik
Aktivitas perjalanan di Cirebon selama Nataru mencerminkan tingginya kebutuhan mobilitas masyarakat sekaligus meningkatnya minat perjalanan wisata berbasis kereta api.
Dwi Astarini - Selasa, 06 Januari 2026
Cirebon Jadi Tujuan Pariwisata Baru saat Nataru 2026, KAI Catat 274 Ribu Penumpang Kereta Api Turun dan Naik
Indonesia
Penumpang KA Panoramic Tembus 150 Ribu Orang per Tahun, Bukti Naik Kereta Jadi Tren Baru Berlibur
Perjalanan dengan kereta api kini dimaknai sebagai momen menikmati waktu, suasana, dan keindahan alam di sepanjang jalur rel.
Dwi Astarini - Jumat, 02 Januari 2026
Penumpang KA Panoramic Tembus 150 Ribu Orang per Tahun, Bukti Naik Kereta Jadi Tren Baru Berlibur
Foto Essay
Menikmati Keindahan Senja di Pantai Pattaya, Wajah Lain Wisata Alam Thailand
Suasana warga piknik bersama keluarga menikmati matahari terbenam di Pantai Pattaya, Chonburi, Thailand, Sabtu (20/12/2025).
Didik Setiawan - Sabtu, 27 Desember 2025
Menikmati Keindahan Senja di Pantai Pattaya, Wajah Lain Wisata Alam Thailand
Indonesia
Teater Bintang Planetarium Buka Sampai April 2026, Fasilitas Canggih Siap Bikin Pemuda Jakarta Pintar
Untuk itu, ia mendesak Pemprov DKI agar lebih masif dalam menyebarkan informasi pembukaan ini melalui berbagai kanal resmi pemerintah
Angga Yudha Pratama - Jumat, 26 Desember 2025
Teater Bintang Planetarium Buka Sampai April 2026, Fasilitas Canggih Siap Bikin Pemuda Jakarta Pintar
Indonesia
Setelah Kemalingan, Museum Louvre Alami Kebocoran yang Merusak Koleksi Buku
Kebocoran tersebut merupakan masalah besar ketiga yang dihadapi museum yang paling banyak dikunjungi di dunia tersebut dalam beberapa bulan terakhir.
Dwi Astarini - Selasa, 09 Desember 2025
  Setelah Kemalingan, Museum Louvre Alami Kebocoran yang Merusak Koleksi Buku
Indonesia
Ketok Harga Bikin Orang Kapok Liburan di Banten, DPRD Desak Regulasi Tarif Wisata
Ketiadaan standar harga yang jelas sering kali dimanfaatkan untuk mematok tarif semaunya sehingga wisatawan kapok liburan di Banten
Wisnu Cipto - Selasa, 25 November 2025
Ketok Harga Bikin Orang Kapok Liburan di Banten, DPRD Desak Regulasi Tarif Wisata
Fun
Wisatawan Indonesia Andalkan Fitur AI untuk Rekomendasi dan Layanan Hotel
Survei SiteMinder 2026 mencatat 59% wisatawan RI menginginkan layanan hotel berbasis AI untuk pengalaman menginap lebih efisien.
Ananda Dimas Prasetya - Senin, 24 November 2025
Wisatawan Indonesia Andalkan Fitur AI untuk Rekomendasi dan Layanan Hotel
Bagikan